OPPO Reno8 T 5G Usung Layar 3D Curved Screen
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 8 Maret 2023 - 15:50 WIB
Gadgetdiva.id — OPPO Indonesia resmi membuka penjualan Reno8 T 5G di Indonesia, hari ini (8/3). Salah satu keunggulan yang dibawanya ialah layar melengkung atau yang disebutnya sebagai 3D Curved Screen.
Berdasarkan penjelesan PR Manager OPPO Indonesia Aryo Meidianto, layar 3D Curved Screen dari OPPO Reno8 T 5G ini menjadi salah satu alasan konsumen membeli perangkat ini. Tentunya, selain resolusi kamera 108 megapiksel yang dibawanya.
“Layar 3D Curved screen itu menjadi salah satu alasan kenapa konsumen melakukan pembelian perangkat OPPO Reno 8T 5G,” tutur Aryo pada sebuah acara dengan media yang berlangsung hari ini (8/3) di bilangan Jakarta Pusat.
OPPO Reno8 T 5G sendiri menjadi smartphone pertama OPPO di lini harga 5 jutaan yang mengusung layar lengkung. Sebab, biasanya layar ini dihadirkan pada perangkat kelas flagship.
Mengintip Layar 3D Curved Screen OPPO Reno8 T 5G
“Mungkin kebanyakan perangkat-perangkat flagship itu dibanderol di harga 9.. 10.. 11 juta. Tapi dengan layar yang sama, OPPO membanderol perangkat ini di harga 5 jutaan,” imbuh Aryo.
Layar OPPO Reno8 T 5G ini dibuat dengan pengemasan COP (Chip on Plastic). Menghadirkan prisnip dengna membengkakkan bagian layar secara langsung untuk mengurangi bingkai demi menghadirkan efek borderless.
Layar OPPO 3D Curved Screen ini menjadi salah satu keunggulan dari OPPO Reno8 T 5G. Layar ini dirancang dengan kurva mikro khusus.
Dimana menampilkan kurva 56 derajat dan tinggi busur 1,9 mm. Sehingga, dapat memberi visual imersif dan nyama saat digenggam.
OPPO Reno8 T 5G mengusung layar AMOLED berukuran 6,7 inci dengan rasio layar ke bodi 93%. Menggunakan bezel tipis berukuran 2,32mm yang diklaim akan memberi pengalaman terbaik untuk multimedia dan gaming.
Lebih lanjut, OPPO Reno8 T 5G ini telah membawa teknologi AI Adaptive Eye Protection System. Teknologi tersbeut membantu pengguna menjaga kesehatan amtanya.
Layar OPPO Reno8 T ini juga telah menggunakan kaca pelindung Asahi Glass AGC DT-Star 22 yang diklaim lebih kuat dari kaca biasa. Pasalnya, telah menjalani 23 uji keandalan.
Di bagian desain, OPPO reno8 T 5G masih mengusung desain OPPO Glow. Kali ini, berkat desain tersebut perangkat menampilkan efek kristal 3 dimensi yang berkilau sekaligus memberi perlindungan terhadap sidik jadi.
Smartphone OPPO Reno8 T 5G sendiri hadir dengan berat 171 gram dengan ketebalan 7,7mm. Perangkat ini akan hadir dalam dua pilihan warna, yakni Sunrise Gold dan Midnight Black.
OPPO Reno8 T 5G ini diklaim akan memabwa pengalaman kelas flagship di level mid-range. Perangkat ini mengusung kamera potrait bersolusi 108MP, 2MP kamera microlens 40x, 2MP kamera depth. Serta, 32MP kamera selfie.
Baterai OPPO Reno8 T 5G ini sebesar 4.800mAh yang dilengkapi dengan pengisian daya 67W SUPERVOOC. Tersedia dalam dua varian RAM, yakni 8GB RAM/128GB ROM dan varian 8GB RAM/256GB ROM.
Selama masa periode Pre-Order hingga 9 Maret 2023, OPPO Reno 8 T 5G dibandrol dengan Rp 5.999.000 untuk varian 8GB RAM/128GB ROM. Sedangkan, varian 8GB RAM/256GB ROM dibanderol dengan harga Rp 6.499.000.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.
Artikel Terkait
Apple Tambahkan Opsi Warna Kuning untuk iPhone 14 dan 14 Plus
Gadgetdiva.id — Apple tambahkan warna kuning untuk jajaran iPhone 14 dan 14 Plus. Berikan ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Mengenal Fungsi Fitur Mini Capsule di realme C55 NFC
Gadgetdiva.id — realme C55 NFC resmi meluncur hari ini (7/3) dengan harga Rp. 2 jutaan. Per..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Review realme C55 NFC, Kamera dan Memori Juara di Rp2 Jutaan
Gadgetdiva.id — realme memperbarui lini smartphone seri C dengan meluncurkan realme C55 NFC..
- by Siti Sarifah Aliah
- 1 tahun lalu
- 3,250
realme C55 NFC Dibanderol Rp2,4 Juta, Mau Jadi Smartphone Champion di RI
Gadgetdiva.id — realme memperkenalkan lini C terbarunya, yakni realme C55 NFC yang dibander..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250