Mengenal Asus TUF Dash F15, Laptop Ringkas dengan Performa Handal

0

Pertama kali dikenalkan 2021 lalu, seri laptop TUF Dash tampil dengan desain lebih premium dibanding saudara kembarnya yaitu seri TUF Gaming. Meski mengusung desain yang lebih premium, TUF Dash sebenarnya masih tetap mengedepankan performa serta harga yang bersahabat seperti saudaranya.

Berbeda dengan seri TUF Gaming, laptop ini hadir tidak hanya untuk gamer, tetapi juga untuk pengguna yang ingin mencari laptop “all-round” yang memiliki desain bodi ringkas namun tetap mengusung performa yang powerful.

TUF Dash F15 tampil lebih minimalis bahkan tidak tampak seperti laptop gaming pada umumnya. Bagian belakang layarnya hanya terdapat satu logo TUF yang disematkan di pojok sebelah kanan atas. Sementara sisa ruang yang ada hanya diisi oleh warna Off Black atau Moonlight White, dua warna yang tersedia untuk TUF Dash F15.

Jika diperhatikan lebih jauh, TUF Dash F15 mengambil berbagai elemen desain yang digunakan ROG Zephyrus.

Salah satu elemen yang digunakan adalah V-Cut Design pada layar yang secara praktis dapat membuat lampu indikator di TUF Dash F15 dapat tetap terlihat saat layar tertutup.

Tidak hanya itu, V-Cut Design juga membuat lubang udara yang berada di bagian belakang laptop tidak tertahan oleh layar saat digunakan.

Secara dimensi, TUF Dash F15 (FX517) juga lebih ringkas dari pendahulunya. Layarnya kini tampil dengan bezel yang lebih tipis, yaitu 4,52mm di bagian samping dan 7,6mm di bagian atas.

TUF Dash F15Bezel yang lebih tipis membuat dimensi bodi secara keseluruhan dapat dipangkas sekaligus membuat rasio layar terhadap bodi yang semakin besar.

Sebagai laptop yang memiliki performa powerfull, tentunya dapur pacu merupakan bagian pertama yang harus diperhatikan. TUF Dash F15 dibekali dengan CPU 12th Gen Intel Core H Series serta GPU NVIDIA GeForce RTX 30 Series.

Kombinasi CPU dan GPU generasi terbaru tersebut memastikan performa terbaik pada TUF Dash F15 di berbagai skeanriao penggunaan.

TUF Dash F15 juga dirancang sebagai laptop “future proof” dan telah menggunakan DDR5 4800MHz sebagai memorinya. DDR5 merupakan memori generasi terbaru yang memiliki kecepatan lebih tinggi dibandingkan DDR4.

Penggunaan DDR5 berpengaruh langsung pada performa multitasking secara keseluruhan. Sementara di dalam game, DDR5 yang memiliki kecepatan lebih tinggi dapat meningkatkan minimum framerate sehingga game dapat berjalan lebih lancar tanpa stuttering.

Jika hanya melihat dari sisi spesifikasi dan performa di atas kertas, TUF Dash F15 (FX517) mungkin tidak banyak berbeda dari kompetitornya. Biasanya desain tersebut hadir di laptop gaming premium yang harganya mahal, namun TUF Dash F15 (FX517) dibanderol dengan harga mulai dari Rp16.799.000.

Baca juga : Jaringan 4G XL Axiata Siap Lancarkan Ajang World Superbike di Mandalika


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan