Awkarin dan Pengalaman Berbagi Barang Bekas  di OLX

Awkarin Olx

GadgetDIVA - OLX memudahkan pengguna yang ingin melepas barang miliknya yang sudah tidak dipakai sekaligus berbagi ke yang membutuhkan dengan menghadirkan fitur Barang Gratis. Fitur ini menjadi bagian dari kampanye #SimpelnyaBerbagiBerkah, yang bertujuan mempromosikan budaya berbagi sekaligus mengurangi limbah barang bekas.  

Karin Novilda, atau yang lebih dikenal sebagai Awkarin, adalah salah satu pengguna yang merasakan manfaat fitur ini. Sebagai seorang influencer, Awkarin sering kali memiliki banyak barang bekas yang masih layak pakai namun tidak terpakai. “Saya punya banyak baju kesayangan yang masih bagus, tapi sayang kalau dibuang. Di sisi lain, kalau disimpan malah menumpuk di rumah. Saya sering bingung mau dikasih ke siapa,” ujarnya.  

Melalui fitur Barang Gratis OLX, Awkarin bisa dengan mudah menyalurkan barang-barang tersebut. “Saya senang karena barang-barang saya bisa sampai ke orang yang benar-benar membutuhkan. Selain mengurangi tumpukan di rumah, saya juga bisa berbagi kebahagiaan,” tambahnya. Dalam kampanye ini, Awkarin membagikan 14 barang preloved secara gratis melalui akun OLX-nya, narinkovilda.

Advertisement

Tidak hanya bagi pemberi, fitur ini juga memberikan manfaat besar bagi penerima. Seperti yang dialami oleh Anggita, pengguna OLX sejak tiga tahun lalu. “Saya sedang berhemat tapi butuh baju untuk Lebaran. Akhirnya, saya memutuskan mencari baju bekas di OLX. Saya menemukan baju yang kondisinya masih seperti baru dan langsung menghubungi pemiliknya. Alhamdulillah, saya tidak perlu mengeluarkan uang sama sekali,” ungkap Anggita.

Olx
Awkarin dan Pengalaman Berbagi Barang Bekas  di OLX 5

Pengalaman Anggita menunjukkan bahwa fitur Barang Gratis tidak hanya membantu mengurangi limbah, tetapi juga memberikan solusi bagi mereka yang membutuhkan barang dengan anggaran terbatas.  

Menurut Catherine Jennie, Head of Marketing OLX, fitur Barang Gratis dirancang untuk mempertemukan dua pihak yang saling membutuhkan tanpa mengorbankan waktu dan tenaga. “Kami ingin memastikan bahwa barang-barang yang masih layak pakai tidak berakhir di tempat sampah. Sayangnya, banyak orang kesulitan menyalurkan barang bekas mereka karena berbagai alasan, seperti tidak ada waktu atau tidak tahu harus diberikan ke siapa,” jelas Jennie.  

Advertisement

Dengan fitur ini, OLX berharap dapat menciptakan ekosistem berbagi yang lebih efisien dan ramah lingkungan. “Kami ingin memudahkan proses berbagi sehingga barang-barang bekas bisa terus digunakan oleh orang yang membutuhkan,” tambah Jennie.  

Fitur Barang Gratis OLX tidak hanya memberikan manfaat ekonomi, tetapi juga berdampak positif bagi lingkungan. Dengan mengurangi jumlah barang bekas yang berakhir di tempat sampah, fitur ini turut berkontribusi dalam mengurangi limbah tekstil, yang dikenal sebagai salah satu penyumbang polusi terbesar di dunia.  

Selain itu, fitur ini juga mendorong terciptanya ekonomi sirkular, di mana barang-barang bekas diberi nilai baru melalui penggunaan ulang. Hal ini sejalan dengan tren global yang semakin peduli terhadap keberlanjutan lingkungan.  

Advertisement

“Fitur Barang Gratis OLX adalah solusi praktis bagi siapa pun yang ingin berbagi barang bekas tanpa ribet,”imbuh Catherine. Dia berharap dengan dukungan dari publik figur seperti Awkarin, kampanye ini semakin dikenal luas dan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Bagi OLX, ini adalah langkah kecil yang diharapkan dapat membawa perubahan besar dalam budaya berbagi dan kepedulian terhadap lingkungan.  

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.