GadgetDIVA - iPhone lipat besutan Apple dirumorkan segera hadir tahun depan. Perangkat disebut bakal menyematkan kamera di bawah layar.
Bocoran ini disampaikan oleh Digital Chat Station yang menyatakan bahwa iPhone lipat Apple yang akan datang bakal membawa layar internal sebesar 7,76 inci dengan resolusi 2712 x 1920 piksel. Serta, dilengkapi oleh kamera yang tersembunyi di bawah layarnya.
Sebenarnya, Apple telah mematenkan teknologi kamera di bawah layar pada tahun 2021. Sebuah laporan dari tahun 2023 mengisyaratkan bahwa perusahaan tersebut telah mengerjakannya.
Baca Juga
Advertisement
Kini, nampaknya iPhone lipat yang akan datang akan dilengkapi dengan teknologi tersebut. Hal ini bukanlah langkah yang dibawa Apple untuk mengenalkan teknologi terbarunya dalam produk khusus. Namun, dalam kasus ini sebenarnya masuk akal.
Jika dibandingkan dengan Samsung, perusahaan telah melakukan hal yang sama selama bertahun-tahun melalui jajaran Z Fold milinya. Kendati demikian, kamera di bawah layar belum dapat menyamai kualitas kamera tradisional. Sebab, kamera tersebut sebagian besar memang ada supaya tak terlihat.
Di tambah lagi, seperti perangkat lipat Samsung, Apple kemungkinan akan menyertakan kamera selfie biasa pada cover screen-nya. Jadi, pengguna tak terjebak dengan hasil yang buram.
Baca Juga
Advertisement
Bocoran tersebut menyebut bahwa layar cover screen berukuran 5,49 inci dengan resolusi 2088 x 1422. Nampaknya, layar tersebut akan membawa lubang untuk kamera.
Dari segi desain, Apple mungkin condong ke bentuk yang lebih ringkas seperti OPPO Find N2, jika dibandingkan dengan bentuk yang lebih tinggi dan ramping sepeti Samsung Galaxy Fold. Hal ini bisa membuat perangkat lebih mudah digunakan dengan satu tangan atau setidaknya lebih mudah dilipat maupun dibuka di depan umum.
Baca Juga
Advertisement
Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.