Layanan Power Bank Portable ReCharge Resmi Hadir di MRT, KRL, dan Transjakarta
- by Jundi Amrullah
- Rabu, 10 Agustus 2022 - 17:26 WIB
ReCharge Indonesia resmi mengumumkan campaign #ReChargeHarimu bersamaan dengan pemasangan ReCharge Station di area transportasi publik, yaitu 35 Halte Transjakarta, 23 Stasiun KRL line Jakarta Kota- Bogor, dan 13 Stasiun MRT Jakarta.
Saat ini, ReCharge sudah memasang sebanyak lebih dari 1.000 ReCharge Station di kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek) serta telah merambah kota lain, seperti Bandung dan Yogyakarta.
“Kami berharap keberadaan ReCharge Station di area publik maupun transportasi umum juga dapat menjadi kontribusi kecil kami pada sektor pariwisata. Dengan kemudahan mengakses layanan penyewaan power bank, wisatawan tidak perlu lagi khawatir untuk mengabadikan perjalanannya dengan smartphone hanya karena kehabisan daya baterai,” tutur Dick Listijono, CEO ReCharge Indonesia.
Untuk bisa menggunakan layanan ReCharge dengan mudah, masyarakat bisa mengunduh aplikasi penyewaan di ponsel yang dapat diunduh melalui Google Play Store untuk pengguna Android dan App Store bagi pengguna iOS.
Dengan menggunakan aplikasi ReCharge tersebut, pengguna dapat mengetahui lokasi penyewaan power bank terdekat melalui fitur “Cari ReCharge”.
Dari sisi biaya, ReCharge memberikan kenyamanan bagi pengguna dengan harga sewa yang terjangkau, yakni 1-2 jam Rp2.000/jam, 3-4 jam Rp4.000/jam, dan 24 jam sebesar Rp30.000.
Untuk memudahkan proses pengisian saldo, ReCharge menggandeng beberapa perusahaan penyedia layanan pembayaran sebagai pilihan top up non tunai, seperti ShopeePay, LinkAja, GoPay, OVO, DANA, Virtual Account BNI dan BCA, Bank Mega, ATM Mandiri, Permata, ATM Bersama, dan Kartu Kredit.
Power bank ReCharge memiliki kapasitas daya 5.000mAh sehingga cukup memenuhi untuk pengisian daya baterai smartphone masa kini. Yang menarik, power bank ReCharge sebenarnya tidak hanya untuk mengisi daya smartphone saja namun juga bisa untuk perangkat tablet, kamera, speaker, atau perangkat seluler lainnya. Namun yang terpenting adalah perangkat tersebut memiliki salah satu konektor charger Micro USB, USB-C, atau Apple Lightning.
ReCharge mengajak masyarakat tidak perlu khawatir mencari colokan charger untuk smartphone saat dalam perjalanan berangkat hingga pulang kerja, karena bisa menyewa power bank yang sudah tersedia di stasiun KRL, MRT Jakarta, dan halte TransJakarta untuk mendukung #ReChargeHarimu.
Dengan tersedianya ReCharge Station di lokasi yang terjangkau oleh pengguna perangkat mobile maka bisa bekerja di mana saja tanpa takut kehilangan daya di perangkat smartphone.
Baca juga : Rayakan Kemerdekaan, IM3 Rilis Lagu ‘Menjadi Indonesia’ Bareng Musisi
Artikel Terkait
Baterai OPPO A57 Lebih Tahan Lama dan Bawa Fitur Pengecasan Cepat
Gagdetdiva.id — Bawa beragam pengalaman baru bagi pengguna, OPPO A57 ternyata dilengkapi de..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
OPPO Bakal Hadirkan ColorOS 13 Berbasis Android Ke Indonesia
OPPO resmi umumkan tanggal peluncurkan daring sistem operasi terbarunya, yaitu ColorOS 13 dan men..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
realme Pad mini Siap Sambangi Indonesia 18 Agustus
Gadgetdiva.id — realme Pad Mini siap diboyong realme ke Indonesia pada 18 Agustus 2022 mend..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Kepoin Desain OPPO Reno8 Pro 5G dan OPPO Reno8 5G
Gadgetdiva.id — OPPO Reno8 Series akan segera diluncurkan 11 Agustus 2022 mendatang. Perang..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250