Vivo Gunakan Exynos 2100 untuk Smartphone selanjutnya

0

Vivo dikabarkan sedang melakukan pekerjaan untuk smartphone flagship terbarunya yang menggunakan chipset Exynos 2100. Chipset buatan Samsung yang dirilis bulan kemarin.

Perangkat misteri ini juga akan menampilkan beberapa perangkat keras Samsung yang ‘sangat menakutkan’. Hal tersebut sangat mungkin merajuk pada smartphone seri Vivo Nex baru alias Vivo Nex 5.

Bocoran terbaru dari pengguna Weibo Arsenal (melalui sebuah akun chunvn8888 di Twitter) menunjukkan bahwa Vivo sedang mengerjakan smartphone yang didukung oleh Samsung Exynos 2100.

Perangkat ini akan menjadi smartphone merek Vivo kedua yang menjalankan chipset Samsung. Sebelumnya, seri Vivo X60 yang menunjukkan kepada kita kekuatan Exynos 1080.

Smartphone misteri Vivo juga memiliki versi Snapdragon 888 dalam pengerjaan. Namun, hanya satu dari keduanya yang akan diluncurkan secara komersial. Smartphone tersebut diduga akan menampilkan beberapa perangkat keras ‘sangat menakutkan’ dari Samsung yang bukan chipsetnya.

Menurut tebakan dari Notebook Check, hal tersebut mungkin merajuk pada semacam tampilan atau teknologi kamera yang sampai saat ini belum terlihat.

Masih terlalu dini untuk berspekulasi smartphone Vivo mana yang direferensikan di sini. Berdasarkan pilihan SoC, kita mungkin melihat smartphone Vivo Nex baru, mungkin Vivo Nex 5.

Beberapa OEM China lainnya seperti Xiaomi tidak dapat merilis smartphone ‘konsep’ mereka pada tahun 2020 karena pandemi virus corona. Vivo Next memulai debutnya dengan kamera selfie pop-up pertama di dunia. Jadi, akan menarik untuk melihat apa yang dimiliki oleh Vivo Nex 5 untuk kita.

Baca juga, Vivo V2 SE Hadir Dalam Warna Aquamarine Green


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan