Ini kamera OPPO Reno Series yang membuat kamu tampil beda
- by Firda Zahara
- Kamis, 20 Juni 2019 - 14:42 WIB
Diva says – Yap, girls pekan ini OPPO resmi meluncurkan produk terbarunya Reno Series di Indonesia. Ponsel yang masuk dalam segmen kelas atas dan mengedepankan fitur fotografi. Hadir dengan dua varian, yaitu Reno dan Reno 10X Zoom, OPPO Reno Series merupakan perangakat high-end OPPO yang menghubungkan teknologi terkini dan kemampuan fotografi menawan dalam sebuah desain yang unik dan mempesona.
OPPO Reno Series adalah bagian tak terpisahkan dari strategi pertumbuhan global OPPO di era berbasis konektivitas saat ini. Karena itu, OPPO Reno Series akan berperan sebagai dasar dari pengembangan smartphone-smartphone OPPO lainnya. OPPO Reno Series dibuat dengan mendobrak batasan pada teknologi kamera dan desain Smartphone biasa. Dengan fitur-fitur fotografi dan kekuatan perfomanya, kedua varian OPPO Reno sangat menginspirasi pengguna untuk melihat hal dari berbagai sudut pandang berbeda, “ujar CEO OPPO Indonesia Ivan Lau.
Kedua ponsel tersebut menghadirkan full panoramic screen, layar smartphone paling modern dan premium saat ini. Varian Reno mempunyai layar OLED 6,4 inci, Sedangkan Varian Reno 10x Zoom dilengkapi dengan layar OLED 6,6 inci yang luas. Varian bagian bawah keduanya memiliki ukuran kecil 3,5mm, sehingga OPPO Reno Series memiliki rasio screen-to-body hingga 93,1%. Selain itu OPPO Reno Series juga dibalut dengan lapisan Corning Gorilla glass generasi keenam, yang akan meningkatkan daya tahan layar dari benturan. Agar pengguna dapat menggenggam perangkat dengan nyaman.
Varian OPPO Reno dilengkapi prosesor Snapdragon 710, memilki kombinasi RAM sebesar 6GB dan disertai ROM 256GB ( tidak dapat diperbesar) dan memilki kapasitas baterai 3765mAh. Sedangkan varian OPPO Reno 10x Zoom dilengkapi Snapdragon 855, disertai Prosesor Flagship yang pertama kali diumumkan di indonesia. Reno 10X Zoom memilki kombinasi RAM sebesar 8 GB disertai ROM 256GB ( Dapat diperluas dengan microSD hingga 256GB). Kedua ponsel ini dilengkapi dengan pengisian daya cepat VOOC 3.0, yang dapat mengisi penuh baterai dalam waktu 80 menit.
Baca ini ya girls:2019, Oppo fokus di smartphone dengan kamera #LowLightPortrait
Sektor Fotografi Varian kedua OPPO Reno Series memiliki kamera yang tidak jauh berbeda, OPPO Reno versi reguler dibekali dengan kamera ganda pada bagian belakang dengan sensor 48 Megapixel Diafragma +sensor Sony IMX dan lebar sudut kamera 120° , kamera depth sensor (bokeh) 5 Megapixel Diafragma. . Pada bagian kamera depan, OPPO Reno mengusung kamera 16 Megapixel dan disertai jenis Pivot Rising Camera.
Sedangkan OPPO Reno 10x Zoom memilki Triple kamera belakang yang terdiri dari kamera wide 48 Megapixel Diafragma +sensor Sony IMX dan lebar sudut kamera 120°, kamera ultra wide 8 Megapixel Diafragma, dan juga dilengkapi kamera telephoto 13 Megapixel Diafragma. OPPO Reno 10x Zoom memilki fotografi yang tajam dan fokus. Kamera telephoto OPPO Reno 10X Zoom memiliki 10X perbesran Hybrid dan 60X perbesaran digital.
OPPO Reno memiliki kapasitas baterai sebesar 3765 mAh, sedangkan OPPO Reno 10x Zoom memilki kapasitas baterai sebesar 4065 mAh. Kedua ponsel ini didukung teknologi Dobly Atmos. Varian OPPO Reno Series menggunakan sistem operasi Color OS 6 berbasis Android 9.0 Pie.
Ini harga dari kedua varian OPPO Reno Series, OPPO Reno 10x Zoom dijual dengan harga Rp 12.999.000,- sementara OPPO Reno dijual dengan harga Rp 7.999.000,- keduanya hadir dengan dua pilihan warna yaitu Ocean Green dan Jet Black.
Nah, OPPO Reno Series ini pas banget divalovers buat kamu yang lagi explore buat selfie atau mengambil gambar dari jarak jauh serta panorama yang kamu ingin posting di social media kamu nih girls.
Artikel Terkait
Sebelum beli, baca dulu beda Oppo F11 dan F11 Pro
Baru-baru ini, Oppo meluncurkan seri Reno namun pamor Oppo F11 masih belum hilang sampai sekarang..
- by Redaksi
- 5 tahun lalu
- 3,250
Live Blog: Launching OPPO Reno di Indonesia
Yay! OPPO meluncurkan smartphone terbarunya, Reno Series, di Indonesia hari ini, 17 Juni 2019. S..
- by Redaksi
- 5 tahun lalu
- 3,250
5 Gadget yang membuat traveling lebih praktis dan menyenangkan
Diva says – Kamu suka traveling, para diva? So pasti dong ya. Siapa sih yang nggak suka li..
- by Firda Zahara
- 5 tahun lalu
- 3,250
Samsung Galaxy A70, live streaming keren bikin makin eksis
Diva says – Samsung baru-baru ini mengeluarkan model baru yaitu Samsung galaxy A70. Ponsel ..
- by Firda Zahara
- 5 tahun lalu
- 3,250