Perluas Jangkauan, Sociolla Sasar 30 Kota Indonesia

0
Sociolla

Gadgetdiva.id — Memperluas jangkauan binsis, Sociolla ingin menyasar 30 kota Indonesia di tahun 2023. Perusahaan tersebut kini sudah memiliki 50 toko tersebar di Tanah Air.

Socilolla baru membuka toko omnichannel-nya di Bengkulu. Merupakan toko ke 50, kini mereka telah berhasil melampaui pertumbuhan ekspansi toko sektiar 300% hanya dalam kurun waktu tiga tahun.

Tercatat sebanyak 50 toko Sociolla telah tersebar di 30 kota dalam pulau besar Indonesia. Di antaranya ialah pulau Sumatra, Kalimantan, Sulawesi dan jawa. Di Sumatra, Sociolla telah membuka toko di 7 dari 10 kota terbesarnya.

Sociolla

CMO dan Co-Founder Social Bella Christianti Indiana menyatakan bahwa pihaknya mendapat feedback positif dari pengguna dan pelanggan di setiap toko omnichannel yang dibukanya. Tanggapan tersebut yang mendorong mereka untuk terus menghadirkan pengalaman terbaik guna menjangkau lebih banyak beauty enthusiast di seluruh Indonesia.

Sekarang kami telah membuat kehadiran Sociolla jauh lebih luas melalui 50 toko di 30 kota, kami siap meningkatkan layanan kami untuk memastikan penggemar kecantikan di seluruh Indonesia dapat memiliki pengalaman belanja kecantikan terbaik, baik secara online, offline ataupun keduanya,” ungkap Christianti pada pernyataan resminya dikutip Jumat (17/2). 

Pengguna Sociolla Meningkat 3 Kali Lipat

Menurut daya yang ditemukan oleh Sociolla, pengguna aplikasi SOCO kini berhasil naik hingga 3 kali lipat pada tahun 2023 sejak pandemi. Mereka juga melihat bahwa penggunanya masih sangat bergantung pada belanja online.

Di samping, perusahaan tetap memahami pentingnya kehadiran toko fisik terutama dalam menyediakan produk kecantikan. Banyak dari mereka masih membutuhkan wujud fisik supaya dapat melihat dan menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan.

Sebab itu, perusahaan memutuskan untuk menggunakan konsep toko omnichannel sejak 2019. Adapun beragam fitur yang dihadirkan oleh Sociolla dalam gerai omnichannelnya.

Di antaranya ialah Make Up Wall yang berfungsi untuk membantu pelanggan menemukan jenis produk makeup untuk riasan wajah mereka. Kemudian, ada Makeup Bar merupakan fitur toko tempat pelanggan dapat mencoba tester produk makeup.

Ada juga Wall of Mask yang merupakan fitur toko tempat mereka dapat menemukan berbagai macam masker wajah untuk dipilih. Serta, fitur integrasi antara toko offline Sociolla dengan aplikasi maupun web-nya. Speerti Click & Collect dan Shop & Deliver. 

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan