iPhone 13 Series Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi dan Harganya
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 15 September 2021 - 18:11 WIB
Apple akhirnya resmi meluncurkan iPhone 13 Series di California. Sama seperti tahun sebelumnya, mereka kembali menggelar acara Apple Event tahun ini.
Mencakup iPhone 13 dan iPhone 13 mini, generasi iPhone 13 ini menampilkan desain cantik dan ramping dalam lima warna baru. Yakni, pink, blue midnight, starlight dan red.
Bawa Teknologi Dual-Camera dari iPhone 12
Dari sisi kamera, keduanya juga sistem dua kamera. Sistem kamera tersebut adalah camera wide dengan piksel lebih besar serta dilengkapi dengan optical stabilization (OIS) sensor-shift yang menawarkan peningkatan pada foto dan video dengan cahaya rendah.
Sensor kemera yang dihadirkan Apple pada perangkat, memungkinkan ponsel untuk mengurangi noise dan hasil yang lebih cerah. Sebelumnya, teknologi kamera ini sudah pernah dihadirkan pada ponsel iPhone 12.
Selanjutnya, Apple juga menghadirkan mode Cinematic pada perangkat terbarunya ini. Dimana membuat perangkat dapat merekam video orang, hewan peliharaan atau objek apapun dengan efek kedalaman yang indah dengan fokus otomatis.
Dengan adanya teknologi terbaru dalam kamera yang dibawa, kedua generasi baru iPhone Series ini dapat digunakan untuk mengambil foto dan video secara profesional. Ini artinya, pengguna dapat menggunakan kamera untuk mengambil foto dengan teknik fotografi maupun merekam video untuk keperluan film.
Hadirkan Desain Baru dan Daya Tahan Baterai Lebih Lama
iPhone 13 dan iPhone 13 Mini telah didesain ulang di bagian dalam maupun luar perangkat. Selain hadir dalam dua warna cantik, perangkat ini juga menampilkan desain dengan tepi datar yang tahan lama dan bingkai alumunium yang elegan.
Layar 6,1 inci dan 5,4 inci tersebut menampilkan Ceramic Shield pada bagian depan. Bahan ini disebut lebih kuat dari kaca smartphone manapun.
Salah satu perbedaan desain yang paling menonjol antara iPhone 13 dan iPhone 12 series adalah desain kamera belakangnya. Dimana iPhone 13 series kini hadir dengan lensa diagonal.
Lanjut pada bagian ketahanan baterai, iPhone 13 memiliki masa pakai baterai yang lama. Dimana kedua perangkat tersebut tahan baterai 2,5 jam lebih lama. Serta untuk versi Mini, perangkat memiliki daya tahan baterai 1,5 jam lebih lama dari perangkat sebelumnya.
Harga dan Ketersediaan iPhone 13
iPhone 13 series hadir dengan dukungan 5G. Serta, dielngkapi dengan kapasitas dasar yang telah ditingkatkan. Dengan pilihan 128, 256 dan 512GB.
Perangkat iPhone 13 dibanderol seharga $799 (sekitar Rp. 11 Jutaan). Sementara, untuk perangkat iPhone 13 Mini akan dibanderol seharga $699 (sekitar Rp. 9,9 Jutaan). Apple sendiri akan membuka pre-order untuk kedua perangkatnya ini mulai 17 September mendatang dan akan dipasarkan pada 24 September.
Baca juga, Bocoran Tanggal Rilis iPhone 13, dan Spesifikasinya
Artikel Terkait
Segera Meluncur di Indonesia, Samsung Galaxy A52s 5G Cocok Buat Gen Z
Segera meluncur di Indonesia, Samsung Galaxy A52s 5G cocok buat Gen Z. Dibanderol dengan harga Rp..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Xiaomi Bakal Meluncurkan Smart Glasses
Xiaomi dikabarkan bakal meluncurkan smart glasses buatannya sendiri. Perangkat ini diklaim tak ha..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Hadir di Indonesia, Maksimalkan Aktivitas Kamu Pakai Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 5G
Resmi menghadirkan seri Galaxy Z di Indonesia, Paradiva sudah bisa langsung mendapatkan Samsung G..
- by Jihan Nasir
- 3 tahun lalu
- 3,250
Roborock Hadirkan Vakum Robotik di Harbolnas 9.9
Roborock hadirkan alat vakum robotik di harbolnas 9.9. Perangkat yang dikenalkan ialah Roborock S..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250