Vivo X Fold 3 Series Rilis 26 Maret Mendatang di China

Vivo X Fold 3 Series Rilis 26 Maret Mendatang di China
Gadget

Vivo X Fold 3 Series Rilis 26 Maret Mendatang di China

Vivo X Fold 3 Series Rilis 26 Maret Mendatang di China

Vivo X Fold 3 Series Rilis 26 Maret Mendatang di China # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Vivo X Fold 3 Series dikonfirmasi akan rilis pada akhir Maret 2024 mendatang di China. Tepatnya, tanggal 26 Maret 2024.

Vivo X Fold 3 Series akan menjadi perangkat lipat selanjutnya yang dapat dijadikan sebagai opsi di pasar smartphone. Seri ini akan terdiri atas dua varian, yakni Vivo X Fold 3 dan Vivo X Fold 3 Pro.

realme 12 5G akan Hadirkan Fitur Dynamic Button Pertama di Segmennya

Berdasarkan bocoran yang telah beredar di internet sebelumnya, smartphone lipat besutan Vivo ini akan hadir dengan bodi yang tipis saat dibuka. Bodinya ini pun didesain dengan ringan.

Vivo X Fold 3 Series

Diperkirakan bahwa X Fold 3 dan X Fold 3 Pro akan lebih tipis dari Vivo X5 2015. Ponsel ini menyandang titel smartphone tertipis di dunia dengan ketebalan 5.1mm.

Lebih lanjut, Vivo X Fold 3 Pro akan menjadi ponsel lipat pertama yang menjalankan chipset Snapdragon 8 Gen 3. Sedangkan, X Fold 3 menjalankan Snapdragon 8 Gen 2. Keduanya telah muncul dalam platform benchmark AnTuTu dan Geekbench.

Melansir Gizmochina, Vivo X Fold 3 Series ini akan mengusung layar utama dengan panel AMOLED Samsung E7 8,3 inci. Layarnya dilengkapi dengan resolusi 2K, kecerahan puncak hingga 3.000 nits dan sensor sidik jadi ultrasonic.

Sedangkan, layar bagian dalamnya berukuran 6,5 inci yang disertai pula dengan sensor sidik jari ultra sonic. Beralih ke bagian kamera, kedua ponsel X Fold 3 Series ini membawa konfigurasi kamera yang sama.

Terdiri atas sensor utama 50MP, lensa ultra-wide 50MP dan kamera periskop 64MP dengan OIS. Perangkat akan menjalankan chipset Vivo V3.

Di sisi perangkat lunak, X Fold 3 Series akan menjalankan sistem operasi OriginOS 4 berbasis Android 14. Sedangkan, baterainya sebesar 5.500mAh dengan dukungan pengisian daya kabel 120W dan wireless 50W.

Vivo X Fold 3 diperkirakan akan hadir dengan harga CNY 7999 atau sekitar Rp. 17,4 jutaan. Sementara, X Fold 3 Pro akan dijual seharga CNY 9.999 atau sekitar Rp. 21,8 jutaan.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Sambut Ramadhan, OPPO Gelar Program #LebihDekatLebihBermakna
Gadget

Sambut Ramadhan, OPPO Gelar Program #LebihDekatLebihBermakna

Gadgetdiva.id – Sambut bulan suci Ramadan 1445 H, OPPO Indonesia gelar beragam program dan ..

realme 12 5G akan Hadirkan Fitur Dynamic Button Pertama di Segmennya
Gadget

realme 12 5G akan Hadirkan Fitur Dynamic Button Pertama di Segmennya

Gadgetdiva.id – Selain menjadi yang terdepan dalam hal fotografi dan performa di segmennya,..

Bawa All-Metal Body Ringan, HUAWEI MateBook D 14 2024 Segera Rilis di Indonesia
Gadget

Bawa All-Metal Body Ringan, HUAWEI MateBook D 14 2024 Segera Rilis di Indonesia

Gadgetdiva.id – Seri laptop terbaru dari Huawei akan masuk ke pasar Indonesia dalam waktu d..

Capture Buka Puasa-mu dengan Fitur Nightography di Galaxy A35 5G
Gadget

Capture Buka Puasa-mu dengan Fitur Nightography di Galaxy A35 5G

Gadgetdiva.id – Pada saat bulan Ramadan, salah satu kegiatan atau aktivitas rutin yang ditu..


;