Akhirnya, vivo X Fold Dipamerkan juga dalam vivo Technology Week 2022

Akhirnya, vivo X Fold Dipamerkan juga dalam vivo Technology Week 2022
Gadget

Akhirnya, vivo X Fold Dipamerkan juga dalam vivo Technology Week 2022

Akhirnya, vivo X Fold Dipamerkan juga dalam vivo Technology Week 2022

Akhirnya, vivo X Fold Dipamerkan juga dalam vivo Technology Week 2022 # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — vivo X Fold akhirnya dipamerkan di Indonesia kemarin (29/6) pada perhelatan vivo Technology Week 2022 di Central Park Mall, Jakarta Barat. Paradiva bisa langsung coba menjajaki ponsel pada gelaran tersebut hingga 3 Juli 2022 mendatang.

Menjadi smartphone lipat pertama besutan vivo, X Fold sendiri debut di China pada April 2022 lalu dengan menyematkan chipset Snapdragon 8 Gen 1. vivo X Fold sendiri dibanderol mulai 20 jutaan Rupiah.

ASUS Vivobook 13 Slate OLED Artist Edition Bakal Gandeng Dua Seniman Digital Ternama

vivo X Fold

Kini, vivo X Fold diperkenalkan oleh vivo Indonesia dalam sebuah perhelatan vivo Technology Week dengan tema “Unfold Excellence”. Supaya pengguna vivo di Indonesia dapat mengetahui secara langsung pengalaman menggunakan perangkat tersebut.

“Kami mengadakan acara vivo Technology Week 2022 yang bertemakan Unfold Excellence, dengan tujuan untuk menunjukkan eksistensi vivo sebagai perusahaan teknologi. Hal ini diwujudkan dengan memperkenalkan Foldable Smartphone pertama kami yang tentu saja dihadirkan menggunakan kualitas terbaik bagi pengguna,” pungkas Hadie Mandala, product Manager vivo Indonesia yang dikutip dari rilis pers pada Rabu (29/6). 

vivo X Fold sematkan ZEISS Optics pada kamera

vivo X Fold

Menariknya vivo X Fold menyematkan ZEISS Optics pada kameranya. Dimana telah dilengkapi dengan ZEISS T* Coating yang dilengkapi dengna pengaturan ZEISS Quad Camera, ZEISS Superb Portrait dan ZEISS Superb Night Camera. Sehingga mampu penuhi kebutuhan pengguna dalam semua skenario fotografi.

Untuk fotografi, vivo X Fold hadir dengan quad camera belakang yang mencakup lensa Zeiss dan lapisan T. Kamera utama 50 MP, lensa ultra wide 48 MP, lensa potrait 12 MP dan lensa telefoto 5 MP. Sementara, pada bagian depan kamera selfie beresoulusi 16 MP. Cocok buat Paradiva yang doyan foto-foto.

vivo X Fold

vivo X Fold sendiri diklaim membawa teknologi profesional yang optimalkan layar lebih besar. Sehingga, mampu memberi pengalaman visual terbaik di kelasnya.

Smartphone ini juga telah menyematkan 3D Ultrasonic Dual Fingerprint Sensors pada kedua layarnya. Jadi, mampu memberi hampir 100% 3D information recognition accuracy serta 38,7% unlock speed boost. vivo X Fold jug atelah disempurnakan dengan teknologi free-stop multi-angle, free-stop video call, free-stop video watching, free-stop motion, dan free-stop input pada 60° hingga 120°. 


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Kamera Samsung Galaxy Tab S8+, Kinclong Buat Meeting Online
Gadget

Kamera Samsung Galaxy Tab S8+, Kinclong Buat Meeting Online

Gadgetdiva.id — Samsung seolah tidak main-main saat menyebut tablet buatannya akan bisa men..

ASUS Vivobook 13 Slate OLED Artist Edition Bakal Gandeng Dua Seniman Digital Ternama
Gadget

ASUS Vivobook 13 Slate OLED Artist Edition Bakal Gandeng Dua Seniman Digital Ternama

Asus hari ini resmi meluncurkan laptop terbarunya yaitu ASUS Vivobook 13 Slate OLED (T3300) di In..

Aktivitas Lebih Praktis Pakai ASUS Vivobook 13 Slate OLED, Harga 9 Jutaan
Gadget

Aktivitas Lebih Praktis Pakai ASUS Vivobook 13 Slate OLED, Harga 9 Jutaan

Gadgetdiva.id — Vivobook 13 Slate OLED siap bikin pengalaman hiburan digital kamu jadi lebi..

Galaxy Z Flip 4 Akan Hadir Dalam Berbagai Pilihan Warna
Gadget

Galaxy Z Flip 4 Akan Hadir Dalam Berbagai Pilihan Warna

Gadgetdiva.id — Bocoran terbaru datang dari desain Galaxy Z Flip 4. Desain Galaxy Z Flip 4 ..


;