Gandeng Lonely Planet, Realme Hadirkan Fitur Khusus di Kamera 11 Pro Series 5G
- by Jundi Amrullah
- Jumat, 14 Juli 2023 - 22:01 WIB
Gadgetdiva.id – Dalam waktu dekat realme akan meluncurkan realme 11 Pro Series 5G di Indonesia pada 18 Juli mendatang. Hadir sebagai smartphone terbaru di lini Number Series dengan terobosan terbesar dalam hal kamera 200MP, realme juga turut mengumumkan kolaborasi dengan Lonely Planet sebagai Global Photography Partner.
Kolaborasi unik yang dilakukan realme dengan brand media panduan perjalanan dan penerbit digital terbesar di dunia ini berupa fitur khusus yaitu city filter dan watermark dan hanya bisa ditemukan di smartphone terbaru realme yang akan segera hadir di Indonesia, realme 11 Pro Series 5G.
realme dan Lonely Planet turut mengadakan kompetisi fotografi tingkat global yang dapat diikuti oleh seluruh anak muda Indonesia dengan menawarkan berbagai hadiah menarik.
“Kali ini kami sangat senang dapat mengumumkan kolaborasi realme dengan Lonely Planet, secara khusus untuk merayakan kehadiran realme 11 Pro Series 5G yang unggul dalam hal smartphone photography,” kata Michonne Wang – Marketing Director realme Indonesia.
realme 11 Pro Series 5G merupakan realme Number Series penerus yang membawa berbagai inovasi baru terutama di sektor desain dan kamera. Kolaborasi perdana dengan Lonely Planet yang dilakukan oleh realme ini berupa tiga city filter menarik yaitu Cinematic, Crisp, dan Tranquil, di mana ketiga filter ini menawarkan ciri spesialnya masing-masing untuk meningkatkan nilai estetik dari objek foto yang ditangkap.
Filter-filter tersebut dapat ditemukan dalam Street Photography Mode, sebuah mode kamera yang memberikan berbagai pengaturan mudah, yang akan membantu para pengguna untuk menjadi street photographer andal. Kemudian terdapat juga opsi watermark Lonely Planet yang akan memperkuat citra fotografi dari karya para penggunanya.
realme bekerja sama dengan Lonely Planet mengadakan 2023 Global Photography Contest bagi para anak muda untuk mengasah lebih dalam kemampuan smartphone photography mereka. Dimulai hari ini (14 Juli), para anak muda dapat mengirimkan karya terbaik mereka hingga ditutupnya periode pengiriman karya pada 20 Agustus 2023.
Kompetisi fotografi ini terbuka untuk siapa saja yang ingin mengasah skill smartphone photography mereka dalam menangkap keindahan suasana perkotaan menggunakan smartphone realme.
Terdapat tiga kategori berbeda tiap bulannya di antaranya Corners of the City dan Angles of the City yang dapat dipilih sesuai preferensi karya. Para peserta diizinkan untuk mengirimkan 10 karya terbaik mereka di setiap kategori, dan akan berkesempatan memenangkan banyak hadiah menarik seperti uang tunai dan smartphone terbaru realme 11 Pro+ 5G bagi karya-karya terpilih.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News
Artikel Terkait
Ragam Fitur HUAWEI MatePad Air ini Dukung Aktivitas Multitasking
Gadgetdiva.id — Mengusung konsep tablet rasa laptop, HUAWEI MatePad Air didukung dengan be..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Heboh Desain HP Infinix Tiru Nothing Phone (2)
Gadgetdiva.id — Infinix dilaporkan sedang mengerjakan sebuah smartphone baru dengan desain..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Tablet HUAWEI MatePad Air Bawa Desain Egronomis, Harga Rp 7 Jutaan
Gadgetdiva.id — HUAWEI MatePad Air akhirnya resmi meluncur di Indonesia setelah diumumkan ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 1 tahun lalu
- 3,250
Smartwatch Olike Horizon W12C Pro Daya Tahan 200 Jam
Gadgetdiva.id — Wearable terbaru, yakni Olike Horizon W12C Pro diklaim memiliki daya tahan ..
- by Siti Sarifah Aliah
- 1 tahun lalu
- 3,250