Harga Rp2,3 Jutaan, OPPO A57 Mendarat di Indonesia Jadi Serba Pertama
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 21 Juli 2022 - 18:38 WIB
Gadgetdiva.id — OPPO A57 akhirnya mendarat di Indonesia hari ini (21/7) melalui kanal TikTok OPPO Brand Store Virtual. Perangkat tersebut dibanderol seharga Rp2,3 jutaan.
Menjadi perangkat pertama yang diluncurkan OPPO Indonesia di OPPO Brand Store Virtual, OPPO A57 sudah bisa didapatkan secara online maupun offline. Sehingga, siap meneruskan kesuksesan OPPO A55.
OPPO A57 mengunggulkan desain pada penampang belakangnya yang menampilkan gaya retro namun tetap stylish. Berkat adanya desain OPPO Glow.
Dijuluki sebagai ‘yang pertama’ dari seri’, OPPO A57 membawa beragam pembaruan yang belum pernah dibawa oleh OPPO dalam seri A5. Mulai dari desain, fitur hingga kecepatan pengisian daya.
“OPPO A57 hadir membawa berbagai peningkatan perangkat keras dan fitur, yang pasti pada perangkat ini kami berupaya untuk mewujudkan seluruh keinginan pengguna lini seri A5 sebelumnya,” tukas Aryo Meidianto, PR Manager OPPO Indonesia pada peluncuran OPPO A57 bersama media di Pluit, Jakarta Utara, Kamis ini (21/7).
OPPO A57 jadi yang pertama bawa desain OPPO Glow
OPPO A57 menjadi smartphone OPPO seri A5 pertama yang membawa finishing OPPO Glow pada penampang belakangnya. Sebelumnya, desain ini dibawa dari seri OPPO Reno.
Dengan adanya OPPO Glow, penampang belakang perangkat tampil berkilauan saat terkena cahaya. Serta, membuatnya bebas dari sidik jari dan tahan terhadap goresan. Plus, ada juga teknologi penangkap sinyal yang turut disematkan dalam perangkat.
OPPO A57 sendiri mengusung desain dengan gaya retro modern dengan membawa bingkai berukuran 7.9mm. Sehingga, membuatnya nyaman digenggam dan mudah dibawa kemana-mana.
Telah lolos uji jatuh, radiasi, ketahanan terhadap lingkungan, tangkapan sinyal dan ketahanan terhadap cipratan air, OPPO A57 sudah mengantongi sertifikasi IPX4 Water Resistance. Perangkat juga hadir dalam dua pilihan warna, yakni Glowing Black dan Glowing Green.
Bawa Teknologi Pengisian Daya 33W SuperVOOC dan Dual-Speaker
Lebih lanjut, OPPO A57 menjadi seri A5 pertama yang membawa teknologi 33W SuperVOOC dengan kapasitas baterai 5000mAh. Dimana memungkinkan pengguna melakukan pengisian daya hingga penuh hanya dalam waktu 72 menit saja. Plus, jika daya diisi dalam waktu 10 menit dapat diguakan hingga 2,8 jam untuk streaming Youtube.
A57 sudah bawa fitur Charging Heat Technology, perlindugnan over-voltage dan over-current vltage shingga memaksimalkan pengisian daya 22W SuperVOOOC dengan aman. Ada juga fitur Optimized Night Charging yang mampu mnegidentifikasi rutinitas pengguna untuk menghitung waktu yang tepat saat mulai mengiisi daya di malam hari. Serta, fitur Super Nighttime Standby yang mampu menguranig daya bateri hanya 2% saat perangkat menyala semalaman.
A57 lagi-lagi merupakan perangkat OPPO seri A5 pertama yang membawa dua speaker yang dinamakan Ultra-Linear Stereo. Dengan adanya fitur ini, output suara dari perangkat bisa mencapai dua kali lebih besar.
Penuhi kebutuhan pengguna dengan spesifikasi lainnya
Membawa layar 6,56inch dengan resolusi HD+ dan refesh rate 60Hz, OPPO A57 membawa notch tetesan air pada bagian atasnya. Dimana dilengkapi dengan kamera selfie yang beresolusi 8MP.
Sementara kamera belakangnya ada dua. Dengan konfigurasi 13MP pada sensor utama dan kamera 2MP sebagai pelengkap. OPPO A57 menyematkan prosesor MediaTek Helio G35 dalam dapur pacunya.
Dilengkapi dengan RAM 4GB, perangkat tersebut menjadi seri OPPO A5 pertama yang berhasil membawa fitur ekspansi RAM. Dimana dapat dimaksimalkan hingga 4GB. Memungkinkan perangkat menghentikan berbagai kegiatan di latar belakang yang tidak perlu untuk meminimalkan beban sistem dan aplikasi yang jarang digunakan dapat dikompresi untuk mengosongkan penyimpanan internal.
Telah menjalankan ColorOS 12.1 berbasis Android 12. Paradiva bisa menikmati beragam fitur yang dapat permudah aktivitas multitaskingmu, seperti Flexdrop dan Three-finger Translate with Google Lens.
OPPO A57 resmi tersedia secara nasional mulai hari ini (21/7) di Indonesia. Perangkat tersebut dibanderol Rp. 2.399.000 dengan dua pilihan warna, yakni Glowing Green dan Glowing Black.
Paradiva bisa mendapatkannya secara online maupun offline di situs e-dagang terkemuka di Indonesia dan TikTok shopping pada akun rsmi OPPO Store Indonesia. OPPO akan memberi cashback senilai 100 ribu rupiah apabila melakukan pembelian bundling dengan perlindungan OPPO Care.
Artikel Terkait
Review realme GT Neo 3 80W, Desain dan Fast Charging Lebih dari Cukup
Gadgetdiva.id — realme GT Neo 3 80W meluncur dengan varian lainnya yang didasari kecepatan ..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
VIVAN Luncurkan Bluetooth Speaker VS50, Perangkat yang Eksklusif dan Ramah di Telinga
Perangkat audio saat ini menjadi kebutuhan yang penting baik melengkapi elektronik di rumah ataup..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
MarketHac Ungkap Smartphone 5G Terlaris di E-Commerce Indonesia 2022
Teknologi komunikasi 5G sudah hadir di Indonesia sejak tahun 2021 lalu. Namun jika dilihat dari c..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Samsung Pimpin Pangsa Pasar Smartphone Global
Gadgetdiva.id — Sebuah laporan kembali menyatakan bahwa Samsung berhasil pimpin pangsa pasa..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250