Twitter Dikabarkan Besut Fitur DM Berbayar

0
Autentikasi dua faktor

Gadgetdiva.id — Twitter dikabarkan akan memberlakukan fitur DM (Direct Message) berbayar untuk para pengguna. Hal ini dilakukan untuk meraup pendapatan.

Setelah dibeli Elon Musk, orang terkaya di dunia tersebut merombak ulang Twitter dan segala isinya. Kemarin (4/11), dia dikabarkan akan mulai melakukan PHK kepada lebih dari 3.000 karyawan Twitter.

Kini, Twitter dikabarkan akan mulai menarik tarif untuk fitur DM. The New York Times menyebut bahwa menurut dokumen internal yang ditemukannya, Twitter sedang mengerjakan fitur DM berbayar.

Fitur DM berbayar ini memungkinkan perusahaan untuk menarik tarif dari pengguna yang ingin mengirim pesan ke akun selebriti. Struktur biaya untuk fitur ini nampaknya belum secara resmi diselesaikan.

The Times mencatat bahwa fitur DM ini bisa akan menarik beberapa dollar saja per pesan secara langsung. Hmm, semakin ada-ada saja.

Beberapa detail lebih lanjut terkait fitur DM berbayar juga dibagikan dalam laporan. Dimana dinyatakan bahwa Twitter kemungkinan akan menerima sebagian dari biaya tersebut. Mungkin saja DM berbayar ini akan muncul di area khusus inbox.

Selanjutnya, selebriti harus memilih untuk menerima pesan seperti itu. Layaknya fitur lain yang sedang dikerjakannya, laporan tersebut juga mencatat bahwa tidak ada jaminan fitur DM berbayar ini akan diluncurkan.

Baik diluncurkan atau tidak, upaya untuk membuat fitur DM berbayar adalah tawaran yang jelas untuk menghasilkan pendaptan dengan cepat. Setelah, kesepakatan mahal Musk untuk membeli platform.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini