Begini evolusi Laptop dan Tablet Huawei sepanjang tahun
- by Jihan Nasir
- Selasa, 11 Agustus 2020 - 15:18 WIB
Tidak hanya memproduksi smartphone, Huawei juga memproduksi tablet dan laptop. Produk tablet dan laptop yang telah diluncurkan khusus untuk keluarga yaitu Huawei MateBook dan Huawei MatePad yang telah tersedia selama bertahun-tahun serta dilengkapi dengan desain yang menarik dan dengan perangkat keras yang mumpuni.
Ketika berbicara tentang tablet, Huawei memiliki sejarah panjang yang dimulai dengan Huawei Ideos S7 yang diluncurkan tahun 2010. Selama bertahun-tahun, tablet Huawei menunjukkan peningkatan yang signifikan dan menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari para konsumennya.
Nah, ditahun ini Huawei telah menunjukkan komitmennya dengan meluncurkan dua perangkat dalam kategori tablet yaitu Huawei MatePad Pro dan Huawei MatePad.
Baca juga, HUAWEI MatePad: Tablet ideal untuk hiburan dan belajar
Semantara itu untuk produk laptop, Huawei MateBook pertama kali diluncurkan pada tahun 2016 dalam perhelatan Mobile World Congress (MWC) di Barcelona. Beberapa tahun berikutnya, Huawei telah menambah produk keluarga laptop dari MateBook dalam banyak versi dan keunggulan masing-masing secara berkala.
Dilengkapi oleh desain dan perangkat keras yang terus ditingkatkan dan unggul dalam kelasnya, yaitu Huawei MateBook X Pro dan MateBook D14. Kedua produk ini memiliki sejarah yang memberikan kesan baik bagi Huawei.
Bagian yang sangat mengesankan dan menarik perhatian konsumen dari laptop dan tablet terbaru Huawei adalah layarnya.
HUAWEI MatePad Pro memiliki bentuk yang ramping dan ringan, dengan ukuran layar 10,8 inci yang indah dilengkapi oleh punch-hole selfie snapper, kamera belakang yang didukung oleh flash dan berbagai fitur menarik lain yang ditemukan dalam tablet ini.
Selain itu, HUAWEI MatePad Pro memiliki tampilan premium dengan bentuk yang kokoh, bezel yang tipis, dan micro-curved edges yang memberikan kenyamanan saat digenggam. Tablet ini juga memiliki fitur reverse wireless charging untuk mengisi ulang dua smartphone dengan mudah saat bepergian.
Bukan hanya itu, HUAWEI juga menghadirkan MateBook X Pro untuk para konsumen Indonesia yang dibalut dengan desain premium nan elegan yang mengesankan.
Laptop premium ini dibalut dengan kualitas tinggi yang memiliki rasio screen-to-body sebesar 91%. Huawei juga telah mengurangi margin di sekitar layar sebanyak mungkin untuk memberikan tampilan modern serta minimalis pada MateBook X Pro, lho!
Memiliki tampilan yang sangat berbeda dari berbagai laptop di pasaran, HUAWEI MateBook X Pro tidak memiliki tampilan webcam di bagian atas layar, tetapi memiliki pop-up webcam yang terdapat di bagian keyboard.
Selain itu untuk MateBook dari Huawei lainnya, Huawei MateBook D14 hadir dengan tampilan FullView. Memiliki ukuran sebesar 4.8mm untuk 14 inci, dengan ultra-thin bezel yang memukau membingkai layar, menghasilkan rasio screen-to-body yang luar biasa 84% dan 87%.
Dengan bingkai yang tipis, desain yang ramping dan tepi melengkung untuk menghasilkan tampilan yang lebih minimalis. Huawei MateBook D 14 hadir sebagai laptop terkecil dan teringan untuk ukuran layar dengan harga yang sama hingga saat ini.
Dalam rangka merayakan peluncuran dari berbagai perangkat luar biasa ini, Huawei telah mengadakan program kampanye “Big Screen, Bigger Promotion” dimana paradiva akan mendapatkan diskon besar-besaran berupa cashback dan berbagai hadiah menarik secara gratis untuk setiap pembelian tablet dan laptop.
Program ini sendiri akan dimulai dari tanggal 7 Agustus hingga 31 Agustus 2020. Perangkat tablet dan laptop yang tersedia dalam kampanye ini adalah HUAWEI MatePad Pro, HUAWEI MatePad, HUAWEI MediaPad T5, HUAWEI MateBook X Pro, dan HUAWEI MateBook D 14.
Pada program ini, paradiva akan mendapatkan kesempatan berbagai promo menarik mulai dari produk tablet yaitu HUAWEI MatePad dengan harga yang dibanderol Rp. 4.299.000 serta cashback sebesar Rp. 300.000, bonus hadiah MatePad Flip Cover.
Untuk HUAWEI MatePad Pro dibanderol seharga Rp. 10.999.000 dengan cashback senilai Rp. 500.000 dan bonus hadiah MatePad Keyboard, Pen, dan paket dari provider XL.
Lalu HUAWEI MediaPad T5 yang dibanderol dengan harga Rp. 2.599.000 dengan cashback sebesar Rp. 200.000 dan tambahan cashback Rp. 150.000 jika paradiva membeli MediaPad Flip Cover.
Sedangkan untuk produk laptop, terdapat promo menarik untuk HUAWEI Matebook D14 yang dibanderol seharga Rp. 11.499.000 dengan cashback senilai Rp. 1.000.000, dan bonus hadiah unit HUAWEI FreeLace dan Backpack.
Produk terakhir yaitu HUAWEI MateBook X Pro dibanderol seharga Rp. 30.999.000 dengan cashback senilai Rp. 1.000.000, dan bonus hadiah HUAWEI Dock, Sleeve dan FreeBuds 3.
Terlebih lagi, Huawei secara resmi telah merilis HUAWEI Matepad T8 yang diklaim sebagai perangkat ramah anak. HUAWEI MatePad T8 hadir sebagai penunjang berbagai kegiatan mulai dari bekerja hingga belajar yang serba online saat ini dan menjadi pilihan tepat serta berkualitas.
Artikel Terkait
Mengetahui laptop Dell yang digunakan oleh Ivanka Trump di Instagram
Pada 21 Mei, Ivanka Trump memposting beberapa foto glamour dirinya di Instagram. Dalam foto terse..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Samsung kembali hadirkan varian baru Galaxy A01 Core 2/32GB
Samsung kembali hadirkan varian baru Galaxy A01 Core dengan memori yang lebih besar yaitu dengan..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Fitur kamera Oppo Reno4, bikin kamu tampil trendy!
Seri Reno sepertinya selalu menjadi pelopor dalam teknologi kamera smartphone-nya. Seperti belum ..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
8 tips ini bisa hindari pengurasan baterai Laptop kamu
Ketika paradiva menggunakan Laptop untuk bekerja atau kegiatan lainnya dalam waktu yang lama, pas..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250