Xiaomi 13 Series Meluncur di Malaysia 27 Februari Mendatang
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 23 Februari 2023 - 14:27 WIB
Gadgetdiva.id — Xiaomi 13 Series bakal rilis di Malaysia pada 27 Februari mendatang. Setelah perangkat tersebut diperkenalkan dalam perhelatan MWC 2023.
Pengumuman peluncuran Xiaomi 13 Series tersebut diumumkan langsung oleh perusahaan dalam sebuah pernyataan resmi. Peluncuran di Malaysia ini akan menjadi pendahulu dari rilis global.
Selain itu, jajaran perangkat premium juga akan dirilis pada 27 Februari 203 di kawasan Asia Tenggara. Tepatnya, sehari setelah brand tersebut memulai live streaming global dalam ajang MWC 2023 di Barcelona.
Adapun perangkat Xiaomi 13 Series yang akan diluncurkan. Yakni, Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro yang disinyalir keduanya akan membawa kamera Leica.
Beberapa bocoran menyatakan bahwa raksasa teknologi asal China ini akan turut memperkenalkan model Xiaomu 13 Lite dalam MWC 2023. Bagi mereka yang tidak mengetahuinya, model 13 Lite yang dimaksud diyakini sebagai versi re-branding dari Civi 2. Hanya saja informasi ini belum dikonfirmasi oleh perusahaan.
Melansir dari Gizmochina, Xiaomi 13 Series akan meluncur di Malaysia pada 26 Februari 2023 pukul 23:00 waktu setempat. Serta, akan dirlis di pasar Malaysia pada 27 Februari 2023 sekitar pukul 14:00.
Bocoran Spesifikasi Xiaomi 13 Series
Menurut bocoran yang beredar, spesifikasi utama yang akan dibawa oleh Xiaomi 13 5G ialah layar FHD+ AMOLED berukuran 6,36 inci dengan kecerahan mencapai 1.900 nits, kecepatan refresh 120Hz, pemindai sidik jari yang terintegrasi dan dukungan untuk HDR 10+ dan Dolby Vision.
Perangkat ini juga telah dilengkapi dengan sertifikasi IP68 dan memiliki faktor berbentuk kotak. Xiaomi 13 5G akan membawa tiga pengaturan kamera belakang yang bermerek Leica dari sensor utama berkemampuan OIS 50MP, lensa ultra-wide 12MP dan telefoto 10MP.
Di bagian chipset, perangkat telah menjalankan Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang dipasangkan dengan RAM LPDDR5 hingga 12GB dan teknologi penyimpanan UFS 4.0 256GB. Ditemani dengan baterai sebesar 4.500mAh dengan dukungan pengisian daya 67W, wireless 50W dan pengisian reverse wireless charging 10W.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Artikel Terkait
TECNO Spark Go 2023 Resmi Indonesia, Intip Harga dan Spesifikasinya
Gadgetdiva.id — TECNO Spark Go 2023 hari ini (22/2) resmi masuk pasar tanah air. Harga yan..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
COLORFUL Luncurkan Laptop Gaming EVOL X16 PRO
Gadgetdiva.id – Colorful dengan bangga mengumumkan peluncuran laptop gaming terbaru mereka,..
- by Jundi Amrullah
- 1 tahun lalu
- 3,250
HUAWEI MatePad SE Kids Edition Sukses Jadi Pilihan Utama Orang Tua
Gadgetdiva.id – Pemberian gadget bagi anak dapat menjadi dilema bagi sebagian orang tua. Kh..
- by Jundi Amrullah
- 1 tahun lalu
- 3,250
Review ASUS Vivobook 14X (M1403): Pakai AMD Ryzen, Harga Terjangkau
Gadgetdiva.id — ASUS Vivobook 14X (M1403) siap menjadi temanmu sehari-hari dengan desain r..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250