Galaxy Z Flip4 5G Jadi Andalan Baru Dipakai Sehari-hari
- by Siti Sarifah Aliah
- Kamis, 29 September 2022 - 17:09 WIB
Gadgetdiva.id — FlexCam, HandyCam, Quick Shot di Samsung Galaxy Z Flip4 5G merupakan cara baru yang saat ini sedang trend di kalangan penggemar smartphone. Yang menarik, hanya smartphone lipat buatan Samsung, baik itu Galaxy Z Flip4 5G maupun Galaxy Z Fold4 5G yang bisa melakukannya.
Tiga fitur ini memang cukup membuat Gadgetdiva amaze. Pasalnya, semakin baru generasi smartphone lipat, semakin kokoh dan banyak fitur yang bisa dieksplor untuk digunakan sehari-hari. Ini artinya, Galaxy Z Flip4 5G bisa menjadi perangkat baru andalan untuk daily driver (penggunaan sehari-hari).
Gadgetdiva mendapatkan kehormatan untuk mencoba Galaxy Z Flip4 5G. Selama dua pekan kami eksplor, kemampuan kameranya hampir sama dengan yang dimiliki Fold4 5G. Terutama saat mengambil video. Video yang dihasilkan di Galaxy Z Flip4 5G sudah mengusung video portrait, yang artinya bisa digunakan untuk video wawancara. Hasilnya, video fokus pada wajah obyek yang direkam (manusia), dengan latar atau background blur. Mirip dengan hasil video dari kamera DSLR.
Dari sisi kemasan, masih terlihat tipis dan mungil dengan mengusung kotak berwarna hitam. Di dalam kemasannya terdapat satu unit Galaxy Z Flip4 5G, buku panduan, kartu garansi, serta kabel charger tanpa kepala. Semua dikemas dengan ringkas dan padat.
Desain Mewah Galaxy Z Flip4 5G
Memegang Galaxy Z Flip4 5G pertama kali, memang cukup mengesankan. Awalnya kami khawatir pada engsel untuk buka tutup perangkat. Saking kinclongnya, kami juga khawatir perangkat licin dan mudah tergelincir dari tangan. Ketakutan kami cukup beralasan, mengingat smartphone lipat dari Samsung itu harganya cukup mahal. Kam khawatir jika sesuatu terjadi dengan smartphone tersebut, tidak bisa Flexing lagi ke teman-teman.
Tapi ternyata aman. Meski bodi belakang kinclong, tapi sedikit kesat sehingga tidak perlu khawatir licin atau tergelincir. Posisi genggaman pun cukup nyaman karena tidak terlalu berat. Hanya 187 gram. Saat terbuka, ukuran Galaxy Z Flip4 5G cukup panjang, sekitar 165,2 milimeter, lebih kecil ketimbang seri pendahulunya.
Layarnya mengusung Ultra Thin Glass berbasis Dynamic OLED 2X berukura 6,7 inci. Intinya, lebih tipis sekaligus lebih kokoh. Hampir sama dengan ukuran ponsel pada umumnya, hanya saja lebih tipis jadi terlihat lebih mungil. Saat tertutup, sudah pasti ukurannya lebih mungil lagi walaupun jadi tebal. Namun bentuk kotak mungil itu membuat Galaxy Z Flip4 5G bisa dimasukkan ke mana saja. Kantong celana, kantong baju, bahkan microbag sekalipun.
Kokoh Digenggam, Terbuka maupun Tertutup
Saking kokohnya bodi smartphone lipat itu, proses buka cangkang harus menggunakan dua tangan. Namun saat proses menutup, bisa dilakukan hanya dengan satu tangan. Bodi luarnya sudah diperkuat dengan material kaca Gorilla Glass Victus, termasuk pada kaca Cover Screen, sehingga tak perlu was-was kalau suatu saat terjatuh secara tidak sengaja. Masing-masing kaca kameranya pun terlindungi dari Gorilla Glass DX, nggak perlu khawatir baret. Sisi bezel gunakan material metal yang kuat, dan hinge atau lipatannya juga terasa lebih kokoh.
Untuk urusan daya tahan air, Z Flip4 5G sudah ada jaminan sertifikasi IPX8. Ini artinya, belum ada jaminan untuk ketahanan terhadap debu tapi sudah bisa dibawa memotret bawah kolam renang, tentunya kolam renang berukuran tidak lebih dari 2 meter, dan tidak boleh lebih dari 30 menit durasinya.
Bagian lipatan di tengah juga seolah semakin tipis, sama sekali tidak mengganggu ketika menonton video dalam mode layar penuh. Kamu juga tak perlu khawatir untuk membuka-tutup perangkat secara intens. Karena Samsung sendiri sudah melakukan pengujian internal, dan setidaknya Galaxy Z Flip4 5G tetap normal setelah melalui 200 ribu kali proses buka tutup layar.
Cover Screen yang Makin Berfaedah
Samsung hadirkan fungsi yang lebih lengkap pada Cover Screen alias layar luar Galaxy Z Flip4 5G. Di mana kamu bisa mengecek pesan sekaligus membalasnya, sampai akses pintasan seperti data seluler dan Wi-Fi secara langsung.
Opsi untuk personalisasi jam dengan gambar bergerak sampai AR Emoji tentu tersedia. Lalu bagaimana dengan kamera? Kali ini kamu bisa akses lebih banyak mode, termasuk mode portrait secara mudah. Bahkan rasio pengambilan foto bisa diubah sesuai preferensi, alias tak lagi sebatas 1:1 saja. Semakin pas untuk para content creator menggunakan smartphone.
Bagaimana dengan Flex Mode pada Galaxy Z Flip4 5G? Ketika kamu membuka lipatan layar dengan kemiringan antara 75-115 derajat, secara pintar tampilan konten di dalam aplikasi bakal lakukan penyesuaian. Saat memutar video di YouTube atau panggilan video lewat Google Duo, misalnya, video bakal otomatis berada di setengah atas layar. Kolom komentar maupun tombol kendali lainnya bakal otomatis menyesuaikan posisi di layar bawah.
Kamera Flagship yang Jadi Andalan
Samsung juga berikan cukup banyak peningkatan kualitas kamera Galaxy Z Flip4 5G. Sensor utamanya kini punya dimensi yang jauh lebih besar, sehingga bisa menangkap cahaya lebih banyak untuk foto lebih detail dan cerah. Dibandingkan dengan generasi sebelumnya, memang terlihat kualitas gambar yang lebih tajam, serta pengambilan foto low-light yang lebih mudah. Termasuk ketika ambil selfie langsung dari Cover Screen dengan kamera utama.
Perekaman videonya juga semakin mulus berkat paduan OIS dan VDIS yang bekerja secara bersamaan. Dan dengan mengaktifkan fitur Auto framing, kamu bisa meletakkan smartphone dan lakukan perekaman video dari kamera belakang. Kamera smartphone bakal otomatis memposisikan frame sesuai pergerakan subyek, supaya tidak ada momen yang terlewat.
Dan peningkatan yang paling menyenangkan lainnya ada pada sektor baterai. Kapasitas baterai Galaxy Z Flip4 5G meningkat dari 3,300 mAh menjadi 3,700 mAh. Ditambah dengan penggunaan chipset terbaru Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1, konsumsi dayanya bisa jauh lebih efisien daripada generasi sebelumnya. Sekaligus suhu bodi lebih terjaga.
Ketika menggunakan Galaxy Z Flip4 5G, tak perlu lagi khawatir harus menghemat penggunaan supaya bisa bertahan seharian. Kamu bisa bebas akses kamera dari Cover Screen, bermain gim sampai akses aplikasi hiburan favorit lewat layar utama tanpa takut menghabiskan banyak daya. Proses pengisian dayanya pun juga cepat, berkat dukungan fast charging 25W.
Tertarik untuk membeli Samsung Galaxy Z Flip4 5G? Ada empat opsi warna utama (Graphite, Pink Gold, Bora Purple, Blue) yang bisa kamu pilih, plus Galaxy Z Flip4 5G Bespoke Edition yang hadirkan 75 kombinasi warna berbeda pada tampilan eksteriornya. Bisa dimiliki dengan harga mulai dari Rp13.999.000 (8GB/128GB), Rp14.999.000 (8GB/256GB), dan Rp16.999.000 (8GB/512GB).
Siti Sarifah Aliah
ReporterJurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update
Artikel Terkait
Canon Kenalkan Printer Foto Portabel SELPHY CP1500
Di era digital media sosial saat ini, foto berupa wujud fisik menjadi sesuatu yang istimewa. Foto..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Xiaomi Resmi Luncurkan Produk Smart TV Terbarunya di Indonesia
Migrasi siaran televisi analog ke digital semakin dekat. Terhitung mulai 2 November 2022 mendatan..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Google Pixel 7 Series Meluncur 6 Oktober Mendatang, Intip Bocorannya
Gadgetdiva.id — Google Pixel 7 Series pertama kali muncul lewat sebuah teaser tahun ini. Pe..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Cara Text Extraction Pakai S Pen Samsung Galaxy Z Fold4 5G
Gadgetdiva.id — Text Extraction merupakan salah satu fitur yang cukup menarik di Samsung Ga..
- by Jundi Amrullah
- 2 tahun lalu
- 3,250