Eaton Kenalkan 5A Advantage Series UPS di Indonesia
- by Jundi Amrullah
- Kamis, 21 Maret 2024 - 20:17 WIB
Gadgetdiva.id – Perusahaan pengelola daya cerdas Eaton hari ini meluncurkan 5A Advantage Series UPS, produk terbaru dalam portofolio uninterruptible power supply (UPS) Eaton yang terkemuka di industri. Di saat yang sama, Eaton juga mengumumkan kemitraannya dengan PT ECS Indo Jaya, salah satu distributor TI terkemuka di Indonesia. Kemitraan yang dimulai pada Januari 2024 ini mencakup distribusi produk Eaton DPQ single-phase dan distribusi eksklusif untuk Eaton 5A Advantage Series UPS.
Putra A. Mudzakir, Country Manager, Eaton Indonesia, mengatakan, “Pemadaman listrik menjadi tantangan tersendiri baik bagi individu maupun bisnis dan dapat mengganggu rutinitas sehari-hari secara signifikan, merusak peralatan elektronik hingga kehilangan transaksi dan data. 5A Advantage Series UPS kami cocok untuk hunian, usaha kecil, pekerja kreatif, dan gamer rekresional.”
UPS merupakan solusi yang menawarkan berbagai manfaat seperti value for money, keandalan, kemudahan, portabilitas, dan kapasitas daya yang dapat mentransformasi kerja jarak jauh dan melindungi pekerjaan penting serta peralatan berharga, dan juga membantu menjaga produktivitas, mengurangi kerugian finansial, serta memberi perlindungan dari risiko kehilangan data dan pendapatan.
Menanggapi kemitraan dengan Eaton, Husin Tjandera, Director, PT ECS Indo Jaya, mengatakan, “Kami sangat antusias menyambut kemitraan dengan Eaton. Dengan keahlian Eaton dalam pengelolaan daya selama puluhan tahun dan jaringan distribusi kami yang luas di seluruh Indonesia, kami akan menghadirkan manfaat besar bagi pelanggan di Indonesia.”
5A Advantage Series UPS menawarkan teknologi line-interactive yang terjangkau dan andal. Pengguna dapat memastikan kelancaran cadangan daya, termasuk kemampuan cold start yang dapat menyalakan perangkat langsung dari UPS.
UPS ini juga menyediakan perlindungan dari lonjakan daya, perlindungan pemutus sirkuit, dan regulasi tegangan otomatis (automotive voltage regulation – AVR) untuk mengamankan data dan peralatan. Selain itu, UPS ini hadir dengan berbagai format steker (DIN, NEMA universal, Universal) dalam bentuk yang kompak sehingga mudah tersambung ke segala perangkat.
Artikel Terkait
iPhone 16 Series Mau Usung Bezel Paling Tipis?
Gadgetdiva.id — Sebuah laporan terbaru menyatakan bahwa Apple akan mengusung bezel paling t..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 8 bulan lalu
- 3,250
Jajaran 3 Ponsel Huawei Nova 12 Series Debut Global
Gadgetdiva.id — Huawei menghadirkan tiga varian Nova 12 Series-nya di pasar internasional. ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 8 bulan lalu
- 3,250
Acer Rilis 10 Produk Terbaru: Antisipasi Teknologi AI di Q2 2024
Gadgetdiva.id — Jelang ulang tahunnya yang ke-25, Acer kembali hadir dengan komitmen tinggi..
- by Siti Sarifah Aliah
- 8 bulan lalu
- 3,250
ASUS ROG Phone 8 Series Resmi Meluncur di Indonesia
Gadgetdiva.id – ASUS Republic of Gamers (ROG) hari ini mengumumkan seri terbaru ROG Phone 8..
- by Jundi Amrullah
- 8 bulan lalu
- 3,250