Asus Resmi Luncurkan Zenfone 9, Hadir dengan Performa Flagship pada Desain

Asus Resmi Luncurkan Zenfone 9
Asus Resmi Luncurkan Zenfone 9

GadgetDIVA - ASUS secara resmi meluncurkan smartphone Zenfone 9 di Indonesia, hari ini. Seri Zenfone ini dirancang dengan sejumlah upgrade signifikan dan fitur-fitur unggulan untuk menghadirkan pengalaman ponsel flagship yang ultra-compact, ultra-stylish, dan ultra-speedy bagi pengguna di Indonesia.

Generasi terbaru Zenfone 9 di-redesign untuk menghasilkan tampilan yang premium dan berkelas, termasuk penggunaan high-grip texture yang memberikan kesan kokoh serta sertifikasi IP68 yang membuatnya tangguh.

Smartphone ini benar-benar memenuhi apa yang dibutuhkan konsumen terkini, yakni yakni smartphone dengan fitur yang lengkap dalam tubuh yang ringkas. Sederet upgrade yang signifikan menjadikan Zenfone 9 sebagai smartphone Zenfone paling powerful yang pernah diciptakan,” kata Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia.

Zenfone 9 diperkuat prosesor flagship Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform untuk menghadirkan performa yang lebih smooth dan responsif. Walau performanya galak, ponsel ini tetap adem berkat teknologi cooling system yang sudah diperbaharui dengan vapor chamber berteknologi tinggi dan fitur penyebaran panas.

Dibandingkan pendahulunya, all-new Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform menawarkan CPU clock speed yang tinggi sampai 3.2 GHz, menghasilkan performa CPU dan GPU 10% lebih tinggi namun dengan efisiensi CPU 30% dibandingkan Snapdragon 8 Gen 1.

Zenfone 9

Performa terbaik tentu harus didukung baterai yang mumpuni untuk penggunaan yang lebih memuaskan. Zenfone 9 sudah menggunakan baterai berkapasitas 4300mAh, lebih besar dibandingkan pada Zenfone 8, untuk penggunaan seharian lebih. 

Dan untuk gaming, tak tanggung-tanggung, Zenfone 9 sudah dibekali aplikasi Game Genie untuk meningkatkan gaming experience di ponsel ini. Dashboard Game Genie versi terbaru di ZenUI 9 menyajikan pengalaman gaming seperti yang bisa dinikmati pengguna di ponsel gaming ROG Phone 6. 

Zenfone 9 diperkuat formasi kamera depan dan belakang berkualitas pro dari Sony. Di belakang ada kamera utama 50MP ultra-wide angle dari SONY IMX766 yang diperkuat teknologi 6-axis Hybrid Gimbal Stabilizer dan Autofocus untuk pengambilan gambar yang lebih stabil dan bebas guncangan.

Kamera ini mampu merekam video 8K/24fps dengan OIS/EIS. Kamera ini juga mampu merekam foto 16MP dengan light sensitivity yang lebih tinggi menggunakan filter warna Quad Bayer dan perekaman hingga 50MP pada kondisi terang.  

Lalu kamera kedua 12MP ultra-wide dengan sensor SONY IMX363 yang mendukung fotografi makro dan disertai fitur autofocus. Kamera ini mampu merekam video 4K/60fps dengan EIS dan koreksi distorsi yang real-time. Kamera ini mampu merekam foto makro dengan fokus sampai jarak 4cm.

Zenfone 9

ASUS merancang ponsel ini dengan layar 5,9 inci dengan panjang kurang dari 14,8cm dan lebar kurang dari 7 cm sehingga bisa digenggam satu tangan dan muat di saku. Layar AMOLED 5,9 inci pada Zenfone 9 ini layak disebut layar flagship karena panelnya mampu menghasilkan akurasi warna yang tinggi.

Untuk mempertahankan akurasi warna yang tinggi, bahkan di outdoor, panel layar ini memiliki tingkat brightness sampai 800 nits (100% APL) dan peak maximum brightness 1100 nits. Ponsel ini sudah diperkuat refresh rate 120Hz yang ultra-smooth, touch-sampling rate 240Hz, dan response time hanya 1ms.

Tidak hanya layar yang diproteksi dengan Corning Gorilla Glass Victus yang membuatnya empat kali lebih antigores dibanding kompetitor dan tangguh saat jatuh dari ketinggian sampai 2 meter, tapi body-nya juga sudah tersertifikasi IP68 sehingga sudah anti air dan debu.

Desainnya yang sleek dan clean, diperkuat mid-frame dengan material matte aluminum dengan tombol multifungsi ZenTouch di sisinya, untuk gesture control yang lebih lengkap.

Zenfone 9 hadir secara resmi di Indonesia dengan varian dengan tiga varian kapasitas penyimpanan dan empat varian warna. Zenfone 9 dengan kapasitas penyimpanan 6GB/128GB bisa didapatkan dengan harga Rp7.999.000 dalam empat warna pilihan; Midnight Black, Moonlight White, Sunset Red, dan Starry Blue.

Sedangkan, Zenfone 9 dengan kapasitas penyimpanan 8GB/256GB bisa didapatkan dengan harga Rp9.999.000 dalam dua pilihan warna; Midnight Black dan Moonlight White. Terakhir, untuk Zenfone 9 dengan kapasitas penyimpanan 16GB/256GB bisa didapat dengan harga Rp11.999.00 dalam satu warna, Midnight Black.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.