OpenAI Rilis Tampilan Interface Baru ChatGPT Bernama Canvas
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Jumat, 4 Oktober 2024 - 10:32 WIB
GadgetDiva – OpenAI tengah melakukan uji coba versi beta untuk workspace interface terbarunya bernama Canvas. Tampilan baru tersebut kini telah tersedia untuk pengguna ChatGPT Plus dan Team.
Canvas merupakan ruang interface alias antarmuka virtual untuk menulis dan proyek pengkodean. Antarmuka ini memungkinkan pengguna untuk berkonsultasi dengan ChatGPT pada bagian tertentu dari sebuah proyek.
Antarmuka tersebut membawa jendela jendela terpisah terbuka di samping ruang obrolan utama dan pengguna dapat meletakkan tulisan atau kode di "kanvas" baru ini. Mereka juga dapat menyorot bagian yang ingin difokuskan maupun diedit seperti copy editor atau peninjau kode.
Menurut Endgadget, Canvas dapat dibuka secara manual dengan mengetik “use canvas” pada prompt. Canvas juga dapat terbuka secara otomatis ketika “mendeteksi skenario yang dapat membantu".
Source :gadgetdiva.id
Ada juga beberapa pintasan yang bisa digunakan untuk menulis dan proyek pengkodean. Pengguna bisa meminta ChatGPT untuk menyarankan pengeditan, penyesuaian panjang, perubahan tingkat membaca dan emoji pada proyek penulisan.
Pembuat kode dapat meminta ChatGPT untuk meninjau baris kode tertentu, menambahkan log dan komentar untuk kejelasan lebih lanjut, memperbaiki bug dan porting kode ke bahasa yang berbeda. Di antaranya seperti JavaScript, TypeScript, Python, Java, C++ atau PHP dalam mode Canvas.
Fitur Canvas dari OpenAI membuat ChatGPT sejalan dengan asisten AI lainnya yang memiliki ruang kerja terpisah untuk fokus pada area tertentu dalam sebuah proyek seperti Artifak Antropik dan model AI yang berfokus pada pengkodean, yaitu Cursor.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.
Artikel Terkait
Gemini Live Bakal Hadir Lebih dari 40 Bahasa
Chatbot AI milik Google, Gemini Live akan segera mendapatkan 40 bahasa baru. Pembaruan ini akan dila..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 bulan lalu
- 3,250
Cara Mudah Gunakan Fitur Split Bill AI GoPay
GoPay luncurkan fitur Split Bill berbasis AI untuk memudahkan pengguna dalam membagi tagihan secara ..
- by Herning Banirestu
- 2 bulan lalu
- 3,250
Deretan Fitur Baru yang Disiapkan untuk Video Call WhatsApp
Pembaruan ini memungkinkan para pengguna untuk menambahkan latar belakang dan filter saat melakukan ..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 bulan lalu
- 3,250
Perfect Corp Hadirkan Solusi AR Watch Virtual Try-On Pertama Kalinya di Aplikasi Mobile
Kolaborasi ini memperkenalkan solusi digital canggih dalam aplikasi TIMEZ, termasuk teknologi 3D mod..
- by Jundi Amrullah
- 2 bulan lalu
- 3,250