Mengontrol anak di dunia maya lewat WiFi

Mengontrol anak di dunia maya lewat WiFi
Family

Mengontrol anak di dunia maya lewat WiFi

Mengontrol anak di dunia maya lewat WiFi

Mengontrol anak di dunia maya lewat WiFi # Sumber : gadgetDiva

Diva says – Memonitor konten internet yang dibuka anak memang tidak mudah dan harus hati-hati. Oleh karena itu akan lebih nyaman jika proses filtering dilakukan melalui perangkat internet itu langsung. Salah satunya dengan Wifi pintar (smart wifi).

“Sehebat apapun Anda berusaha untuk menjaga keamanan anak-anak Anda saat mereka online, tak mungkin akan selalu berada di sebelahnya saat mereka menggunakan perangkat Wi-Fi. Hal inilah yang dapat dilakukan oleh fitur parental control dalam sebuah wifi,” ujar Sales Manager Linksys Indonesia, Veroniaty Chang.

Dikatakan Veroniaty, Linksys memiliki wifi pintar yang memiliki fitur filtering konten untuk kontrol orang tua terhadap anak. Fitur Smart Wi-Fi ini antara lain tersedia pada perangkat EA2750 N600 dual band smart- wifi Router.

Wi-Fi Router Linksys N600 menawarkan pengalaman nirkabel berkecepatan N300 + N300, dengan simultaneous dual bands (2.4 dan 5 GHz) memberikan bandwith ganda dan meminimalkan interfensi, dengan memaksimalkan throughput. Dilengkapi juga dengan Network Map yang memungkinkan Anda untuk mengatur jaringan rumah dimanapun Anda berada.

“Perangkat ini juga mampu memonitor aktivitas jaringan di rumah Anda, memprioritaskan berbagai perangkat yang ada di rumah, termasuk website yang tengah dibuka, mengontrol akses dan konten yang dibuka, bahkan membuat jaringan khusus yang terpisah dan terproteksi untuk tamu Anda di rumah,” ujar Veroniaty.

Salah satu yang menarik, fitur parental control ini merupakan salah satu yang paling banyak digunakan dalam aplikasi Linksys Smart Wi-Fi. Fitur ini dapat membantu orang tua untuk mematikan perangkat Wi-Fi, baik saat di rumah maupun kala bepergian. Selain itu fitur ini juga dapat digunakan untuk memblokir website pada perangkat tertentu.

Fitur lainnya adalah Guest Access untuk mempersilahkan tamu untuk menggunakan koneksi Wi-Fi milik Anda. Namun bukan berarti mengijinkan mereka untuk dapat mengakses seluruh jaringan yang ada.

Orang tua juga dapat melakukan penjadwalan untuk memblokir akses pada masing-masing perangkat yang berada dalam jaringan Wi-Fi di rumah.

 

Ilustrasi foto: Digitaltrends.com


author-img_1

Siti Sarifah Aliah

Reporter

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update

Artikel Terkait

Ternyata banyak orang tua tak awasi jajan anak
Family

Ternyata banyak orang tua tak awasi jajan anak

Diva says – Anak-anak membutuhkan nutrisi yang seimbang untuk kebutuhan tumbuh kembangnya. ..


;