Turut Debut di Tanah Air, Intip Harga realme 9i dan Spesifikasinya
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Selasa, 24 Mei 2022 - 20:47 WIB
Gadgetdiva.id — Tak hanya bawa realme narzo 50 5G, realme 9i juga memulai debutnya ke Tanah Air. Dengan harga realme 9i yang bisa dibilang terjangkau, perangkat telah dilengkapi dengan spesifikasi kelas flagship.
Setelah sukeses membawa realme 9 4G pada April lalu, kini realme kembali membawa perangkat Number Series terbarunya. Perangkat tersebut adalah realme 9i yang hadir dengan harga 2 jutaan.
Harga realme 9i sendiri dibanderol mulai Rp. 2.699.000 dengan harga khusus Rp. 2.649.000. Meski hadir di kelas 2 jutaan, realme 9i telah disertai dengan chipset kencang dan teknologi pengisian daya yang juga tak kalah canggihnya. Kira-kira apa saja yang dibawa oleh realme 9i?
realme 9i Bawa Chipset Unggulan dan Pengisian Daya Cepat
realme 9i mengunggulkan chipset bandel dan pengisian dayanya yang cepat. Jadi, bisa dibilang perangkat ini hadir jadi smartphone kelas menengah rasa flagship.
Dengan harga realme 9i di kelas 2 jutaan, perangkat sudah dilengkapi dengan Snapdragon 680 dan pengisian daya 33W DartCharge.
Snapdragon 680 sendiri memiliki peningkatan 25% dalam performa CPU, sehingga membuat perangkat dapat menjalankan aplikasi dan membuka halaman lebih cepat. Berkat adanya prosesor 6nm yang dibawa, perangkat juga hanya mengonsumsi daya 62% lebih sedikit dan performa 46% lebih banyak dibanding prosesor berarsitektur 12nm.
Beralih ke pengisian dayanya, realme 9i sendiri sudah dilengkapi dengan daya 33W DartCharge. Dimana mampu melakukan pengisian daya hingga 100% hanya dalam waktu satu jam lewat 10 menit.
Pada bagian kamera, perangkat telah dilengkapi dengan kamera 48MP dan dua sensor sekunder 2MP. Yang mana mampu memberi efek portrait dan foto dari sudut pandang yang dekat.
Lebih lanjut, pada bagian audio realme 9i, perangkat telah membawa pengalaman suara dengan kualitas tinggi. Berkat adanya dual stereo yang telah mengantongi sertigikasi ganda Hi-Res.
Harga realme 9i dan Ketersediaannya
realme 9i hadir dengan Prism Design. Perangkat membawa dalam dua pilihan warna, yakni Prism Blue dan Prism Black.
Harga realme 9i dibanderol mulai Rp. 2.699.000 untuk varian 4Gb+64GB. Namun, Paradiva bisa mendapatkannya dalam harga khusus yakni Rp. 2.649.000. Sementara, untuk varian 6GB+128GB, perangkat dibanderol seharga Rp. 2.999.000 dengan harga khusus Rp. 2.949.000.
Harga khusus smartphone ini bisa didapatkan melalui program pre-order tanggal 24-27 Mei 2022 dan Flash Sale pada 28 Mei pukul 12:00 WIB. Pre-order dan Flash Sale dapat kamu temukan di platform e-commerce populer Indonesia. Plus, website realme.com.
Artikel Terkait
realme narzo 50 5G Resmi Debut di Indonesia, Jadi Hape Gaming 3 Jutaan
Gadgetdiva.id — realme sukses luncurkan beberapa perangkat smartphone dan AIoT-nya hari ini..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Film Pendek Bakal Buktikan Kecanggihan Nightography Galaxy S22 Ultra 5G
Gadgetdiva.id — Galaxy Movie Studio 2022 akan membuktikan Nightography Galaxy S22 Ultra 5G ..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Review realme Smart TV Stick, Si Mungil Andalan Hiburan di Rumah
Gadgetdiva.id — Berkomitmen untuk menjadi No. 1 AIoT choice di Indonesia, realme menambah j..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 Telah Debut, Dukung Performa
Gadgetdiva.id — Snapdragon 8+ Gen 1 resmi diluncurkan pada Jumat (20/5) lalu. Chipset terse..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250