Samsung resmi luncurkan Galaxy S21 dan Galaxy S21+ secara global

Samsung resmi luncurkan Galaxy S21 dan Galaxy S21+ secara global
Gadget

Samsung resmi luncurkan Galaxy S21 dan Galaxy S21+ secara global

Samsung resmi luncurkan Galaxy S21 dan Galaxy S21+ secara global

Samsung resmi luncurkan Galaxy S21 dan Galaxy S21+ secara global # Sumber : gadgetDiva

Samsung resmi memperkenalkan smartphone anyar terbaru milik mereka, yaitu Galaxy S21 dan Galaxy S21+ pada peluncuran acara bertajuk Galaxy Unpacked yang digelar secara live streaming, 14 Januari 2021 di SEOUL, KOREA.

Dibuat untuk gaya hidup kekinian, Galaxy S21 maupun Galaxy S21+ dilengkapi dengan inovasi canggih sehingga Anda dapat memanfaatkan setiap momen semaksimal mungkin.

Telegram Jadi Opsi Teraman untuk Aplikasi Private Messaging

Seri andalan terbaru ini menampilkan desain ikonik yang memukau, kamera kelas professional yang epik untuk pengguna dengan tingkat keahlian apa pun serta prosesor paling canggih yang pernah ada di perangkat Galaxy. Setiap perangkat menawarkan konektivitas, kekuatan, dan performa yang hanya dapat diberikan oleh Samsung.

Galaxy S21 dirancang untuk kamu yang menginginkan desain ringan dan layar 6,2 inci yang compact. Sedagkan Galaxy S21 + menampilkan layar 6,7 inci yang diperluas dan baterai yang lebih besar, cocok untuk para marathon-gamer dan binge-watchers.

Galaxy S21 dan Galaxy S21+ dilengkapi layar edge-to-edge Dynamic AMOLED 2X Infinity-O 120Hz yang cerdas dan canggih untuk pengalaman scrolling dan viewing yang lebih mulus.

Layar tersebut secara otomatis dapat menyesuaikan frekuensi gambar berdasarkan konten: baik ketika Anda sedang menggeser feed di media sosial atau menonton acara favorit anda. Layarnya juga memberikan kenyamanan saat ditatap. Untuk mengurangi kelelahan mata, Eye Comfort Shield4 yang baru secara otomatis menyesuaikan Blue Light berdasarkan waktu, konten yang Anda lihat, dan waktu tidur Anda.

Seri Galaxy S21 memperkenalkan gaya baru, Kamera Contour Cut terbaru yang ikonik serta menyatu dengan mulus ke dalam bingkai logam perangkat untuk tampilan yang ramping, yang memukau.

Bicara soal kamera, Galaxy S21 dan Galaxy S21+ dibekali tiga kamera belakang yaitu kamera utamanya 12 MP bersanding ultra-wide 12 MP dan telephoto 64 MP. Sementara kamera selfienya beresolusi 10 MP.

Nah, soal dapur pacunya, Galaxy S21 dan Galaxy S21+ ditenagai prosesor Exynos 2100 bikinan Samsung. Chipset tersebut mampu menjalankan 26 triliun operasi per detik (TOPS) dan dibangun dari delapan inti CPU dengan transistor 5 nm.

Dapur pacu kedua perangkat ini juga didukung oleh ketersediaan RAM dan memori internal 8/128 GB dan 8/256 GB. Galaxy S21 dilengkapi daya tahan baterai sebesar 4.000 mAh, sedangkan Galaxy S21+ didukung daya tahan baterai sebesar 4.800 mAh.

Galaxy S21 dan S21+ akan tersedia dalam berbagai warna yang menarik, termasuk warna signature baru: Phantom Violet. Dan setiap perangkat dilapisi dengan sentuhan akhir haze yang mewah untuk tampilan dan nuansa yang sophisticated.

Ketersediaan

Mulai 14 Januari 2021, Galaxy S21+ akan dapat di pre-order langsung. Galaxy S21 dan S21+ akan tersedia dalam warna berikut dengan deluxe haze finish, yaitu Galaxy S21: Phantom Violet, Phantom Gray, Phantom Pink dan Phantom White dengan varian 128GB dan 256GB dengan 8GB RAM, serta Galaxy S21+: Phantom Violet, Phantom Silver dan Phantom Black dengan varian 128GB dan 256GB dengan 8GB RAM.

Pada tanggal 14 Januari hingga 27 Januari 2021, konsumen yang melakukan pre-order akan mendapatkan Galaxy Buds Live dan Samsung Care+ untuk semua pembelian selama 1 tahun dan kesempatan Bank cashback hingga Rp.1.000.000,-.

Selain itu juga konsumen yang melakukan pre-order pada tanggal 14 Januari hingga 17 Januari memiliki kesempatan untuk mendapatkan free upgrade pembelian Galaxy S21+ 128GB langsung mendapatkan Galaxy S21+ 256GB.Semua pre-order juga akan langsung mendapatkan Galaxy Smart Tag.

Dengan Galaxy SmartTag Bluetooth Locator, konsumen dapat melacak semua yang penting. Mereka dapat menempelkannya ke kunci, tas, hewan peliharaan, atau apa pun yang ingin mereka awasi.

Harga

Harga untuk Galaxy S21 mulai dari Rp 12.999.000,- dan Galaxy S21+ mulai dari 15.999.000,-. Konsumen bisa mendapatkan Galaxy S21+ seharga IDR 666.625,0 sebulan (selama 24 bulan) dengan nilai tukar tambah yang memenuhi syarat hingga Rp 10.000.000.

Baca juga, Penampakan Samsung Galaxy S21, Kameranya Keren


author-img_1

Jihan Nasir

Reporter

Artikel Terkait

Google Lakukan Penyelidikan untuk Penundaan Aplikasi Pelacakan Virus Corona
Gadget

Google Lakukan Penyelidikan untuk Penundaan Aplikasi Pelacakan Virus Corona

Google mengatakan sedang menyelidiki masalah dengan aplikasi Andorid yang menggunakan Android Exp..

Telegram Jadi Opsi Teraman untuk Aplikasi Private Messaging
Gadget

Telegram Jadi Opsi Teraman untuk Aplikasi Private Messaging

Dengan setengah miliar pengguna aktif dan tingkat pertumbuhan yang semakin cepat, Telegram semaki..

Dalam hitungan 3 Menit, OPPO Reno5 habis terjual!
Gadget

Dalam hitungan 3 Menit, OPPO Reno5 habis terjual!

Setelah resmikan peluncuran lini seri OPPO Reno5 secara virtual kemarin, 12 Januari 2021, secara ..

OPPO bawa keunggulan AI Highlight Portrait dan AI Mixed Potrait di Reno5
Gadget

OPPO bawa keunggulan AI Highlight Portrait dan AI Mixed Potrait di Reno5

OPPO baru saja merilis kelanjutan dari Reno series, yaitu Reno5 dengan membawa keunggulan AI High..


;