Fitur Obrolan Komunitas Facebook Diperkenalkan dalam Fitur Messenger

0
Facebook dan Youtube

Gadgetdiva.id — Facebook akan segera meluncurkan cara baru bagi penggunanya agar terus berhubungan satu sama lain. Fitur tersebut dinamakan Obrolan Komunitas Facebook.

Platform sendiri akan mulai menguji fitur Obrolan Komunitas Facebook ini di Messenger. Dalam fitur tersebut, pengguna dapat membuat Grup Facebook dan melakukan percakapan melalui fitur chat, video dan audio.

Selain itu, mereka juga akan semakin dimudahkan untuk dapat mengundang orang lain masuk ke komunitas melalui aplikasi Messenger. Menurut pihaknya, Obrolan Komunitas Facebook ini akan memungkinkan pengguna untuk terhubung dengan cara yang berbeda.

Yakni, dengan mendiskusikan topik secara real-time menggunakan teks, audio dan video. Serta, anggota komunitas ini dapat melakukan percakapan yang lebih mendalam dan mungkin tidak akan terjadi hanya dengan pesan sederhana.

Fitur Obrolan Komunitas Facebook

Obrolan Komunitas Facebook sendiri akan memungkinkan para pengguna Messenger dan Grup Facebook untuk berkumpul bersama. Sekaligus, saling berdiskusi tanpa menunggu.

Selanjutnya, admin untuk Obrolan Komunitas Facebook akan memiliki kemampuan untuk mengatur obrolan ke dalam kategori yang berbeda. Sehingga, memungkinkan mereka untuk menemukan topik yang tepat.

Tak hanya fitur baru, Facebook juga telah meluncurkan seperangkat alat baru untuk menjaga keamanan komunitas. Admin dapat mengelola obrolan dan pengalaman lainnya.

Obrolan Komunitas Facebook

Jika ada masalah dalam Obrolan Komunitas, admin memiliki kemampuan untuk memblokir, membisukan atau bahkan menangguhkan anggota komunitas. Lebih lanjut, admin juga bahkan dapat menghapus anggota yang melanggar dari Obrolan Komunitas atau Grup.

Lebih lanjut, admin tersebut juga dapat menetapkan kriteria. Jadi, ketika mereka sedang tidak aktif, kemudian sesuatu terjadi, aturan akan tetap ditegakkan, melakukan apa yang diperlukan untuk menjaga keseimbangan komunitas. Para Obrolan Komunitas juga dapat melaporkan anggota yang melanggar aturan ke admin dan langsung ke Meta.

Meski terlihat baik untuk digunakan, fitur Obrolan Komunitas Facebook ini tidak akan diluncurkan selama beberapa minggu lagi. Cara baru untuk terhubung ini pasti akan merevitalisasi Grup Facebook dan juga komunitas Messenger, sebab ada persaingan ketat di ruang ini dari yang lain.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan