vivo V25 Series 5G Siap Meluncur di Pasar Indonesia

0
vivo V25 Series

Gadgetdiva.id — vivo mengonfirmasi bahwa mereka akan segera meluncurkan V-Series. Tepatnya vivo V25 Series 5G yang terdiri atas vivo V25 5G dan vivo V25 Pro 5G.

Disebut sebagai The Best Cinematic Potrait Smartphone, kedua peragnakt vivo V25 Series akan dilengkapi dengan banyak keunggulan. Di antaranuya ialah teknologi 64MP OIS Night Camera, Extended RAM 3.0 dan Cooling System.

“Lewat teknologi kamera andalan, performa yang tinggi, dan tampilan yang stylish, vivo V25 Series 5G siap memberikan kebebasan bagi setiap pengguna untuk mengekspresikan diri mereka lewat hasil rekaman fotografi dan videografi,” ungkap Yoga Samiaji, Senior Product Manager vivo Indonesia dikutip dari rilis yang diterima Gadgetdiva, Sabtu (3/9). 

Keunggulan kamera Vivo V25 Series 5G

vivo menjanjikan bahwa mereka akan membawa pengalaman fotografi dan videografi dengan hasil layaknya sebuah film pada perangkat V25 Series 5G. Perangkat tersebut akan membawa kamera beresolusi 64MP dengan teknologi OIS Night Camera.

Berkat teknologi tersebut, perangkat dapat bekerja dalam meminimalisir tangkapan gambar yang buram. Sekaligus, mendukung waktu pencahayaan yang lebih lama.

Fitur OIS yang dihadirkan pada vivo V25 Series 5G ini memiliki tingkat sensitivitas yang telah ditingkatkan. Serta, akan bekerja secara mekanis mendeteksi gerakan kamera dan menggerakan lensa untuk menstabilkan proses fotografi dan mengimbangi cahaya rendah di malam hari saat perangkat sedang merekam. Dengan demikian hasil tangkapan foto dan video akan lebih jelas dan tetap cerah walau diambil dalam kondisi pencahayaan yang minim.

Sistem kamera vivo V25 Series 5G juga turut dilengkapi dengan teknologi Hybrid Image Stabilization. Sehingga, dapat menggabungkan efek ganda OIS dan EIS untuk memastikan transisi stabil dan minim blur saat merekam video.

vivo V25 Series

Sistem EIS berfungsi untuk mengoptimalkan ketajaman dari setiap frame yang dihasilkan oleh sistem OIS. Sehingga, video yang dihasilkan akan memiliki kualitas yang lebih stabil dan lebih jernih.

Khusus vivo V25 Pro 5G, perusahaan membawa fitur Real-Time Extreme Night Vision yang memungkinkan pengguna untuk melakukan preview atau pratinjau kecerahan gambar dalam kondisi minim cahaya. Supaya, pengguna dapat menyetel dan mengambil foto dengan tingkat kecerahan yang sesuai kebutuhan mereka.

Kamera juga akan turut dilengkapi dengan fitur Bokeh Flare Potrait dan Bokeh Potrait Video. Dimana dapat digunakan saat perangkat menangkap gambar dan foto wajah dengan lebih jelas.

Selanjutnya, vivo V25 Series 5G hadir dengan membawa kinerja yang tangguh dan ruang penyimpanan yang maksimal berkat adanya Extended RAM 3.0. RAM tersebut bisa ditambah hingga 8GB.

vivo V25 Pro 5G hadir dengan kapasitas 12GB RAM+8GB Extended RAM, sedangkan untuk vivo V25 5G membawa kapasitas penyimpanan 8GB RAM+8GB Extended RAM. Smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan sistem pendingin atau cooling system yang telah diperbaharui, yakni fitur pembuangan panas yang dapat menjaga temperatur kerja mesin agar dapat bekerja lebih efisien. 

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan