Poco Bakal Tutup Situs Web Akhir Tahun 2024, Kenapa?

Poco Bakal Tutup Situs Web Akhir Tahun 2024, Kenapa?
Gadget

Poco Bakal Tutup Situs Web Akhir Tahun 2024, Kenapa?

Situs POCO

Situs POCO # Sumber : Gizmochina

GadgetDivaPoco mengumumkan bahwa akan menutup situs web-nya pada tanggal 31 Desember 2024 mendatang. Termasuk situs globalnya.

Penutupan website ini akan dilakukan terhadap semua situs yang berada di bawah domain po.co. Termasuk situs global (/global) dan situs regional (seperti /uk dan /fr). 

Pengumuman ini mengejutkan karena Xiaomi selalu menekankan perbedaan antara merek mereka. Yakni, Xiaomi, Redmi dan Poco.

Kendati demikian, perubahan ini tidak akan menggangu pengalaman pengguna menggunakan Poco dengan cara apapun. Semua dukungan pelanggan, penawaran produk dan layanan akan dipindahkan ke situs web resmi Xiaomi (mi.com/global).

Menurut laporan dari Gizmochina, transisi dimulai pada 21 Oktober, Senin mendatang. Setelah itu, pengguna tidak akan dapat melakukan pembelian di situs web Poco.

Poin Poco dan poin loyalitas yang sudah ada akan ditransfer serta tetap berlaku di dalam ekosistem Xiaomi. Kupon yang ada juga akan diterbitkan kembali sebelum tanggal 12 Desember.

Selain itu, pesanan sebelumnya, informasi pelacakan, dan bahkan ulasan pengguna dari situs web Poco akan dimigrasikan ke platform Xiaomi. Pengguna tidak perlu melakukan langkah tambahan apa pun; semuanya akan ditransfer secara otomatis.

Setelah situs web ditutup pada tanggal 31 Desember, mencoba mengaksesnya akan secara otomatis mengarahkan pengguna ke halaman yang sesuai di platform Xiaomi. Sayangnya, aplikasi Poco Store yang berdiri sendiri tidak akan menjadi bagian dari migrasi dan tidak akan berfungsi lagi setelah situs web ditutup.

Intinya, Xiaomi merampingkan kehadiran online-nya. Meskipun Xiaomi mengumumkan Poco sebagai merek independen pada tahun 2020, Poco belum benar-benar beroperasi secara independen, karena sebagian besar ponsel bermerek Poco sangat mirip dengan ponsel Redmi.

Dari sudut pandang pengguna, perubahan ini sepertinya tidak akan berdampak signifikan. Dan sementara Poco mengumumkan menutup semua situsnya di bawah domain po.co, Poco India, yang beroperasi di bawah domain poco.in, tampaknya akan tetap bertahan untuk saat ini.

Baca Juga :

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Apple Bakal Hadirkan Headset Vision Pro Versi Terjangkau

author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Bawa Chip Dimensity 9400 dan RAM LPDDR5X Ultra Pro, Vivo X200 Segera Rilis di China
Gadget

Bawa Chip Dimensity 9400 dan RAM LPDDR5X Ultra Pro, Vivo X200 Segera Rilis di China

Peluncuran Vivo X200 ini menjadi langkah strategis bagi Vivo untuk bersaing di pasar ponsel pintar k..

Apple Bakal Hadirkan Headset Vision Pro Versi Terjangkau
Gadget

Apple Bakal Hadirkan Headset Vision Pro Versi Terjangkau

Apple sedang mempersiapkan beberapa produk 'vision' yang akan diluncurkan dalam beberapa tahun ke de..

Samsung Tempati Top 5 Global Brand Lima Tahun Berturut-turut
Gadget

Samsung Tempati Top 5 Global Brand Lima Tahun Berturut-turut

Samsung Electronics kembali menempati posisi "Global Top 5" dalam daftar "Best Global Brands" yang d..

Tips Jitu Jaga Kesehatan Fisik Pakai HUAWEI WATCH GT 5
Gadget

Tips Jitu Jaga Kesehatan Fisik Pakai HUAWEI WATCH GT 5

Dalam menghadapi stres, smartwatch ini memberikan fitur pemantauan kondisi stres secara real-time de..


;