OPPO A96 Meluncur, Lanjutkan Sukses A95

OPPO A96 Meluncur, Lanjutkan Sukses A95
Gadget

OPPO A96 Meluncur, Lanjutkan Sukses A95

OPPO A96 Meluncur, Lanjutkan Sukses A95

OPPO A96 Meluncur, Lanjutkan Sukses A95 # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — OPPO A96 meluncur ke Indonesia untuk melanjutkan sukses penjualan OPPO A95 yang diperkenalkan pada November 2021 kemarin. Perangkat baru ini akan diperkenalkan secara resmi pada 31 Maret 2022 nanti.

OPPO berharap perangkat baru ini akan membawa kesuksesan seperti pendahulunya, OPPO A95. Peningkatan besar dalam sisi penyimpanan internal yang diusung menawarkan sebuah ruang yang luas untuk merekam berbagai momen berharga pengguna yang akan mereka lalui selama ramadan hingga hari raya idul fitri.

Memilih Samsung Galaxy S22 Series 5G yang Cocok untuk Jadi Daily Driver
oppo a96 meluncurOPPO A96

Mengusung jargon performa berkualitas, aktif tanpa batas memberikan gambaran perangkat OPPO A96 akan dapat memenuhi kebutuhan penggunanya yang sangat aktif namun tidak melupakan performa tinggi sebuah perangkat dan juga kualitas yang dihadirkan. Dari kualitas, OPPO memberikan sertifikasi IPX4 pada perangkat ini sehingga menjamin penggunaan perangkat pada situasi apapun.

OPPO A96 meluncur

“OPPO berkomitmen untuk memberikan alternatif pilihan perangkat kepada konsumen kami sehingga mereka dapat memilih dan menyesuaikan dengan kebutuhan mereka. Setelah meluncurkan Reno7, OPPO A96 akan mulai kami perkenalkan pada 31 Maret mendatang dan diluncurkan pada awal bulan depan. OPPO A96 membawa berbagai teknologi yang biasa hadir pada kelas atas untuk berada pada lini seri A, seperti baterai besar dengan 33W SuperVOOCTM, desain ikonik OPPO Glow dan kehadiran memory yang cukup besar,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

OPPO A96 meluncur 31 Maret 2022

Umpan balik positif yang diterima konsumen melalui perangkat terdahulu A76, diteruskan OPPO pada perangkat ini. Terutama pada konfigurasi baterai besar dan pengisian daya cepat. Maka dari itu, pada A96, OPPO melengkapinya dengan baterai 5.000 mAh dan pengisian daya cepat 33W SuperVOOCTM. Tampilan premium juga disematkan pada perangkat ini dengan mengusung teknologi ikonik yang pertama dikenalkan pada Reno series, OPPO Glow. OPPO Glow selain menampilkan penutup belakang perangkat yang dapat berubah – ubah warna juga memberikan perlindungan terhadap goresan, anti sidik jari dan anti noda.

oppo a96 meluncurOPPO A95

Sayangnya, hanya informasi ini saja yang diberikan OPPO Indonesia mengenai bocoran perangkat A96 yang terdapat pada situs resmi launching OPPO A96. Sepertinya, informasi selanjutnya akan diberikan OPPO Indonesia pada perkenalan awal perangkat ini pada 31 Maret 2022 mendatang.


author-img_1

Siti Sarifah Aliah

Reporter

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update

Artikel Terkait

ASUS Zenbook 14 Flip OLED untuk Konten Kreator, Harga Rp18 Jutaan
Gadget

ASUS Zenbook 14 Flip OLED untuk Konten Kreator, Harga Rp18 Jutaan

Gadgetdiva.id — ASUS Zenbook 14 Flip OLED hadir dirancang khusus untuk kamu, si konten krea..

Memilih Samsung Galaxy S22 Series 5G yang Cocok untuk Jadi Daily Driver
Gadget

Memilih Samsung Galaxy S22 Series 5G yang Cocok untuk Jadi Daily Driver

Gadgetdiva.id – Samsung memang selalu membuat bimbang penggunanya dengan menghadirkan lini smar..

Bocoran Baru Moto Razr 3 Bakal Bawa Memori 512GB
Gadget

Bocoran Baru Moto Razr 3 Bakal Bawa Memori 512GB

Gadgetdiva.id — Akhir tahun lalu, beredar rumor bahwa Moto Razr 3 bakal segera hadir. Kini,..

Nightography Samsung Galaxy S22 Series 5G, Bikin Foto Malam Hari Tak Pernah Gagal
Gadget

Nightography Samsung Galaxy S22 Series 5G, Bikin Foto Malam Hari Tak Pernah Gagal

Gadgetdiva.id — Samsung Galaxy S22 Series 5G diklaim mampu membuat foto dan video malam har..


;