Fakta menarik Tokopedia sepanjang 2018

Fakta menarik Tokopedia sepanjang 2018
E-Commerce

Fakta menarik Tokopedia sepanjang 2018

Fakta menarik Tokopedia sepanjang 2018

Fakta menarik Tokopedia sepanjang 2018 # Sumber : gadgetDiva

Diva says – Tokopedia sebagai salah satu e-commerce terdepan di Indonesia memiliki visi mencapai pemerataan ekonomi secara digital. Sesuai dengan visinya, Tokopedia berkomitmen memberikan peluang yang besar terhadap UMKM di Indonesia untuk memulai bisnisnya secara online.

Hampir 10 tahun Tokopedia berdiri di Indonesia, ternyata ada fakta menarik tentang e-commerce yang satu ini selama tahun 2018. Fakta pertama adalah total Gross Merchandise Value (GMV) meningkat sebanyak 4 kali lipat dari tahun sebelumnya. Fakta kedua, total transaksi di luar pulau Jawa membludak hingga 66% dan 25% transaksi pengiriman barang dilakukan pada opsi same-day.

Buat yang Hobi Masak, Coba Deh Pakai Instant Pot

Beberapa fakta lainnya juga diikuti oleh kategori penjualan di Tokopedia, seperti kategori produk digital. Penjualan saldo tiket M-Tix yang termasuk ke dalamnya mencapai total penjualan 5 kali jumlah penduduk kota Padang. Sedangkan penjualan saldo E-Money di Tokopedia terhitung mampu untuk pembayaran tol Jakarta-Surabaya sebanyak 120 ribu kali.

Selain produk digital, produk di kategori gaya hidup juga mengalami peningkatan jumlah penjualan. Total penjualan pupuk tersebut dapat digunakan untuk menyuburkan lahan seluas 7 kali kota Medan. Sementara itu, produk stiker di Tokopedia berhasil terjual sebanyak 2 kali total penduduk Surabaya.

Untuk produk yang berada di marketplace, terdapat 16 juta botol minum yang juga berhasil terjual di Tokopedia selama tahun 2018. Ada pun total penjualan mangkok yang setara dengan mangkok bakso untuk seluruh warga Tangerang Selatan. Terakhir, total penjualan buah-buahan di Tokopedia cukup untuk pengiriman 135 ribu parcel buah.

“Memasuki tahun ke-10, Tokopedia akan mengembangkan ekosistem kami menjadi infrastructure-as-a-service (IaaS) dimana teknologi logistik, fulfillment, pembayaran, dan layanan keuangan kami akan memberdayakan perdagangan, baik online maupun offline. Dengan evolusi ini, kami ingin mempercepat pencapaian misi kami dalam pemerataan ekonomi secara digital,” ujar Priscilla Anais, CEO Office Manager Tokopedia.


author-img_1

Fikriyah Nur Rifqy

Reporter

Artikel Terkait

Cashback Rp1 juta kalau beli Huawei Mate 20 di Kota Kasablanka
E-Commerce

Cashback Rp1 juta kalau beli Huawei Mate 20 di Kota Kasablanka

Diva says – Bagi kamu yang mencari smartphone baru keluaran Huawei yang dilengkapi dengan ..

Buat yang Hobi Masak, Coba Deh Pakai Instant Pot
E-Commerce

Buat yang Hobi Masak, Coba Deh Pakai Instant Pot

Diva says – Bagi Anda yang suka memasak mungkin tidak asing dengan gadget dapur yaitu Insta..

5 tips promosi jitu di Instagram, dijamin bisnis lancar
E-Commerce

5 tips promosi jitu di Instagram, dijamin bisnis lancar

Diva says – Banyaknya jumlah pengguna Instagram yang aktif diakses paling tidak satu kali d..

Hore! Sebentar lagi pengguna bisa jualan di Instagram Explore
E-Commerce

Hore! Sebentar lagi pengguna bisa jualan di Instagram Explore

Diva says – Sejak bulan Juni lalu, Instagram menghadirkan fitur barunya yakni berbelanja le..


;