HUAWEI Nova 10 SE Meluncur di Afrika Selatan, Bawa Kamera 108MP

HUAWEI Nova 10 SE Meluncur di Afrika Selatan, Bawa Kamera 108MP
Gadget

HUAWEI Nova 10 SE Meluncur di Afrika Selatan, Bawa Kamera 108MP

HUAWEI Nova 10 SE Meluncur di Afrika Selatan, Bawa Kamera 108MP

HUAWEI Nova 10 SE Meluncur di Afrika Selatan, Bawa Kamera 108MP # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — HUAWEI Nova 10 SE resmi menjadi bagian dari Nova 10 series di Afrika Selatan. Perangkat tersebut hadir dengan kamera beresolusi 108MP dan pengisian daya 66W.

Perangkat HUAWEI Nova 10 SE sendiri merupakan anggota ketiga dari keluarga Nova 10 Series. Perangkat lainnya mencakup Nova 10 dan Nova 10 Pro yang sebelumnya diluncurkan pada awal bulan ini.

4 Hal yang Bikin Smartphone Lipat Samsung Makin Tangguh

Lantas, apa aja sih keunggulan yang dibawa oleh HUAWEI Nova 10 SE? Pertama, perangkat tersebut membawa resolusi kamera sebesar 108MP. Kedua, perangkat dilengkapi dengan pengisian daya 66W.

HUAWEI Nova 10 SEIlustrasi HUAWEI Nova 10

Spesifikasi HUAWEI Nova 10 SE

HUAWEI Nova 10 SE mengusung layar OLED berukuran 6,67 inci dengan dukungan resolusi Full HD+. Perangkat tersebut menjadi layar datar yang menawarkan rasio aspek 20:9 dengan kecepatan refresh 90Hz.

Pada bagian kamera selfie, HUAWEI Nova 10 SE membawa resolusi 16MP. Sedangkan, kamera bagian belakang perangkat membawa resolusi 108MP, lensa ultra wide 8MP dan kamera makro 2MP.

Membawa sistem operasi Android 12 OS dengan Magic UI. Hanya saja, perangkat tidak membawa dukungan untuk aplikasi dan layanan Google.

HUAWEI Nova 10 SEIlustrasi HUAWEI Nova 10 Pro

Smartphone membawa kapasitas RAM sebesar 8GB dan memori sebesar 256GB. Sedangkan, baterai yang dibawanya sebesar 4.500mAh dengan dukungan pengisian cepat sebesar 66W.

Lebih lanjut, tak ada informasi terkait chipset yang digunakan oleh versi SE dari Nova 10 ini. Oleh sebab itu, tak diketahui pula perangkat ini mendukung konektivitas 5G atau tidak.

HUAWEI Nova 10 SE sendiri mengemas fitur konektivitas biasa seperti dual SIM, Wi-Fi, Bluetooth, GPS dan USB-C. Plus, ketebalan sekitar 7.39mm dan berat sekitar 184 gram.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

ColorOS 13 Beta Meluncur untuk OPPO Reno8 Pro 5G di India
Gadget

ColorOS 13 Beta Meluncur untuk OPPO Reno8 Pro 5G di India

Gadgetdiva.id — OPPO umumkan peluncuran ColorOS 13 Beta untuk OPPO Reno8 5G di India, Jumat..

4 Hal yang Bikin Smartphone Lipat Samsung Makin Tangguh
Gadget

4 Hal yang Bikin Smartphone Lipat Samsung Makin Tangguh

Gadgetdiva.id — Sejak lini smartphone lipat Samsung diperbaharui, dengan kehadiran Galaxy Z..

ERAJAYA ACTIVE LIFESTYLE Hadirkan Headphone Tenaga Surya Dari Adidas
Gadget

ERAJAYA ACTIVE LIFESTYLE Hadirkan Headphone Tenaga Surya Dari Adidas

Erajaya Active Lifestyle mengumumkan ketersediaan headphone  dengan bertenaga surya adidas RPT-0..

POLYTRON Luncurkan Smart Soundbar 10 Speaker dengan Teknologi Spatial Audio Kekinian
Gadget

POLYTRON Luncurkan Smart Soundbar 10 Speaker dengan Teknologi Spatial Audio Kekinian

POLYTRON resmi meluncurkan produk terbarunya dengan tipe Smart Soundbar PHT 250 /SB yang dilengka..


;