Review realme C21Y, Baterai 5000mAh Kuat Sekolah Online 6 Jam

Review realme C21Y, Baterai 5000mAh Kuat Sekolah Online 6 Jam
Gadget

Review realme C21Y, Baterai 5000mAh Kuat Sekolah Online 6 Jam

Review realme C21Y, Baterai 5000mAh Kuat Sekolah Online 6 Jam

Review realme C21Y, Baterai 5000mAh Kuat Sekolah Online 6 Jam # Sumber : gadgetDiva

Menyambut tahun ajaran baru, realme ikut merayakannya dengan meluncurkan C21Y bagi para pelajar yang mengikuti kelas online di rumah. Smartphone ini bisa menjadi andalan para pelajar untuk sekolah online karena selain baterainya yang besar, harganya juga terjangkau.

realme C21Y terbaru menawarkan baterai besar 5000mAh dan prosesor octa-core yang tangguh dengan harga sekitar Rp 1,5 juta menjadikannya powerful performance king. Tak hanya baterai besar tapi juga tiga kamera yang diusungnya serta spesifikasi lainnya cukup memberikan kualitas juara. Artinya, sebagai pengganti realme C21, realme C21Y mendapatkan peningkatan performa tanpa menaikkan harga untuk anak muda di seluruh Indonesia.

Gandeng Desainer Jepang, Realme GT Master Edition Resmi Hadir di Tiongkok

realme C21Y

Gadgetdiva sempat menjajal smartphone ini dengan varian warna hitam. Bisa dibilang, realme C21Y merupakan Smartphone Rp1,5 Juta yang memberikan Powerful Performance King dan bisa jadi rekomendasi sebagai perangkat untuk belajar di rumah.

Desain

realme C21Y akan tersedia dalam dua warna trendi: Cross Blue dan Cross Black. Terinspirasi oleh Time Hourglass, desain crosshatch yang berani juga modis dan fungsional. Dengan sebuah garis pita melintang di bagian belakang dari atas ke bawah, merangkai modul kamera dengan logo realme yang tegas untuk membuat desain lebih ikonik dan seimbang.

Sekilas memang tidak terdapat begitu banyak perubahan dari sisi desain, jika dibandingkan dengan realme C21. Baik dari sisi material, rumah kamera, maupun warna. Desainnya pun masih mengusung 2 garis diagonal saling bertumbukan. Membentuk desain saling menyilang, menyediakan dua tekstur berbeda di 4 bagian. Selain empat kamera di bagian belakang, kita bisa temukan juga sensor sidik jari melingkar. 

Produk realme anyar ini juga mendapatkan sertifikasi kualitas dari TÜV Rheinland. Dimana produk ini telah melalui pengujian yang berisi 23 tes utama, terdiri dari 10 skenario uji penggunaan harian seperti akibat jatuh, pemakaian dan kerusakan, 7 skenario uji lingkungan ekstrim, pada suhu super tinggi dan rendah, lalu 6 skenario uji keandalan komponen. Memastikan ponsel ini akan baik-baik saja saat Anda gunakan, setidaknya sampai 3 tahun ke depan.

Ponsel realme C21Y membawa layar lebar berukuran 6.5 inci. Karena rasio screen to body nya 89.5% maka ponsel ini mungkin akan sedikit lebih besar dari ponsel anyar kebanyakan. Layarnya juga cukup terang, sampai 400 nits karena juga mengusung teknologi IPS LCD dengan resolusi di angka 720 x 1600 pixel atau HD+.

realme C21Y

Performa

realme C21Y mendukung prosesor octa-core 12nm yang cukup bertenaga yang dapat dimanfaatkan untuk belajar secara daring, hingga memori besar 64GB. Prosesor octa-core yang memiliki clock hingga 1,8GHz terdiri dari dua inti A75 berkinerja tinggi pada 1,8GHz dan enam inti A55 yang hemat daya pada kecepatan 1,8GHz. GPU yang digunakan adalah Mali G52 yang hemat energi, yang kecepatannya dapat mencapai hingga 614,4MHz. 

realme C21Y juga dilengkapi dengan 3 slot kartu untuk dua kartu SIM dan satu kartu SD (hingga 256GB). realme C21Y menjalankan realme UI berbasis Android 11. realme C21Y tidak hanya mendukung pembukaan kunci sidik jari yang sangat cepat, tetapi juga mendukung pengenalan wajah, yang dapat dibuka dengan mudah dalam satu klik atau pandangan, nyaman untuk dibuka dan aman untuk privasi pengguna di waktu yang sama.

Mengusung kustomisasi OS Android 11 dengan sebutan realme UI R Edition, merupakan sebuah versi ringan yang mengupayakan agar pengguna tetap mendapat pengalaman android terbaru dalam perangkat dengan harga terjangkau. Jangan harap spek keren seperti GameSpace karena produk ini memang untuk kamu agar bisa fokus belajar atau bekerja dengan baik. Tapi ada SoLoop kok, buat ngedit video tugas sekolah.

realme C21Y

Kamera

Konfigurasi kamera pada realme C21Y ditingkatkan menjadi tiga kamera, kamera utama 13MP Super jernih, Lensa B&W dan lensa Makro, yang membuatnya menonjol dari persaingan di segmennya. Tiga kamera ini sudah pasti didukung dengan teknologi AI. Satu kamera 13MP f/2.2 sebagai lensa utama, ada juga kamera 2MP f/2.4 untuk lensa B&W, serta satu kamera 2MP f/2.4 untuk kebutuhan makro hingga 4 cm.

realme C21YHasil foto Otomatis realme C21Y

Hasilnya juga masih bisa diandalkan. Tips-nya hanya satu, yakni cahaya yang mendukung. Memotret tugas sekolah atau membuat video prakarya atau olahraga, bisa diandalkan karena mampu merekam 1080p dengan frame rate yang diangkat ke 30fps.

realme C21YHasil foto Makro realme C21Y
realme C21YHasil kamera depan realme C21Y

Di bagian depan, kamera selfie 5MP dapat mengambil foto selfie yang jernih. Kamera juga mendukung fungsi AI beautification, mode HDR, dan mode portrait, dan secara keseluruhan akan memberi Anda pengalaman kamera terbaik di segmennya. Kamera depan ini dilengkapi aperture f/2.4 yang juga mampu menghasilkan video 1080p 30fps. Cukup untuk mendukung sekolah online via aplikasi zoom atau Google Meet.

Baterai

realme C21Y memiliki baterai 5000mAh yang sangat besar sehingga pengguna dapat menikmati penggunaan tanpa henti, kapan pun pengguna mau. Pengguna dapat melakukan panggilan telepon hingga 44 jam, menonton YouTube selama 21 jam, mengikuti pertemuan online sekitar 6 jam dan bermain game sekitar 5 jam.

Bagi para penggemar teknologi, realme C21Y menawarkan penghematan daya seperti: App Quick Freeze yang dapat mengurangi penggunaan daya aplikasi di latar belakang yang diam, Screen Battery Optimization yang akan menurunkan beberapa efek tampilan untuk meningkatkan daya tahan smartphone pengguna dan Sleep Standby Optimization di mana smartphone berjalan dengan mode yang lebih rendah saat Anda sedang tidur. Pemberitahuan aplikasi kemungkinan dapat tertunda.

Kesimpulan

realme C21Y merupakan smartphone yang bisa jadi pilihan kamu, para pelajar online dan kaum rebahan. Baterainya yang besar bisa tahan cukup lama untuk dibawa rebahan diatas kasur. Ditambah ada sertifikasi durabilitas dari TÜV Rheinland semakin menambah nilai jual realme C21Y yang memastikan tahan banting hingga pemakaian 3 tahun. Jarang sekali ponsel di segmen entry-level memiliki sertifikasi durabilitas, maka keputusan realme menambah sertifikasi ini menjadi tambah bagi pengguna.

Mendukung kebijakan pemerintah untuk tetap di rumah aja, realme Kembali menghadirkan #BelirealmeDariRumah via realme WhatsApp Store ke nomor 0856-0000-0721 yang sudah mendukung pembayaran melalui Cash on Delivery (COD) ke seluruh Indonesia.


author-img_1

Redaksi

Reporter

Artikel Terkait

Xiaomi Luncurkan Redmi Book 15, Ini Spesifikasi dan Harganya!
Gadget

Xiaomi Luncurkan Redmi Book 15, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Kemarin (22/7), Xiaomi meluncurkan perangkat terbarunya. Dalam acara peluncuran tersebut, merkea ..

Gandeng Desainer Jepang, Realme GT Master Edition Resmi Hadir di Tiongkok
Gadget

Gandeng Desainer Jepang, Realme GT Master Edition Resmi Hadir di Tiongkok

Realme GT Master Edition baru saja resmi diluncurkan di Tiongkok hari ini (23/7). Perangkat ini m..

Redmi Note 10 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya!
Gadget

Redmi Note 10 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya!

Xiaomi Redmi Note 10 5G resmi meluncur di Indonesia pada Kamis kemarin (22/7). Perangkat ini mele..

Samsung Gelar Galaxy Unpacked 11 Agustus Mendatang
Gadget

Samsung Gelar Galaxy Unpacked 11 Agustus Mendatang

Samsung dikabarkan bakal menggelar acara Galaxy Unpackednya pada 11 Agustus pukul 10 pagi ET mend..


;