Riset GajiGesa Ungkap Pekerja Indonesia Lebih Puas Menggunakan EWA

Riset GajiGesa Ungkap Pekerja Indonesia Lebih Puas Menggunakan EWA
Aplikasi

Riset GajiGesa Ungkap Pekerja Indonesia Lebih Puas Menggunakan EWA

Riset GajiGesa Ungkap Pekerja Indonesia Lebih Puas Menggunakan EWA

Riset GajiGesa Ungkap Pekerja Indonesia Lebih Puas Menggunakan EWA # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Platform solusi kesehatan finansial karyawan, GajiGesa dan Indef mengungkap sebuah riset yang menyatakan bahwa 91 persen pekerja lebih puas menggunakan EWA. Hal tersebut membuat siklus finansial mereka dengan stabil.

Melansir dari situs resmi GajiGesa, EWA atau Earned Wage Access (EWA) sendiri merupakan program yang memberi keuntungan untuk karyawan supaya mereka dapat mengontrol gajinya secara penuh. Sehingga, bisa diakses lebih awal, sebelum tanggal gajian.

Indonesia Punya Pusat Informasi 5G, 5GNow.id

Dalam sebuah acara webinar GajiGesa X Indef – Market Survey: Earned Wage Access in Indonesia yang berlangsung secara daring pada Selasa (28/2) lalu, platform tersebut mengungkap bahwa 91 persen pekerja yang sudah menggunakan EWA setuju bahwa gaji mereka lebih mencukupi.

Riset GajiGesa X Indef

Sedangkan, sebanyak 33,13 persen dari mereka menaytakan bahwa tak mengalami kekurangan uang tunai sejak menggunakan EWA. Ditemukan pula sebagaian besar dari mereka yang masih memiliki utang, belum menggunakan sistem EWA.

Para pekerja yang menjadi responden dari penelitian ini menyebut bahwa dengan adanya sistem gaji instan, mereka dapat mengelola keuangan dengan lebih baik. Termasuk memegang kas, mengelola hutang pribadi dan berinvestasi.

Lebih lanjut, sebanyak 35,14 persen menyatakan bahwa mereka tidak mampu memenuhi kebutuhannya. Meski, ada pengeluaran mendesak maupun mendadak.

Founder & CEO GajiGesa Vidit Agrawal menyatakan bahwa hasil survei ini menyampaikan bahwa karyawan dan pemberi kerja mengingkan jalan tengah bersama. Yakni, berupa akses tarik gaji sesuai permintaan.

Untuk itu, solusi EWA ini bisa menjadi solusi dalam memberi kontrol keuangan yang lebih besar. Sekaligus, meningkatkan keamanan finansial dan produktivitas karyawan dari waktu ke waktu.

GajiGesa

Karyawan tidak memerlukan beban mental di luar pekerjaan saat bekerja, terutama perihal uang. Earned  Wage Access atau akses gaji fleksibel berpotensi mengurangi tekanan finansial secara signifikan dan  meningkatkan kesehatan finansial bagi jutaan karyawan Indonesia,” pungkas Vidit. 

Sedangkan, dari kacamata ekonom, Direktur Eksekutif Indef Tauhid Ahmad juga turut menyatakan bahwa EWA dapat menjadi solusi bagi para pekerja. Khususnya, untuk bidang yang terdampak masa resesi global.

“EWA ini bisa menjadi salah satu solusi bagi para pekerja, terutama bagi industri yang terpapar masa resesi global dengan ketahanan keuangan yang menjadi pondasi agar para pekerja lebih nyaman dan terus menunjukkan produktivitas,” jelas Tauhid.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

TikTok Tetapkan Limit Screen Time Satu Jam untuk Pengguna Remaja
Aplikasi

TikTok Tetapkan Limit Screen Time Satu Jam untuk Pengguna Remaja

Gadgetdiva.id — TikTok baru saja menetapkan batas waktu screen time terbaru untuk pengguna..

Indonesia Punya Pusat Informasi 5G, 5GNow.id
Aplikasi

Indonesia Punya Pusat Informasi 5G, 5GNow.id

Gadgetdiva.id — Pusat informasi 5G di Indonesia kini bisa diakses di satu website yang didu..

GoPay Coins kini bisa ditukar di luar Gojek dan Tokopedia
Aplikasi

GoPay Coins kini bisa ditukar di luar Gojek dan Tokopedia

Gadgetdiva.id – Pengguna GoPay kini dapat mengumpulkan dan menukarkan GoPay Coins ketika be..

Vaults Resmi Meluncur, Aplikasi Dompet Digital Berbasis IOS
Aplikasi

Vaults Resmi Meluncur, Aplikasi Dompet Digital Berbasis IOS

Gadgetdiva.id – Liminal, platform dompet digital terdepan, mengumumkan peluncuran aplikasi ..


;