Apple Pakai Layar OLED iPhone 13 untuk iPhone SE 4

Apple Pakai Layar OLED iPhone 13 untuk iPhone SE 4
Gadget

Apple Pakai Layar OLED iPhone 13 untuk iPhone SE 4

Apple Pakai Layar OLED iPhone 13 untuk iPhone SE 4

Apple Pakai Layar OLED iPhone 13 untuk iPhone SE 4 # Sumber : Gizmochina

GadgetDivaiPhone SE generasi terbaru dirumorkan bakal dirilis pada tahun 2025 mendatang. Perangkat tersebut akan menggunakan layar OLED dari iPhone 13.

Menurut The Elec, laporan terbaru menyatakan bahwa iPhone SE akan menggunakan panel OLED dari LG Display. Perusahaan tersebut akan tergabung sebagai pemasok kedua layar OLED untuk lini iPhone SE.

BOE disebut menjadi pemasok pertama untuk layar iPhone SE 4. Kabarnya perusahaan tersebut memenangkan tender atas Samsung karena biaya panelnya yang lebih rendah.

Apple sebelumnya telah bekerja sama dengan BOE pada varian iPjone lainnya. Sehingga, kemitraan ini bukan suatu hal yang baru.

Pangsa pasar BOE untuk iPhone SE 4 diperkirakan akan menjadi yang terbesar dalam iPhone mana pun. Elec melaporkan bahwa mereka akan menyediakan 60 hingga 70 persen layar sekitar? 20 juta unit per tahun.

Panel OLED lainnya untuk iPhone SE 4 diharapkan berasal dari pemasok kedua, yakni LG Display.

Menurut laporan tersebut, Apple berencana untuk menggunakan panel layar iPhone 13 untuk SE 4. Akan tetapi, dengan menurunkan fitur untuk layar.

Bagi yang belum tahu, LG Display memasok panel untuk iPhone 13s. Penggunaan kembali panel ini akan menyederhanakan produksi bagi produsen dan menurunkan biaya bagi Apple.

Laporan awal bulan ini mengungkapkan bahwa iPhone SE 4 akan memiliki layar 6,06 inci, sedangkan iPhone 13 memiliki layar 6,1 inci. Jadi jika laporan The Elec benar, LG Display mungkin perlu melakukan beberapa penyesuaian pada panel agar sesuai dengan SE 4.

Produsen layar lain, Tianma, dilaporkan telah menyatakan minatnya untuk memasok layar bagi iPhone SE 4. Akan tetapi, teknologi mereka diyakini kurang maju dibandingkan dengan BOE, sehingga kecil kemungkinan mereka akan diikutsertakan dalam rantai pasokan pada tahap ini.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Bocoran iPhone 17 Ultra Semakin Jelas, Usung Desain Lebih Ramping

author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

11 Fitur AI Terbaru di OPPO Reno12 Series untuk Indonesia
Gadget

11 Fitur AI Terbaru di OPPO Reno12 Series untuk Indonesia

OPPO Reno12 Series siap hadir di Indonesia, menawarkan fitur-fitur AI terbaru untuk efisiensi daya, ..

Bocoran iPhone 17 Ultra Semakin Jelas, Usung Desain Lebih Ramping
Gadget

Bocoran iPhone 17 Ultra Semakin Jelas, Usung Desain Lebih Ramping

Penampakan iPhone 17 Ultra semakin jelas. Perangkat disebut bakal mengusung desain lebih ramping den..

Spesifikasi OnePlus Open 2 Bocor, Bakal Bawa Baterai Besar
Gadget

Spesifikasi OnePlus Open 2 Bocor, Bakal Bawa Baterai Besar

OnePlus akan segera meluncurkan perangkat lipat generasi keduanya. Perangkat tersebut ialah OnePlus ..

Beli Lenovo Legion Dapatkan Merchandise Minecraft Edisi 15 Tahun, Terbatas!
Gadget

Beli Lenovo Legion Dapatkan Merchandise Minecraft Edisi 15 Tahun, Terbatas!

Beli laptop Lenovo Legion atau LOQ terbaru dan dapatkan merchandise eksklusif Minecraft edisi ulang ..


;