Miliki lebih dari 100 Ribu Skill, Alexa bisa jawab pertanyaanmu
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 12 November 2020 - 19:11 WIB
Amazon menyatakan bahwa asisten AI-nya, yaitu Alexa memliki lebih dari 100 ribu skill atau keterampilan. Hari ini (12/11), Amazon memberi cara baru untuk menggunakan skill dengan cara menebak apa yang ditanyakan oleh pengguna.
Sebelumnya, skill yang dimiliki Alexa lebih banyak spam. Sementara, skill berguna yang dapat digunakan jauh lebih sulit untuk ditemukan. Maka dari itu, Amazon mengeluarkan cara untuk menggunakannya.
Perusahaan menyebut proses ini sebagai “[menyimpulkan] sasaran laten pelanggan”. Dengan ini berarti perangat tersebut dapat mengerjakan pertanyaan apapun yang tersirat oleh pengguna.
Amazon memberikan contoh pertanyaan-pertanyaan yang dapat digunakan oleh pengguna. Seperti, “Berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk menyeduh teh?” Alexa akan menjawab “lima menti” sebelum menanyakan tindak lanjut, “Apakah kamu ingin saya menyetel pengatur waktu untuk lima menit?”
Fitur ini memang terdengar bagus. Namun, tidak sulit membayangkan fitur ini (yang telah diluncurkan dalam bahasa Inggris di AS) berpontensi menjadi sangat mengganggu.
Jika Alexa salah menyimpulkan maksud pengguna dan menyarankan keterampilan yang tidak diinginkan orang tersebut pasti akan merasa kesal, seolah-olajh sedang diiklankan oleh kepala pelayan digital mereka.
Dilansir dari The Verge, Amazon memberi sejumlah contoh skenario pertanyaan tindak lanjut dan mengatakan bahwa keterampilan lain yang dimasukkan ke dalam sistem termasuk Bark Likea Dog, Earth Cam, Harry Potter Trivia, Historical Voices, Slow Speller, Xbox dan Zoo Keeper.
Beberapa skenario ini akan berguna bagi pengguna, namun yang lainnya kurang begitu. Ini benar-benar fungsi campuran. Dilansir dari The Verge, berikut adalah contoh skenario yang dapat digunakan.
CNBC
Customer: What’s the stock price of {X}?
Alexa: When the market closed on Monday, {X} traded at $201.15, down 1.99% since the previous close.
Alexa: Would you like to know the intraday high for {X} from the CNBC skill?
TED Talks
Customer: What happened today in history?
Alexa: On May 18, 1980…
Alexa: By the way, I can search for talks on history in the TED Talk skill. Want me to pull them up?
Ultimate History Quiz
Customer: When did the second world war end?
Alexa: The Second World War ended on September 2, 1945.
Alexa: Want to test your history knowledge with Ultimate History Quiz?
Apakah fungsi baru skill baru pada Alexa ini akan berguna atau menjengkelkan akan tergantung pada implementasinya. Namun, hal ini adalah bagian dari tujuan jangka panjang Amazon untuk membuat pembicaraan dengan Alexa lebih alami.
Tahun ini, perusahaan mengumumkan kemampuan baru untuk asisten AI termasuk kemampuan untuk mengajukan pertanyaan klarifikasi, mengubah nada suaranya dan mode “percakapan” baru dimana Alexa terlibat dengan banyak peserta.
Baca juga, 5 Manfaat Humidifier Bagi Kesehatan
Artikel Terkait
Harga dan spesifikasi mumpuni dari ASUS AIO 24 (V241F)
ASUS AIO 24 (V241F) bukan hanya hadir dengan desain modern dan mewah, namun juga dilengkapi denga..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
iPad lemot? Lakukan Tiga Reset ini untuk menyembuhkannya!
Jika iPad-mu terasa lemot atau kamu mengalami masalah saat memuat aplikasi atau game tertentu, se..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Begini desain ASUS AIO 24 (V241F), all-in-one PC modern
ASUS All-In-One PC (AIO PC) yang disebut perangkat “hibrida” ini memiliki seri ASUS AIO 24 (V..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Fotografer Selebritis Greg Williams Berikan Tips Fotografi dari iPhone 12 Pro Max
Apple memberi kesempatan untuk fotografer ternama Greg William untuk mencoba kemampuan fotografi ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250