Tablet dan Laptop Lipat Samsung Sedang Dalam Pengembangan

Tablet dan Laptop Lipat Samsung Sedang Dalam Pengembangan
Gadget

Tablet dan Laptop Lipat Samsung Sedang Dalam Pengembangan

Tablet dan Laptop Lipat Samsung Sedang Dalam Pengembangan

Tablet dan Laptop Lipat Samsung Sedang Dalam Pengembangan # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Bos Samsung telah mengonfirmasi bahwa pihaknya sedang membesut tablet dan laptop lipat. Baik tablet dan laptop lipat Samsung akan berbeda dengan smartphone lipatnya.

Dalam sebuah wawancara yang dikutip oleh Gizmchina, President and Head of Mobile eXperience (MX) Business Samsung Electronics menyatakan bahwa perusahaan secara aktif sedang mengembangkan tablet dan laptop lipat. Konsep yang ingin dihadirkan oleh Samsung ke semua perangkatnya mengikuti perilaku manusia.

Rilis 21 Agustus Ini, Infinix GT 10 Pro Gandeng Kick Avenue dan Onic Esports

Dimana menurutnya, manusia secara alami membuka buku untuk dibaca atau buku catatan untuk ditulis. Kemudian, ketika barang tersebut tak ingin lagi digunakan, maka ia dapat dilipat. Sehingga, menjadi lebih ringkas, portabel dan tetap dapat melindungi informasi penting.

Roh turut menambahkan bahwa teknologi yang sudah digunakan perusahaan dalam smartphone lipatnya, turut akan dihadirkan pula pada tablet dan laptop Samsung.

Tablet dan Laptop Samsung

Dalam pengembangan ini, Samsung menginvestasikan sumber daya yang signifikan dalam mengembangkan teknologi fondasi yang diperlukan untuk perangkat-perangkat tersebut. Perusahaan bertujuan untuk menawarkan inovasi yang berarti bagi konsumen dan akan meluncurkan tablet dan lapotp lipat ketika perangkat sudah sepenuhnya siap.

Dia turut menyoroti pentingnya memastikan bahwa tablet lipat memiliki ukuran yang tipis dan ringan. Sehingga, mudah dibawa-bawa, namun tetap kuat untuk bertahan dalam penggunaan sehari-hari tanpa ada kekhawatiran.

Samsung sendiri bertujuan untuk mencapai keseimabngan di antara faktor-faktor ini untuk menghadirkan produk berkualitas tinggi. Sebelumnya, perusahaan memang dirumorkan akan merilis tablet lipat tahun ini bersamaan dengan Galaxy Tab S9.

Namun, nyataya hal tersebut tak terwujud. Kendati, keberadaan tablet dan laptop lipat Samsung ini telah dikonfirmasi sedang dalam masa pengembangan.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Samsung Hadirkan Galaxy Studio di Kota Kasablanka
Gadget

Samsung Hadirkan Galaxy Studio di Kota Kasablanka

Gadgetdiva.id — Samsung menggelar Galaxy Studio di Mall Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. ..

Rilis 21 Agustus Ini, Infinix GT 10 Pro Gandeng Kick Avenue dan Onic Esports
Gadget

Rilis 21 Agustus Ini, Infinix GT 10 Pro Gandeng Kick Avenue dan Onic Esports

Gadgetdiva.id – Infinix, brand teknologi dengan semangat #JadiinMauLo bagi generasi muda, s..

Xiaomi Redmi Pad SE Masuk Pasar Global
Gadget

Xiaomi Redmi Pad SE Masuk Pasar Global

Gadgetdiva.id — Tablet Xiaomi Redmi Pad SE telah diluncurkan ke pasar global. Perangkat deb..

Sennheiser Kenalkan TeamConnect Bar Solutions di Indonesia
Gadget

Sennheiser Kenalkan TeamConnect Bar Solutions di Indonesia

Gadgetdiva.id – Sennheiser resmi mengumumkan peluncuran TeamConnect (TC) Bar Solutions, per..


;