GoPlay Creator’s Playdate Siap Hadir 4 Februari Mendatang

0

Gadgetdiva.id – Diselenggarakan di Jakarta pada 4 Februari 2023, GoPlay Creator’s Playdate hadir sebagai ajang pertama berkumpulnya kreator GoPlay di seluruh Indonesia, sekaligus mempromosikan kreator-kreator berkualitas kebanggaan Indonesia.

Kegiatan ini ditujukan bagi konten kreator, komunitas, pegiat hiburan, dan generasi tech savvy dari kalangan Millennial dan Gen Z yang mungkin baru saja berencana ingin menjadi konten kreator di era digital.

Untuk mendorong lebih banyak lagi kreator tanah air yang dapat terlibat, GoPlay hadirkan rangkaian acara pre-event seperti GoPlay Creator’s Hunt dan GoPlay Awards hingga pada puncak acara yang diselenggarakan satu hari penuh pada 4 Februari 2023.

CEO GoPlay Edy Soelistyo mengatakan “Acara ini hadir sebagai apresiasi kami pada kreator dan sobat GoPlay, maupun partner kami yang telah berkolaborasi dengan konten kreator di GoPlay yang kini telah tiga tahun hadir di Indonesia.”

Hadir sejak 2018, GoPlay kini telah fokus hadirkan berbagai konten livestream berkualitas tinggi yang dapat dinikmati secara reguler. Teknologi interaktif GoPlay seperti chat, shoutout, virtual gift, trivia, polling, live shopping, live game, dan lainnya, memungkinkan pengguna berinteraksi dengan kreator favorit mereka secara langsung dan interaktif, layaknya sebuah event offline.

Seiring dengan interaksi kreator dan penontonnya di platform GoPlay yang meningkat eksponensial, GoPlay bekerjasama dengan Bank Maybank Indonesia dan Tokopedia membawa experience tersebut lebih jauh melalui acara offline GoPlay Creator’s Playdate.

Berbagai kreator dan artis tanah air akan meramaikan puncak acara, yakni Hiroaki Kato, SUN, Dikta Wicaksono, JKT48, Orutaku Club, Satine Zaneta, hingga Music Creators Allstar dari GoPlay seperti Risye, Josh Sitompul, dan Raymond Matt. Masyarakat juga dapat berjumpa dengan kreator favorit mereka secara offline yang selama ini hanya ditemui secara virtual di aplikasi GoPlay dengan hadir di area komunitas.

Sama halnya dengan fitur yang berada di aplikasi GoPlay, acara GoPlay Creator’s Playdate juga hadirkan Gaming Zone dan Itadakimas Arena pertama kali secara offline. Dua zona acara ini merepresentasikan fitur GoPlay Live Games dan acara Itadakimas di GoPlay yang memiliki komunitas penonton dan stiker virtual gift paling populer.

“Sama halnya dengan fitur-fitur interaktif dan acara livestream yang berada aplikasi GoPlay, berbagai atraksi offline pada acara GoPlay Creator’s Playdate merepresentasikan kapabilitas platform livestream yang dimiliki GoPlay beserta konten unggulannya untuk menjadi wadah andalan kreator dalam menjangkau penonton setianya,” jelas Edy.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan