Gadget

Tampil Lebih Fashionable, HUAWEI WATCH FIT 3 Masuk Indonesia Pekan Depan

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Huawei Indonesia siap memboyong smartwatch terbarunya pekan depan. Perangkat tersebut dinamakan Huawei Watch Fit 3.

Seri Huawei Fit sejatinya dirancang fit in hand alias pas saat digunakan pada pergelangan tangan kita. Namun, pada Huawei Watch Fit 3, perangkat dirancang dengan tampilan terbaru.

iPhone 16 Pro Kabarnya Akan Dilengkapi Layar yang Lebih Terang 20%

“Mendefinisikan ulang apa yang kita sebut Fit. Jadi, di Huawei Fit 3, Fit itu adalah fashion karena desainnya fashionable. Ini adalah square watch,” ungkap Training Director Huawei Device Indonesia Eddy Supartono dalam acara bersama media, Senin (13/5).

Hadir dengan desain lebih fresh dan fashionable, Huawei Watch Fit 3 mengusung konsep Fashion Squared. Sehingga, membuatnya tampil dengan layar lebih persegi dari generasi pendahulunya.

HUAWEI WATCH FIT 3HUAWEI WATCH FIT 3

Panel layar yang digunakannya berjenis AMOLED dengan ukuran 1,82 inci. Layarnya ini membawa rasio screen-to-body hingga 77,4% yang mampu memberikan pengalaman visual yang imersif.

Kecerahan pada layarnya ini mencapai 1.500nits. Namun, dapat disesuaikan dengan kondisi pencahayaan di sekitar pengguna.

HUAWEI WATCH FIT 3HUAWEI WATCH FIT 3

Lebih lanjut, Eddy menjelaskan bahwa Huawei Watch Fit 3 mengunggulkan ketipisan pada bodinya. Sebab, telah disesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

Watch Fit 3 hadir dengan ukuran 9,99mm dengan bobot 26 gram. Cocok untuk pengguna yang memiliki pribadi yang dinamis.

Di bagian warna, jam tangan ini hadir dalam lima varian warna, yakni Black, White, Green, Pink dan Grey. Turut dilengkapi dengan berbagai varian strap yang dapat disesuaikan dengan gayamu sehari-hari.

HUAWEI WATCH FIT 3HUAWEI WATCH FIT 3

Dari segi spesifikasi, Watch Fit 3 diklaim memiliki daya tahan hingga 10 hari. Pengisian selama 5 menit, Paradiva dapat menggunakannya seharian.

Salah satu keunggulan Watch Fit 3 adalah tersedianya beragam fitur canggih yang dapat membantu pengguna dalam memantau dan mempertahankan kebugaran tubuhnya. Perangkat membawa lebih dari 100 mode latihan dengan dukungan aplikasi All New Smart Suggetions serta pelacakan tanda vital dengan fitur Huawei TruSeen™ 5.5.

Sebelumnya, Huawei Watch Fit 3 telah diluncurkan pada 7 Mei 2024 lalu di Dubai. Perangkat dijadwalkan hadir pada 21 Mei 2024 mendatang.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

HMD Rencanakan Rilis Smartphone Baru di India dengan Nama HMD Arrow
Gadget

HMD Rencanakan Rilis Smartphone Baru di India dengan Nama HMD Arrow

Gadgetdiva.id – Perusahaan teknologi HMD Global, yang berbasis di Finlandia, dikabarkan aka..

iPhone 16 Pro Kabarnya Akan Dilengkapi Layar yang Lebih Terang 20%
Gadget

iPhone 16 Pro Kabarnya Akan Dilengkapi Layar yang Lebih Terang 20%

Gadgetdiva.id – Perkembangan terbaru dalam industri smartphone menunjukkan bahwa iPhone 16 ..

Siri di iOS 18 Dikabarkan Lebih Banyak Bicara dan Fleksibel Berkat AI
Gadget

Siri di iOS 18 Dikabarkan Lebih Banyak Bicara dan Fleksibel Berkat AI

Gadgetdiva.id – Siri, asisten virtual yang sudah dikenal dalam iOS, tampaknya akan mengalam..

Samsung Ungkap Kunci Kesuksesan Galaxy AI
Gadget

Samsung Ungkap Kunci Kesuksesan Galaxy AI

Gadgetdiva.id – Samsung telah membuka tirai atas strategi di balik keberhasilan luar biasa ..


;