Akhirnya, Twitter Resmi Kenalkan Fitur Edit Tweet
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Jumat, 2 September 2022 - 18:02 WIB
Gadgetdiva.id — Twitter akhirnya resmi mengenalkan fitur Edit Tweet pada Kamis (1/9) kemarin. Aplikasi tersebut akan segera memperkenalkan fitur ini ke semua penggunanya.
Sebelumnya, fitur Edit Tweet ini digembor-gemborkan oleh Elon Musk saat dirinya sedang ingin mengakuisisi Twitter. Namun, sejatinya Twitter memang telah membesut fitur tersebut sejak lama.
Pengerjaan fitur Edit Tweet ini telah dilakukan sejak tahun lalu. Hanya saja, Jay Sullivan selaku Head of Consumer Product Twitter menyatakan bahwa pengerjaan terkait fitur ini membutuhkan waktu yang lama.
Kini, fitur Edit Tweet telah resmi diperkenalkan oleh Twitter ke penggunanya. Menurut postingan blog resmi perusahaan, fitur Edit Tweet akan memungkinkan pengguna untuk membuat perubahan pada Tweet mereka setelah dipublikasikan. Fitur tersebut dapat berguna untuk situasi seperti memperbaiki kesalahan ketik dan menambahkan tagar yang terlewat tanpa harus menghapus seluruh Tweet atau utas Twitter.
Saat ini, fitur Edit Tweet ini sedang dalam tahap pengujian internal pada platform Twitter. Dimana hanya beberapa pengguna terpilih yang dapat menggunakan fitur tersebut.
Twitter juga menyatakan bahwa pengujian internal tersebut membantu tim pengembang untuk memasukkan feed back sambil mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah potensial. Termasuk bagaimana orang dapat menyalahgunakan fitur tersebut.
Namun, Twitter mengumumkan bahwa perusahaan memiliki rencana untuk membawa fitur Edit Tweet ini ke semua pelanggan Twitter Blue pada akhir bulan ini. Sebagian dari langganan tersebut, mereka dapat menerima akses awal ke fitur dan membantu Twitter untuk mengujinya sebelum fitur tersebut tiba di platform sosial.
Cara Kerja Fitur Edit Tweet
Ada pun cara kerja Edit Tweet, Twitter menyatakan mekanisme fitur sebagai berikut. Dimana Tweet akan dapat diedit beberapa kali dalam 30 menit setelah publikasi mereka.
Tweet yang diedit akan muncul dengan ikon, stempel waktu dan label sehingga jelas bagi pembaca bahwa Tweet asli mereka telah dimodifikasi. Dengan mengetul label, pengguna akan dibawa ke Edit History yang berisi tweet sebelum diedit.
Twiter berharap, dnegan tersedianya Edit Tweet, aktivitas tweet akan terasa lebih mudah didekati dan tidak membuat stress penggunanya. Perusahaan menyatakan bahwa mereka juga akan memperhatikan bagaimana fitur tersebut berdampak pada cara seseorang membaca, menulis dan terlibat dengan tweet.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Artikel Terkait
SnackVideo Jalin Kemitraan Lisensi Global dengan Warner Chappell Music
Warner Chappell Music (WCM) dan SnackVideo, salah satu platform video pendek dengan pertumbuhan t..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Grab Resmi Jadi Mitra Transportasi Listrik di G20 Ministerial Conference on Women's Empowerment Bali
Grab secara resmi mendukung penyelenggaraan Konferensi Tingkat Menteri G20 tentang Pemberdayaan P..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
GoFood Luncurkan Fitur Mode Hemat, Pesan Makan Gratis Ongkos Kirim
Layanan pesan-antar makanan online GoFood kembali menghadirkan inovasi terbaru bagi pelanggan lew..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Instagram Kembangkan Fitur Not Interested
Gadgetdiva.id — Instagram mengabarkan bahwa mereka sedang melakukan sejumlah pengujian terh..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250