GadgetDIVA - Honor mengenalkan berbagai teknologi baru dalam gelaran MWC 2025. Salah satunya ialah kemampuan fitur AI Connect yang memungkinkan perangkat mengirim file secara nirkabel ke perangkat iPhone dan Android.
Perusahaan menyebutnya sebagai “teknologi berbagi file seluruh ekosistem pertama di dunia. Honor mengklaim teknologi ini menawarkan kecepatan transfer antara kedua platform.
Melansir dari Gizmochina, AI Connect dapat mentransfer file pada kecepatan 125MB/s antara perangkat Honor, 100MB/s dengan ponsel Android lain dan 85MB/s ke iPhone. Namun, seperti yang dilaporkan oleh ZDNet, pengguna iOS perlu memasang aplikasi baru bernama Honor Connect untuk mengaktifkan transfer file antara Honor dan iPhone.
Baca Juga
Advertisement
Tak hanya mengenalkan kemampuan fitur AI Conect, Honor juga mengenalkan beberapa fitur lainnya seperti AiMAGE dan AI Deepfake Detection. Fitur AiMAGE ini memungkinkan perangkat menggunakan kombinasi model AI pada perangkat dan berbasis cloud untuk meningkatkan kualitas foto.
Salah satu fitur AiMAGE pertama yang diluncurkan ialah AI Upscale. Fitur ini berfungsi untuk memulihkan foto potret lama.
Rencananya fitur ini akan dihadirkan ke perangkat Magic 7 Series, kecuali Magic 7 Lite pada bulan Maret ini.
Baca Juga
Advertisement
Kemudian ada juga fitur AI Deepfake Detection. Sama seperti namanya, fitur ini dirancang untuk membantu penggguna mengidentifikasi konten mengandung deepfake.
Fitur ini akan secara alami mencari hal-hal seperti ketidakkonsistenan pada level piksel, tepi yang tidak alami dan bahkan ketidakcocokan wajah. Misalnya, wajah yang tidak sepenuhnya selaras dengan telinga atau rambutnya. Jika sistem mendeteksi potensi manipulasi, sistem akan memberikan peringatan kepada pengguna sehingga mereka dapat memutuskan apakah konten tersebut dipercaya.
Honor sendiri pertama kali menunjukkan fitur ini di IFA 2024, akan tetapi perusahaan mengonfirmasi bahwa fitur ini akan hadir di perangkat Honor Magic 7 Pro dan Honor Magic V3.
Baca Juga
Advertisement
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.