GadgetDIVA - Dua jajaran ponsel OPPO A5 Pro resmi mendarat di Indonesia. Ponsel ini telah mengantongi sertifikasi ketahanan kelas militer.
OPPO A5 Pro hadir dalam dua varian, yakni OPPO A5 Pro 5G dan OPPO A5 Pro 4G. Ponsel ini mengunggulkan durabilitasnya berstandar militer.
Kedua ponsel OPPO A5 Pro ini telah membawa deretan sertifikasi IP68, IP69 dan IP66. Ini artinya, perangkat tahan akan debu dan dalam air hingga kedalaman 1,5 meter selama 30 menit.
Baca Juga
Advertisement
Dalam pengujiannya, perangkat ini mampu tahan disemprot oleh ari panas hingga suhu 80 derajat Celicus. Selain itu, OPPO A5 Pro telah membawa sertifikasi MIL-STD-810H yang merupakan standar ketahanan militer Amerika Serikat.
Dengan sertifikasi standar militer tersebut, perangkat tahan akan benturan, jatuh dari ketinggian maupun mendarat dalam permukaan yang keras. Membuat OPPO A5 Pro tetap bertahan meski ditiban oleh batako maupun dibekukan dalam es.
Kedua ponsel OPPO A5 Pro mengusung panel layar IPS LCD 6,67 inci dengan resolusi HD+ (720 x 1604 piksel). Perbedaannya, varian 4G memiliki refresh rate 90Hz, sementara varian 5G lebih tinggi dengan refresh rate 120Hz. Kecerahan layarnya mencapai 1000 nits yang dapat memastiakn perangkat tetap baik di bawah sinar matahari.
Baca Juga
Advertisement
Pada dapur pacunya, OPPO A5 Pro menjalankan chipset Snapdragon 6s Gen 1. Sementara, varian 5G mengusung chipset MediaTek Dimensity 6300.
Konfigurasi kamera yang dibawanya sama, OPPO A5 Pro menggunakan kamera utama 50MP dan kamera monokrom 2MP. Sementara, kamera depannya 8MP.
Untuk baterainya, OPPO A5 Pro membawa kapasitas sebesar 5.800mAH dengan pengisian daya cepat SUPERVOOC 45W. Dengan teknologi ini, perangkat dapat mengisi daya hingga 50% hanya dalam waktu sektiar 30 menit.
Baca Juga
Advertisement
Adapun fitur pendukung lainnya seperti AI LinkBoost 2.0 dengan antena 360 derajat untuk sinyal lebih stabil, AI GameBoost untuk gaming serta VC Cooling System yang mampu menjaga suhu ponsel tetap rendah saat penggunaan intens. Perangkat ini juga turut dilengkapi dengan beragam fitur AI seperti AI Eraser 2.0, AI Reflection Rmeover dan AI Unblur.
OPPO A5 Pro 5G hadir dalam pilihan warna Cokelat Moka, Hijau Limut dan Biru Sutra. Sedangkan, OPPO A5 Pro 4G tersedai dalam warna Cokelat Moka dan Merah Muda. Berikut daftar harganya.
– Oppo A5 Pro 4G 8/128 GB: Rp 3.099.000
– Oppo A5 Pro 4G 8/256 GB: Rp 3.499.000
– Oppo A5 Pro 5G 8/256 GB: Rp 4.299.000
Baca Juga
Advertisement
Paradiva bisa langsung mendapatkan OPPO A5 Pro di seluruh gerai OPPO Gallery, OPPO Experience Store dan toko rekanan resmi baik online maupun offline. Kamu bisa mendapatkan keuntungan eksklusif dengan total senilai Rp. 5,4 juta berupa OPPO Enco Buds3 Pro dan OPPO Care.
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.