5 Rekomendasi realme IoT untuk Teman Keseharian

5 Rekomendasi realme IoT untuk Teman Keseharian
Gadget

5 Rekomendasi realme IoT untuk Teman Keseharian

5 Rekomendasi realme IoT untuk Teman Keseharian

5 Rekomendasi realme IoT untuk Teman Keseharian # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Gaji kamu bulan ini untuk membeli apa saja? Tak ada salahnya memanjakan diri dengan membeli kebutuhan seperti perangkat asesoris realme IoT. Mulai dari earphone TWS, smartwatch, hingga perangkat pintar lainnya seperti sikat gigi elektrik maupun air purifier yang kini populer untuk dimiliki di rumah.

realme memang tidak hanya menjual smartphone di tanah air tapi juga asesoris berbasis AIoT. Salah satunya TWS yang cukup menarik perhatian para penggemar realme karena desainnya yang cukup menarik.

OPPO Watch 3 Bakal Hadir dengan Snapdragon W5

Lalu apa saja perangakt IoT yang bisa diandalkan dari realme, menurut rekomendasi Gadgetdiva.id?

TWS

realme Buds Air 3

realme baru saja meluncurkan earphone TWS terbarunya yakni realme Buds Air 3. Pertama kali diperkenalkan pada gelaran akbar Mobile World Congress 2022, realme Buds Air 3 hadir dengan desain yang lebih stylish, sekaligus punya kekuatan ANC lebih superior—bisa reduksi noise hingga tingkatan 42dB. Berikan pengalaman bebas gangguan kepada penggunanya.

Jam Tangan Pintar realme IoT

realme IoT

Jika menginginkan sebuah smartwatch dengan layar besar, realme Watch 2 bisa didapat dengan harga Rp699 ribu. Sementara bila inginkan tampilan yang lebih klasik dengan desain layar membulat, realme Watch S juga tersedia dengan harga Rp999 ribu. Dan untuk dimensi yang lebih kompak, realme Band 2 juga bisa didapat dengan harga Rp349 ribu.

Pembersih udara

realme IoT

realme Indonesia juga bisa membantu meningkatkan keamanan serta kenyamanan lingkungan rumah alias tempat tinggal. Menjadi cukup populer selama pandemi, realme punya realme Techlife Air Purifier dengan harga terjangkau, sekitar Rp1 jutaan. realme TechLife Air Purifier dilengkapi beberapa fitur canggih yang mampu tingkatkan kualitas udara di dalam rumah. Di dalam perangkat, terdapat tiga tahap sistem filtrasi dari HEPA H12, diklaim mampu menyaring partikel kecil sampai 0,3 mikron dan partikel lain seperti debu, rambut, bulu binatang dan sejenisnya.

Dengan begitu, 99,95% partikel kecil bisa tersaring secara efektif. Meski punya dimensi yang tergolong kompak, perangkat ini bisa berikan udara bersih (CADR) sampai 330m3/jam, cukup menjangkau ruangan dengan luas 127 meter. realme TechLife Air Purifier sendiri bisa diaktifkan lewat 5 mode berbeda.

Sikat gigi

realme Sonic Tootbrush seri M1 & N1. Ini adalah sikat gigi elektrik pertama dari realme, dapat bergetar hingga 34 ribu kali per menit, bersihkan mulut dengan efektif. Bulu Dupont yang digunakan bersifat anti bakteri, dan dapat digunakan selama 90 hari penggunaan (atau 130 hari untuk seri N1). Keduanya hanya berbeda jumlah mode pembersihan saja, serta dimensi dan harga.

Kamera CCTV

Kamera pintar ini dapat berotasi secara bebas, mendukung perekaman video 1080p WDR plus mendukung sensor inframerah untuk perekaman cahaya redup.

Dilengkapi dengan speaker dan mikrofon, pengguna dapat berbicara dua arah dari jarak jauh ke rumah. Fitur AI Motion Detection dapat deteksi kondisi tiga aman berdasarkan tiga cara berbeda; suara, gerakan dan tubuh manusia.

Sudah siap beli realme IoT yang mana?


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

Ketahui Manfaat Humidifier di Musim Kemarau
Gadget

Ketahui Manfaat Humidifier di Musim Kemarau

Gadgetdiva.id — Samono ungkap manfaat humidifier di tengah musim kemarau. Perangkat tersebu..

OPPO Watch 3 Bakal Hadir dengan Snapdragon W5
Gadget

OPPO Watch 3 Bakal Hadir dengan Snapdragon W5

Gadgetdiva.id — OPPO Watch 3 dikabarkan bakal hadir pada bulan Agustus mendatang. Smartwatc..

OPPO Reno8 Sebentar Lagi Masuk Indonesia
Gadget

OPPO Reno8 Sebentar Lagi Masuk Indonesia

Gadgetdiva.id — OPPO Reno8 sebentar lagi akan masuk Indonesia. Hal ini terungkap dari dokum..

5 Hal yang Harus Kamu Tahu di realme 9 4G
Gadget

5 Hal yang Harus Kamu Tahu di realme 9 4G

Gadgetdiva.id — Smartphone realme 9 4G memang sudah lama digelontorkan ke pasar Indonesia. ..


;