iPad Pro 2024 Hadir dengan Layar Dua Layar OLED, Desain Super Tipis

iPad Pro 2024 Hadir dengan Layar Dua Layar OLED, Desain Super Tipis
Gadget

iPad Pro 2024 Hadir dengan Layar Dua Layar OLED, Desain Super Tipis

iPad Pro 2024 Hadir dengan Layar Dua Layar OLED, Desain Super Tipis

iPad Pro 2024 Hadir dengan Layar Dua Layar OLED, Desain Super Tipis # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Apple baru meluncurkan jajaran iPad terbarunya pada gelaran Let Loose, Selasa (7/5) malam. Salah satu perangkat yang dibawanya ialah iPad Pro 2024 yang membawa dua varian layar OLED.

iPad Pro 2024 tersedia dalam ukuran 11 inci dan 13 inci. Perusahaan mengklaim keduanya mengusung desain super tipis dengan membawa ketebalan 5,3mm untuk varian 11 inci dan 5,1mm untuk varian 13 inci.

Canon Kenalkan Seri imagePROGRAF PRO & GP

Layarnya iPad Pro 2024 menampilkan kecerahan puncak hingga 1.000 nits serta 1.600 nits untuk konten HDR. Lapisan kaca ini membawa tekstur nano yang pertama kali dihadirkan pada varian iPad Pro.

iPad Pro 2024

Dari segi desain, iPad Pro 2024 membawa modul kamera belakang yang baru, yakni kedua sensor kameranya tersusun secara vertikal. Perangkat hadir dalam dua varian warna, yakni Silver dan Space Black.

Tablet ini menjalankan chipset terbaru Apple, yakni M4. Perusahaan mengklaim bahwa CPU yang dibawanya ini 50 persen lebih cepat daripada chipset M2. Sedangkan, untuk efisiensinya, chipset M4 dapat memberi kinerja yang sama dengan M2 hanya menggunakan setengah daya dan performa termal juga meningkat 20 persen.

iPad Pro 2024
Kamera belakang iPad Pro 2024 ini membawa resolusi 12MP f/1.8 yang dapat melakukan scan dokumen berkat fitur image stiching dan lampu LED yang adaptif. Kamera depannya telah didesain secara lanskap, sehingga kamu tidak akan terlihat seperti menengok ke samping saat melakukan FaceTime.

Di bagian aksesorisnya, Apple menyertakan Magic Keyboard yang telah diberi sentuhan akhir lebih premium dengan bahan alumunium. Kemudian, untuk Apple Pencil Pro kini mendukung fitur pelacakan lokasi Find My serta terdapat giroskop yang memungkinkan pengguna untuk memutar kuas saat menggambar.

iPad Pro 2024Spesifikasi iPad Pro 2024

Keputusan Apple untuk beralih dari LCD ke OLED membawa banyak manfaat. iPad Pro kini akan memiliki kontras yang jauh lebih besar. Sehingga, memungkinkan tingkat hitam yang sempurna dan imersif dengan lebih baik saat menonton video. Sebab, OLED memberikan presisi kecerahan per piksel.

Dua varian iPad Pro 2024 hadir dalam varian penyimpanan 256GB. Melansir dari The Verge pada Rabu (8/5), perangkat dibanderol mulai dari USD 999 atau sekitar Rp. 16 juta untuk varian 11 inci dan USD 1299 atau sekitar Rp. 20,8 juta untuk varian 13 inci.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Pasar Smartphone Global Naik 6% Selama Q1 2024, Ini Faktornya
Gadget

Pasar Smartphone Global Naik 6% Selama Q1 2024, Ini Faktornya

Gadgetdiva.id — Laporan dari Counterpoint Research menunjukkan bahwa pasar smartphone globa..

Canon Kenalkan Seri imagePROGRAF PRO & GP
Gadget

Canon Kenalkan Seri imagePROGRAF PRO & GP

Gadgetdiva.id – Canon, salah satu pemimpin dalam industri fotografi, telah meluncurkan Seri..

MediaTek Luncurkan SoC Dimensity 9300+ untuk Ponsel Pintar Unggulan
Gadget

MediaTek Luncurkan SoC Dimensity 9300+ untuk Ponsel Pintar Unggulan

Gadgetdiva.id – MediaTek telah meluncurkan chipset terbaru mereka, SoC Dimensity 9300+, yan..

Raih Pertumbuhan Pasar 15%, OPPO Kuasai Pasar Smartphone di Kuartal 1 2024
Gadget

Raih Pertumbuhan Pasar 15%, OPPO Kuasai Pasar Smartphone di Kuartal 1 2024

Gadgetdiva.id – OPPO telah mengukuhkan dirinya sebagai pemimpin pasar smartphone pada kuart..


;