Fitur Scam Detection Google Bisa Deteksi Pesan dari Penipu di HP Android

Google Massages

GadgetDIVA - Google meluncurkan fitur Scam Detection berbasis AI pada aplikasi Messages. Tujuannya untuk membantu pengguna Android melindungi ponsel mereka dari penipuan melalui pesan teks.

Alat deteksi penipuan bertenaga AI bernama Scam Detection ini diumumkan bersama fitur-fitur baru lainnya. Termasuk berbagi lokasi langsung menggunakan aplikasi Find My untuk pengguna Android dan fitur-fitur khusus untuk pemilik Pixel seperti dukungan streaming multikamera serta opsi teks-ke-gambar baru di Pixel Studio.

Fitur Scam Detection di Google Messages dapat memantau pesan SMS, MMS dan RCS secara real time untuk mendeteksi pola yang mencurigakan. Setelah ditemukan adanya penipuan terdeteksi, Google Messages akan menampilkan pesan peringatan kepada pengguna yang memungkinkan mereka segera mengabaikannya atau melaporkan dan memblokir pengirimnya.

Advertisement

“Perlindungan spam tradisional difokuskan pada perlidungan pengguna sebelum percakapan dimulai dan kurang efektif terhadap taktik terbaru dari penipu yang berubah berbahaya di tengah percakapan serta menggunakan teknik rekayasa sosial,” ungkap Senior Product Manager Google Messages Alberto Pastor Nieto yang dikutip dari The Verge pada Jumat (7/3). 

Fitur ini diluncurkan dalam bahasa Inggris dan pertama kali diluncurkan di AS, Inggris dan Kanada dengan perluasan lebih banyak negara yang akan segera hadir. Fitur ini aktif secara default dan hanya memantau percakapan dengan orang-orang yang tidak tersimpan di daftar kontak.

Google menyatakan bahwa semua pemrosesan pesan terjadi di perangkat untuk menjaga privasi percakapan mengguna. Fitur ini dapat dinonaktifkan di bawah pengaturan Spam Protection Google Messages.

Advertisement

Adapun fitur lain yang turut diluncurkan untuk pengguna Android, yakni kemampuan berbagi informasi lokasi langsung lewat opsi trusted contacts pada aplikasi Find My. Google menyatakan bahwa data lokasi disimpan dengan aman dan pengguna dapat memilih dengan siapa mereka ingin berbagi lokasi serta untuk berapa lama dengana aplikasi memberikan regular reminders terkait dengan siapa informasi ini dibagikan.

Lebih lanjut, fitur serupa juga sudah tersedia untuk Google Maps. Akan tetapi, sekarang pengguna lainnya dapat mengoordinasikan pertemuan atau menemukan teman yang hilang di aplikasi yang sama dengan yang digunakan untuk menemukan perangkat yang hilang. 

Advertisement

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.