Aplikasi

Apa Rasanya Samsung One UI 5.1 di Galaxy S21 FE?

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Samsung telah merilis pembaruan One UI 5.1 di Galaxy S21 FE untuk beberapa perangkatnya, termasuk Galaxy S21 FE yang saat ini memiliki varian warna baru, Navy Blue. Paradiva sudah tahu, kan jika pembaruan One UI ini berbasis pada Android 13 dan membawa beberapa fitur baru, termasuk peningkatan untuk aplikasi kamera, galeri, dan Samsung DeX.

Yang paling utama One UI 5.1 di Galaxy S21 FE adalah pembaharuan dalam fitur kamera di Galaxy S21 FE. Aplikasi Kamera yang ditingkatkan memungkinkan kita dengan mudah memilih karakter hasil foto selfie. Artinya, mengubah rona warna selfie bisa dilakukan langsung dari menu efek di bagian atas layar.

Twitter Persiapkan Fitur Video Call

One UI 5.1 di Galaxy S21 FE

Paradiva juga dapat beralih ke aplikasi Expert RAW dari aplikasi kamera bawaan. Aplikasi Galeri juga sudah memiliki pencarian yang lebih baik, yakni dapat mencari orang dengan hanya mengklik wajah mereka. Ujung-ujungnya, bisa dibuat Album Keluarga Bersama untuk berbagi gambar dan video dengan anggota keluarga.

Fitur Lainnya Bawaan One UI 5.1 di Galaxy S21 FE

Paradiva juga dapat menggeser ke atas gambar atau video di aplikasi Galeri untuk melihat informasi EXIF-nya, dan tentunya dapat mengeditnya. Ini menjadi fitur tambahan One UI 5.1 di Galaxy S21 FE

Baca juga: Alasan Samsung Windfree Ultra Wajib Dimiliki

Pembaruan baru ini memungkinkan Paradiva meminimalkan atau memaksimalkan aplikasi dengan menyeret sudutnya. Saat menggunakan tampilan layar terbagi, peluncur aplikasi menampilkan aplikasi yang paling sering digunakan. Samsung DeX memungkinkan penyesuaian ukuran jendela yang lebih mudah dalam mode layar terbagi melalui pembagi jendela. Aplikasi Mode dan Rutin sekarang memiliki lebih banyak fitur dan opsi, termasuk kemampuan untuk mengubah wallpaper layar utama, sensitivitas sentuhan, nada dering, dan gaya font.

Aplikasi Cuaca juga mendapat pembaharuan, yakni menampilkan semua informasi penting di tampilan pertama. Aplikasi ini juga memiliki widget dinamis baru dan menampilkan informasi curah hujan per jam. One UI 5.1 memungkinkan melihat halaman web yang baru saja dijelajahi, menggunakan aplikasi Samsung Internet di PC Windows yang dipasangkan menggunakan aplikasi Windows Phone Link. Pencarian yang ditingkatkan memberikan informasi yang mudah di riwayat dan penanda.

Ada dua widget baterai baru yang menampilkan informasi pengisian baterai tentang ponsel dan aksesori yang terhubung. Di Kamera AR Emoji, kita juga dapat menggunakan hingga tiga emoji pada tiga wajah secara bersamaan. Widget Saran menampilkan daftar putar dan saran musik dari Spotify. Selanjutnya, kita dapat memilih folder tempat ingin menyimpan tangkapan layar.

Makin keren, kan?

Untuk menikmati One UI 5.1 di Galaxy S21 FE bisa dimiliki dengan harga baru mulai Rp7,499 juta untuk opsi memori 8/128GB, dan Rp7,999 dengan memori 8/256GB. Harga baru tersebut sudah berlaku sejak 15 Juni 2023, dan sudah bisa kamu dapatkan di toko online Samsung.com/id, serta toko daring dan gerai ritel lainnya.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Siti Sarifah Aliah

Reporter

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update

Artikel Terkait

Melalui Platform Pijar, Telkom Bantu Proses Belajar Generasi Muda
Aplikasi

Melalui Platform Pijar, Telkom Bantu Proses Belajar Generasi Muda

Gadgetdiva.id – Pemanfaatan teknologi bisa menjadi solusi dari begitu kompleksnya tantangan..

Twitter Persiapkan Fitur Video Call
Aplikasi

Twitter Persiapkan Fitur Video Call

Gadgetdiva.id — Aplikasi Twitter sedang mempersiapkan fitur video call mirip FaceTime. Fitu..

Pengguna Threads Tembus 100 Juta Kurang dari Satu Minggu Diluncurkan
Aplikasi

Pengguna Threads Tembus 100 Juta Kurang dari Satu Minggu Diluncurkan

Gadgetdiva.id — Aplikasi Threads besutan Meta berhasil menembus 100 juta pengguna baru han..

Meta Beber Arti dari Logo Threads
Aplikasi

Meta Beber Arti dari Logo Threads

Gadgetdiva.id — Logo merupakan salah satu aspek dari aplikasi Threads yang paling banyak d..


;