Microsoft Akui Adanya Serangan DDoS Awal Juni
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Selasa, 20 Juni 2023 - 10:12 WIB
Gadgetdiva.id — Microsoft mengakui adanya serangan DDoS yang mengganggu beberapa layanannya di awal Juni 2023. Serangan itu disebut denial-of-service (DDoS).
Searangan DDoS ini merupakan jenis serangan dunia maya yang membanjiri jaringan atau server dengan lalu lintas agar tidak tersedia bagi pengguna. Downdetector.com melihat adanya gangguan tersebut.
Laporan menyatakan bahwa Microsoft 365 termasuk Word dan Excel akan mengalami masalah downtime skala besar. Merekan mengklaim bahwa setidaknya ada 15.000 layanan pengguna seperti email mati.
Selain itu, peristiwa tersebut berlangsung selama lebih dari dua jam dan keesokan paginya terjadi lagi secara singkat. Microsoft kini telah secara resmi mengonfirmasi bahwa gangguan tersebut disebabkan oleh serangan siber.
Perusahaan menyatakan bahwa pemadaman yang memengaruhi beberapa layanan perushaan awal bulan ini disebabkan oleh serangan dunia maya. Namun, ia juga mengklaim tidka menemukan jejak data pengguna yang dicuri.
Microsoft juga menyatakan telah meluncurkan penyelidikan dan mulai melacak DDoS yang diluncurkan oleh aktor ancaman Storm-1359. Perusahaan menulis dalam posting blog.
“Mulai awal Juni 2023, Microsoft telah mengamati lonjakan lalu lintas ke beberapa layanan, menyebabkan layanan untuk sementara tidak tersedia,” tulis Microsoft dikutip dari Gizchina pada Selasa (20/6).
Microsoft 365 merupakan serangan DoS dan tergetnya adalah platform cloud dan aplikasi email Outlook. Serangan tersebut berdampak serius dengan lebih dari 15.000 pemadaman.
Perusahaan mengonfirmasi bahwa gangguan tersebut disebabkan oleh serangan siber. Microsoft juga mengkaim sedang menyelidiki masalah tersebut.
Menurut Quartz, sebuah kelompok yang memiliki hubungan dengan Rusia, Anonymous Sudan mengklaim bertanggung jawab atas serangan tersebut.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Artikel Terkait
Gojek Hadirkan Layanan GoSend Car Instant dan GoBox Van
Gadgetdiva.id — Gojek menyediakan layanan logistik baru, yakni GoSend Car Instant dan GoBo..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Smartphone Beda dari yang Lain Pakai One UI 5.1, Coba Samsung Good Lock
Gadgetdiva.id — Bersamaan dengan meluncurnya Galaxy S23 Series 5G, Samsung juga memperbarui..
- by Siti Sarifah Aliah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Layanan Migo Kini Sudah Tersedia di Yogyakarta
Gadgetdiva.id – Setelah beroperasi di Jabodetabek sejak tahun 2020, masyarakat Yogyakarta k..
- by Jundi Amrullah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Gini Cara Pakai Fitur Baru My Top 5 Spotify Anniversary BTS ke-10, Army Mesti Coba!
Gadgetdiva.id — Kabar baik bagi Army, Spotify menghadirkan fitur My Top 5 Songs khusus ann..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250