Android 12 Akhirnya Hadir di Samsung Galaxy A52 5G

0
Galaxy A52

Baru-baru ini, Samsung mulai meluncurkan Android 12 dan pembaruan One UI 4.0 untuk perangkat seri Galaxy A kelas menengahnya. Kini, keduanya telah hadir dalam perangkat Galaxy A52.

Pembaruan ini sebelumnya tersedia untuk Galaxy A72, lalu diikuti dengan Galaxy A52, Galaxy A52s 5G dan Galaxy A42 5G. Barulah sampai pada Galaxy A52 5G.

Dilansir dari Gizmochina, menurut SamMobile, Samsung telah mulai mendorong pembaruan stabil untuk One UI 4.0 untuk Galaxy A52 5G. Pembaruan sistem baru untuk handset saat ini ditayangkan di Eropa.

Muncul dengan versi firmware A526BXXU1BUL7. Selain membawa Android 12, pembaruan terebut juga meningkatkan level patch keamanan hingga Januari 2022. Seperti pembaruan perangkat lunak OTA lainnya, pembaruan ini juga didorong dalam batch.

Dengan kata sederhana, beberapa pengguna akan menerimanya lebih awal. Sementara, yang lain mungkin harus menunggu lebih lama lagi. Bagaimanapun, setiap unit harus mendapatkan akses ke rilis di semua wilayah dalam beberapa hari mendatang.

Galaxy A52 5G, Galaxy A52 dan Galaxy A52s 5G memenuhi syarat untuk tiga generasi pembaruan Android dan setidaknya empat tahun pembaruan keamanan. Oleh karena itu, smartphone ini tidak hanya akan menerima Android 13, namun juga Android 14.

Meskipun Galaxy A52 5G akan mendapatkan dukungan perangkat lunak yang lebih lama. Perangkat tersebut tidak berarti akan emnapatkan peningatan dalam hal hardware. Samsung sendiri diperkirakan bakal segera merilis Galaxy A53.

Baca juga: Masih Rumor, Samsung Galaxy Tab S8 Series Bakal Berukuran 14 Inch


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan