Di kuartal III 2020, Tiket.com catat kenaikan pesanan lewat aplikasi

0
Tiket.com

Pada kuartal III 2020, Tiket.com mencatat kenaikan transaksi pesanan lewat aplikasinya. Terbukti dengan menurunnya tren refund dan reschedule, Tiket.com, pionir Online Travel Agent (OTA) di Indonesia mencatat penjualan tiket penerbangan yang meroket 3 kali lipat atau sebesar 240% dibandingkan kuartal II 2020.

Cara Check In Online Pesawat Menggunakan Aplikasi Tiket.com - Travelagen.Net

Selain itu, reservasi hotel pun meroket sebanding di angka 250% pada periode yang sama (Kuartal III 2020).

Sebelumnya pada Kuartal II 2020, Tiket.com catat penurunan permintaan refund dan reschedule hingga 33% dibandingkan dengan Kuartal I 2020. Sedangkan pada Kuartal III 2020, permintaan refund dan reschedule yang Tiket.com layani pun merosot 78% dibandingkan pada kuartal II 2020.

Secara keseluruhan, pada kuartal III 2020, aplikasi ini telah menangani dan menyelesaikan 97% permintaan refund dan reschedule.

Gaery Undarsa, selaku Co-founder & Chief Marketing Officer, Tiket.com menyampaikan, “Kami sangat optimis dalam menyambut kehadiran kuartal IV karena pemulihan sektor industri pariwisata nasional tengah terjadi. Tiket.com sebagai salah satu pelaku industri pariwisata terbesar di Indonesia siap untuk menjadi yang pertama mendukung penuh kebangkitan pariwisata Indonesia. Pergerakan positif sektor pendukung utama seperti transportasi dan akomodasi menjadi tolok ukur dalam memonitor kondisi pemulihan saat ini.”

Selama kuartal III 2020, Tiket.com berupaya dalam mendorong pemulihan industri pariwisata domestik. Hal ini ditunjukkan melalui imbauan ke masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan serta cek status Covid-19 di destinasi wisata.

Tiket.com juga menghadirkan kampanye “Liburan Dekat Rumah (LDR)” untuk memberikan inspirasi kepada masyarakat agar menjelajahi destinasi pariwisata lokal. Selain kampanye promosi nasional, aplikasi dan situs pun semakin dilengkapi dengan ragam fitur yang relevan dengan situasi saat ini.

Seperti, fitur Tiket CLEAN sebagai panduan dalam memilih partner berlabel tiket CLEAN untuk hotel, jasa sewaan mobil, atau produk pariwisata lainnya, karena telah memenuhi standarisasi protokol kesehatan dan kebersihan.

Selain itu fitur Tiket Flexi untuk peggunanya yang hendak merencanakan liburan lebih awal, sehingga Tiket.com memberikan kebebasan menentukan tanggal menginap kapan saja hingga tahun 2021.

Ada juga fitur Tiket Elite Rewards yang dihadirkan kembali dengan sebuah program loyalitas bagi Sobat Tiket sebagai wujud apresiasi yang berbentuk lebih dari sekedar poin (Tix Poins). Perluasan manfaat Tix Poins pun mencakup diskon transaksi berikut, diskon fasilitas, layanan tambahan (add-ons) gratis, jalur layanan pelanggan khusus, serta jajaran keuntungan lainnya.

Terakhir fitur Tiket Free Insurance sebagai asuransi perjalanan (travel insurance) gratis dari Tiket.com untuk proteksi jiwa, biaya pengobatan akibat kecelakaan, serta kompensasi bila terjadi pembatalan perjalanan.

“Dengan melonjaknya angka transaksi dan jumlah pengguna di aplikasi Tiket.com, serta menurunnya angka refund dan reschedule, kami sangat siap melayani semua kebutuhan masyarakat Indonesia untuk berpergian dan berlibur secara aman dan nyaman sesuai dengan protokol kesehatan dari pemerintah,” tutupnya Geary.

Baca juga, Pengen liburan ke Kuala Lumpur? Tiket.com bakal kasih diskon 50%


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan