Hands-On Redmi Note 12 Pro, Usung Desain Elegan di Harga 3 Jutaan

0
Redmi Note 12 Pro

Gadgetdiva.id — Redmi Note 12 Pro resmi menyambangi pasar smartphone Indonesia pada akhir bulan Mei 2023 lalu. Perangkat ini dibanderol sekitar Rp. 3 jutaan.

Xiaomi Redmi Note 12 Pro tentunya membawa banyak keunggulan. Mulai dari empat kamera AI dengen resolusi tinggi, chipset Snapdragon 723G, serta kapasitas baterai 5000mAh yang dilengkapi dengan pengisi daya turbo sebesar 67W.

Lantas, bagaimana dari segi desainnya? Redmi Note 12 Pro akan hadir dengan tampilan desain yang berbeda dari pendahulunya. Yakni, Redmi 11 Pro.

Redmi Note 12 Pro hadir dengan dua pilihan warna, yakni Glacier Blue dan Graphite Grey. Kedua varian warna mengusung material plastik di bagian penampang belakang.

Untuk varian Graphite Grey, Redmi Note 12 Pro menggunakan bahan kaca dengan finishing glossy. Sedangkan, untuk warna Glacier Blue perangkat menggunakan material finsihing doff.

Mengintip Desain Redmi Note 12 Pro

Dalam acara Food Photography Workshop bersama Xiaomi Redmi Note 12 Pro, tim Gadgetdiva berkesempatan untuk melakukan Hands-On menggunakan perangkat tersebut. Kami mendapat varian warna Graphite Grey.

Untuk varian warna Graphite Grey, impresi pertama kami saat melihatnya ialah perangkat nampak lebih elegan. Saat diterkena cahaya matahari, penampang belakangnya menampilkan perpaduan dua warna antara abu-abu gelap dan hitam.

Sementara, untuk varian warna Glacier Blue nampak lebih ceria. Saat terkena cahaya, penampang belakangnya menampilkan dua warna berbeda, yakni antara biru tua dan biru muda.

Untuk ukurannya, Redmi Note 12 Pro membawa dimensi 164.20 x 76.10 x 8.12 mm. Sedangkan, untuk beratnya berukuran 201 gram.

Pada bagian penampang belakang, Redmi Note 12 Pro membawa housing empat kamera dan satu lampu LED, sedangkan sensor utama berada di bagian paling atas. Di bagian bawah housing kamera terdapat tulisan 108MP.

Xiaomi Redmi Note 12 Pro ini mengusung desain mengotak. Saat digenggam, perangkat terasa pas di tangan meski memilki permukaan yang sedikit licin.

Redmi Note 12 Pro
Redmi Note 12 Pro warna Glacier Blue (Kiri) dan Graphite Grey (Kanan).

Di sisi kiri dan kanan perangkat terdapat tombol power, volume up dan volume down. Sedangkan, di bagian bawah perangkat terdapat slot USB type-c, speaker dan slot memori SD Card. Terdapat tulisan “Redmi” pada bagian kiri bawah penampang belakang perangkat.

Redmi Note 12 Pro mengusung layar AMOLED dengan teknologi refresh rate 120Hz berukuran 6.67 inci. Layar telah dilengkapi dengan resolusi FHD+. Sehingga, nyaman saat digunakan untuk menonton.

Xiaomi Redmi Note 12 Pro telah mengantongi sertifikasi IP53 memungkinkan perangkat lebih tahan dengan debu maupiun semprotan air. Untuk spesifikasi lainnya, Xiaomi Redmi Note 12 Pro membawa empat kamera belakang yang terdiri atas sensor utama 108MP, kamera ultra wide 18MP, kamera makro 2MP, kamera depth 2MP, serta kamera selfie 16MP.

Keunggulan lainnya yang dibawa oleh perangkat Redmi Note 12 Pro ialah chipset Snapdragon 723G, kapasitas baterai 5000mAh dengan teknologi pengisian daya Turbo 67W, NFC serta pilihan ekspansi memori 128GB dan 256GB.

Xiaomi Redmi Note 12 Pro hadir mulai dari harga Rp. 3.499.000 untuk varian 6GB/128GB dan Rp. 3.999.000 untuk varian 8GB/256GB. Perangkat bisa didapatkan secara offline maupun online.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan