Asus VivoBook Pro F571, Ramping dan Menggoda

Asus VivoBook Pro F571, Ramping dan Menggoda
Gadget

Asus VivoBook Pro F571, Ramping dan Menggoda

Asus VivoBook Pro F571, Ramping dan Menggoda

Asus VivoBook Pro F571, Ramping dan Menggoda # Sumber : gadgetDiva

Review Asus VivoBook Pro F571 msih belum banyak. Padahal ini merupakan lini terbaru dari vendor gadget asal Taiwan untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang serba mobile. Bentuknya yang ramping dipercaya akan menarik para calon pengguna karena ukurannya pasti ringan dan fleksibel, lengkap dengan sistem pendingin yang bisa diandalkan.

Layar laptop Asus VivoBook Pro F571 tidak hanya memiliki tingkat reproduksi warna yang tinggi, tetapi juga hadir dengan bezel yang sangat tipis. Fitur penunjang multimedia seperti dukungan speaker Harman Kardon serta fitur ASUS Tru2Life untuk menghadirkan Pengalaman visual terbaik.

Oppo Developer Conference Ungkap Strategi 5G dan IoT

Desain ramping

Review Asus VivoBook Pro F571 dimulai dengan desain. Laptop ini hadir dengan desain bodi yang ringkas dan tetap mudah untuk dibawa berpergian. Dimensinya hanya 35,9 x 24,8 x 2,19 cm serta bobot 2,14 kilogram. Artinya,  VivoBook Pro F571 masih sangat mudah dibawa bepergian menggunakan tas laptop standar. Asus juga menyediakan tas laptop khusus dalam setiap paket penjualan VivoBook Pro F571 sehingga memastikan penggunanya dapat langsung memanfaatkan laptop ini secara optimal.

Laptop ini juga dibekali dengan sistem pendingin khusus agar performanya tetap stabil selama pemakaian. Sistem pendingin itu adalah Asus IceCool Technology yang diklaim dapat meredam panas dan tidak menjalar hingga ke bagian palmrest serta keyboard. Ini dipastikan akan membuat pengguna tetap nyaman ketika memakai laptop tersebut.

Dua kipas dan heatpipe khusus juga disematkan di bagian dalam VivoBook Pro F571. Keduanya bekerja untuk memastikan suhu komponen VivoBook Pro F571 tetap terjaga dan mencegah terjadinya overheat. Udara panas akan dikeluarkan melalui dua ventilasi khusus di bagian belakang laptop ini sehingga pengguna tidak akan terganggu oleh udara panasnya.

Layar Lega dengan Bezel tipis

VivoBook Pro F571 mengusung layar besar berukuran 15,6 inci yang dilengkapi dengan fitur NanoEdge Display. Fitur tersebut memungkinkan layar laptop ini memiliki bezel sangat tipis, haitu hanya 7,4mm saja. Berkat bezel yang sangat tipis, tampilan pada layar VivoBook Pro F571 menjadi terlihat lebih lega ketimbang laptop lain yang mengusung ukuran layar yang sama.

Berkat penggunaan bezel layar yang tipis, ukuran bodi VivoBook Pro F571 dapat tampil lebih kecil dibandingkan dengan laptop lain dengan ukuran layar yang sama. Hal tersebut membuat laptop ini mudah untuk dibawa bepergian.

Performa Kencang

Berbeda dengan seri VivoBook lainnya, VivoBook Pro F571 merupakan varian dengan spesifikasi paling tinggi dan performa paling kencang. Semua itu berkat kombinasi performa dari komponen kelas gaming seperti prosesor hingga Intel Core i7-9750H serta chip grafis hingga NVIDIA GeForce GTX 1650. Sementara dari sisi penyimpanan, laptop ini menggunakan M.2 PCIe SSD berkapasitas 512GB ditambah dukungan Intel Optane Memory hingga 32GB.

VivoBook Pro F571 juga memiliki konektivitas lengkap mulai dari modul dual-band WiFi 5 (802.11ac) serta Bluetooth 4.2. Sementara konektivitas non-wireless di laptop ini terdiri dari port USB Type-A dan Type-C, ethernet, HDMI, serta combo audio jack. Bagi pengguna yang sering menggunakan SD card, VivoBook Pro F571 juga dapat mengakomodasi kebutuhan mereka karena laptop ini telah dilengkapi dengan pembaca SD card.

Untuk kemudahan penggunaan, VivoBook Pro F571 dilengkapi dengan pembaca sidik jari (fingerprint) yang terintegrasi dengan sistem Windows Hello di Windows 10. Windows Hello merupakan fitur yang memungkinkan pengguna VivoBook Pro F571 tidak perlu mengetikkan password untuk masuk ke dalam sistem Windows 10. Cukup gunakan pembaca sidik jari dan VivoBook Pro F571 akan otomati mengenali pengguna lewat sidik jarinya untuk masuk ke dalam sistem.


author-img_1

Redaksi

Reporter

Artikel Terkait

Ini fitur dan spesifikasi VivoBook Pro F571 terbaru
Gadget

Ini fitur dan spesifikasi VivoBook Pro F571 terbaru

Asus kembali kenalkan VivoBook Pro F571 yang memiliki desain baru dengan sistem pendinginan khusu..

Oppo Developer Conference Ungkap Strategi 5G dan IoT
Gadget

Oppo Developer Conference Ungkap Strategi 5G dan IoT

Oppo Developer Conference yang dibuat Oppo akhir tahun ini menyebutkan jika perusahaan berencana ..

Oppo resmikan 6 gerai toko berkonsep baru
Gadget

Oppo resmikan 6 gerai toko berkonsep baru

Oppo perkuat strategis kerja sama dengan OkeShop dan Global Teleshop untuk menghadirkan toko kons..

Hari pertama pre order, Samsung Galaxy Fold ludes dalam 31 menit
Gadget

Hari pertama pre order, Samsung Galaxy Fold ludes dalam 31 menit

Sejak tanggal 26 November 2019 lalu, para konsumen antusias melakukan registrasi pemesanan Samsun..


;