More
    BerandaGadgetMicrosoft Xbox Series X bakal diluncurkan bulan November mendatang

    Microsoft Xbox Series X bakal diluncurkan bulan November mendatang

    Microsoft Xbox Series X bakal diluncurkan bulan November mendatang. Kabar ini telah dikonfirmasi langsung oleh Microsoft.

    Sebelumnya, Sony PS5 diharapkan akan dirilis akhir tahun ini. Jadi, pertanyaan selanjutnya adalah kapan Microsoft Xbox Series X diluncurkan?

    Menurut Microsoft, “akan ada ribuan game untuk dimainkan, mencakup empat generasi, ketika Xbox Series X diluncurkan secara global November ini dan lebih dari 100 game yang dioptimalkan untuk Xbox Series X, dibangun untuk memanfaatkan sepenuhnya konsol kami yang paling kuat, direncanakan untuk tahun ini.”

    Konsol tersebut sebelumnya memiliki jangka waktu yang ditetapkan untuk musim liburan yang kurang jelas. Namun, sekarang Microsoft telah mempersempitnya menjadi bulan November ini.

    Masih belum ada tanggal yang pasti yang ditetapkan, jadi kita tinggal menunggu dan melihat. Pengumuman tersebut juga datang setelah Microsoft mengumumkan bahwa rilis Halo Infinite telah ditunda. Game ini diuji di E3 2018 dan direncanakan untuk dirilis tahun 2020, namun Micorsoft telah memilih untuk menunda game tersebut hingga 2021.

    Meningat bahwa game memang tertunda dari waktu ke waktu untuk membantu perbaikan tambahan dan masalah apapun yang muncul. Hal ini tidak terlalu mengejutkan, jadi gamer harus bersabar sedikit lebih lama.

    Sementara itu, KFC ikut meluncurkan game konsol buatannya sendiri sebagai lelucon di Twitter. Game konsol buatan restoran cepat saji itu adalah KFConsole. KFC baru saja memperkenalkan video game konsol di dalam akun resminya, yaitu @kfcgaming pada bulan Juni lalu. Satu hari setelah diluncurkannya PlaysStation 5 dengan desain baru yang cukup kontroversial.

    Baca juga, Ikutan Sony Rilis PS5, inikah konsol game buatan KFC?

    Nadhira Aliya Nisriyna
    Nadhira Aliya Nisriynahttps://letterboxd.com/nadddss/
    Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

    TINGGALKAN KOMENTAR

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini

    Latest Stories