GadgetDIVA - Honor mengenalkan smartphone terbaru dalam gelaran MWC 2025. Ponsel yang dibawa ialah Honor Magic 7 Pro.
Dalam gelaran tersebut, Honor mengenalkan kalau ponsel Magic 7 Pro ini akan membawa tujuh tahun pembaruan sistem operasi Android dan patch keamanan. Ponsel ini akan dipasarkan di Eropa.
Honor Magic 7 Pro akan menjadi perangkat pertama yang mendapatkan pembaruan ini. Sebelumnya, perangkat ini pertama kali diluncurkan di Eropa pada bulan Januari lalu, kala itu perusahaan hanya berkomitmen untuk menyediakan pembaruan selama lima tahun.
Baca Juga
Advertisement
Ini artinya, Honor Magic 7 Pro bisa digunakan hingga tahun 2032 atau sampai pada Android 22. Komitmen ini merupakan bagian dari Honor Alpha Plan, yakni strategi terbaru perusahaan dari pembuat smartphone menjadi ekosistem perangakt global yang ditenagai oleh AI.
“Kami ingin menyediakan perangkat dan layanan yang memenuhi kebutuhan konsumen dan melampaui ekspektasi mereka. Itulah sebabnya kami memutuskan untuk menawarkan pembaruan OS Android dan keamanan selama tujuh tahun untuk seri Honor Magic,” ungkap CEO Honor James Li yang dikutip dari Gizmochina pada Senin (3/3).
Honor sendiri menyebut kalau langkah ini merupakan upayanya menuju keberlanjutan. Supaya dapat mengurangi limbah elektronik dengan menjaga perangkat tetap relevan lebih lama.
Baca Juga
Advertisement
Honor Magic 7 Pro sendiri merupakan yang pertama untuk mendapatkan sistem pembaruan hingga 7 tahun ini. Honor mengonfirmasi perubahan tersebut juga akan berlaku untuk perangkat flagship dan lipat lainnya.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.